Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Persib Bandung Vs Persebaya, Febri Diharapkan Terus Asah Talentanya

Kompas.com - 19/10/2019, 16:00 WIB
Kontributor Bola, Septian Nugraha,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

BALI, KOMPAS.com - Febri Hariyadi menjadi bintang kemenangan Persib Bandung atas Persebaya Surabaya pada pekan ke-23 Liga 1 2019, Jumat (18/10/2019).

Dalam pertandingan yang berlangsung di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, itu, Febri menyumbang dua gol (31', 85') untuk membawa Persib menang telak 4-1 atas Persebaya.  

Adapun dua gol Persib lainnya disumbangkan oleh Achmad Jufriyanto pada menit ke-40 dan Kevin van Kippersluis pada menit ke-60.

Sementara itu, gol balasan Persebaya dicetak Diogo Campos pada menit ke-71, melalui titik putih.

Baca juga: Persib Bandung Vs Persebaya, Penyebab Bajul Ijo Kalah

Bagi Febri, dua gol yang dicetaknya ke gawang Persebaya mengukuhkan posisinya sebagai pencetak gol terbanyak Persib di Liga 1 2019 dengan delapan gol.

Tentunya, hal itu menjadi sebuah catatan yang menarik. Sebab, dalam beberapa musim terakhir, pemain terproduktif Persib kerap kali didominasi pemain asing.

Akan tetapi, kali ini yang unjuk gigi adalah Febri, seorang pemain lokal yang juga pemain asli binaan Persib.

Pelatih Persib, Robert Rene Alberts, tak segan memuji performa Febri.

Menurut dia, pemain berusia 23 tahun itu terus menunjukkan perkembangan yang pesat.

Baca juga: Robert Sebut Persib Seharusnya Bisa Menang 6-1 atas Persebaya

 

Diakui Robert, performa Febri pada musim ini semakin konsisten.  

"Saya pikir, Febri semakin konsisten penampilannya. Dia bisa memaksimalkan potensi yang dia punya," kata Robert.

Pelatih asal Belanda itu berpesan agar Febri bisa lebih percaya diri lagi untuk mengembangkan talentanya dalam bermain.

Robert meyakini, Febri merupakan salah satu winger terbaik yang berkiprah di sepak bola Indonesia saat ini.

Baca juga: Persib Bandung Vs Persebaya, Febri Hariyadi Brace, Maung Bandung Menang Telak

Oleh karena itu, dia ingin Febri terus berkembang. Sebab, Febri saat ini masih sangat muda sehingga perjalanan kariernya sebagai pesepak bola masih terbentang panjang.

Febri, diakui Robert, harus terus mengasah kemampuan olah bolanya agar semakin bagus.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Berjaya, Indonesia Bekuk Inggris

Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Berjaya, Indonesia Bekuk Inggris

Badminton
Piala Asia U23: Uzbekistan Kuat, Indonesia Punya Pengalaman dari Ferarri-Hokky

Piala Asia U23: Uzbekistan Kuat, Indonesia Punya Pengalaman dari Ferarri-Hokky

Timnas Indonesia
Arteta Dapat Saran dari Wenger untuk Bawa Arsenal Juara Liga Inggris

Arteta Dapat Saran dari Wenger untuk Bawa Arsenal Juara Liga Inggris

Liga Inggris
Hasil Kualifikasi MotoGP Spanyol 2024: Marquez Terdepan, Disusul Bezzecchi-Martin

Hasil Kualifikasi MotoGP Spanyol 2024: Marquez Terdepan, Disusul Bezzecchi-Martin

Motogp
Hasil Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia Unggul 2-0 Atas Inggris

Hasil Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia Unggul 2-0 Atas Inggris

Badminton
Prediksi Bung Ahay: Peluang Indonesia ke Final Terbuka, Waspada Gaya Eropa

Prediksi Bung Ahay: Peluang Indonesia ke Final Terbuka, Waspada Gaya Eropa

Timnas Indonesia
Semifinal Piala Asia U23, Jangan Remehkan Lagi Indonesia

Semifinal Piala Asia U23, Jangan Remehkan Lagi Indonesia

Liga Indonesia
Hasil Thomas Cup 2024, Anthony Sinisuka Ginting Menang

Hasil Thomas Cup 2024, Anthony Sinisuka Ginting Menang

Badminton
Fakta Menarik Uzbekistan, Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23

Fakta Menarik Uzbekistan, Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Pesan dan Harapan untuk Ernando Ari Jelang Laga Melawan Uzbekistan

Pesan dan Harapan untuk Ernando Ari Jelang Laga Melawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
Saat Sikap Berkelas STY Disorot Usai Bawa Indonesia Singkirkan Korsel...

Saat Sikap Berkelas STY Disorot Usai Bawa Indonesia Singkirkan Korsel...

Timnas Indonesia
Preview Indonesia Vs Uzbekistan di Mata Pengamat Tanah Air

Preview Indonesia Vs Uzbekistan di Mata Pengamat Tanah Air

Timnas Indonesia
Hasil Piala Uber 2024: Ester Pastikan Indonesia Bekuk Hong Kong

Hasil Piala Uber 2024: Ester Pastikan Indonesia Bekuk Hong Kong

Badminton
Kebahagiaan Gelandang Persib Dedi Kusnandar Menyaksikan Timnas U23

Kebahagiaan Gelandang Persib Dedi Kusnandar Menyaksikan Timnas U23

Timnas Indonesia
Kurniawan Dwi Yulianto Menikmati Perkembangan Timnas Indonesia di Piala Asia U23

Kurniawan Dwi Yulianto Menikmati Perkembangan Timnas Indonesia di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com