Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Persib Bandung Vs Persebaya, Tuan Rumah Tetap Berbahaya meski Tanpa Ezechiel

Kompas.com - 18/10/2019, 08:44 WIB
Kontributor Bola, Septian Nugraha,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

 

BALI, KOMPAS.com - Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts, belum pasti bakal menurunkan Ezechiel N'Douassel dalam laga kontra Persebaya Surabaya pada pekan ke-23 Liga 1 2019.

Laga Persib Bandung vs Persebaya akan berlangsung di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Jumat (18/10/2019).  

Diakui Robert, Ezechiel saat ini sudah berada di Jakarta dan sedang dalam perjalanan menuju Bali. Akan tetapi, Robert belum bisa memastikan Ezechiel bisa bermain atau tidak dalam laga nanti.

"Ezechiel sudah ada di Jakarta, dia sudah dalam perjalanan ke Bali. Jika dia bisa main, mungkin kami akan mainkan," kata Robert, di Bali, Kamis (17/10/2019).

"Kami harus lihat kondisinya, karena kami belum tahu apakah dia fit dan tidak cedera. Karena dia juga melewati perjalanan yang panjang, kami akan lihat nanti," sambung dia.

Baca juga: Persib Bandung Vs Persebaya, Bajul Ijo Tak Mau Terpaku pada Kemenangan Musim Lalu

Ezechiel baru saja kembali setelah memperkuat negaranya, Chad, dalam ajang Kualifikasi Piala Afrika menghadapi Liberia.

Sementara itu,  pelatih Persebaya, Wolfgang Pikal, menganggap Persib tetap kuat walau tanpa Ezechiel. Diakui pelatih asal Austria itu, lini serang Persib dihuni banyak pemain berkualitas.

Setidaknya, selain Ezechiel, ada empat pemain depan Persib lainnya yang wajib diantisipasi. Mereka adalah Kevin van Kippersluis, Esteban Vizcarra, Ghozali Siregar, dan Febri Hariyadi.  

Baca juga: Jadwal Liga 1 2019 Pekan Ke-23, Ada Big Match Persib dan Persija

"Striker Persib, saya tidak tahu apakah dia fit atau tidak. Tetapi kami harus perhatikan pemain depan lainnya, seperti Kevin, Vizcarra, Febri, dan Ghozali," tegas Pikal.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Semifinal Championship Series Ingatkan Bos Persib ke Tahun 2014

Semifinal Championship Series Ingatkan Bos Persib ke Tahun 2014

Liga Indonesia
Guinea Kalahkan Indonesia dan Lolos Olimpiade, Ulangi Sejarah 56 Tahun

Guinea Kalahkan Indonesia dan Lolos Olimpiade, Ulangi Sejarah 56 Tahun

Internasional
Proliga 2024, Bandung bjb Tandamata Serukan Bangkit Usai Takluk

Proliga 2024, Bandung bjb Tandamata Serukan Bangkit Usai Takluk

Liga Indonesia
Bayer Leverkusen ke Final Liga Europa: 49 Laga Tak Terkalahkan, Rekor Baru di Eropa

Bayer Leverkusen ke Final Liga Europa: 49 Laga Tak Terkalahkan, Rekor Baru di Eropa

Liga Lain
Kepala Witan Sulaeman Dijahit Usai Lawan Guinea

Kepala Witan Sulaeman Dijahit Usai Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Erick Thohir Bidik Indonesia Tampil di Olimpiade Los Angeles 2028

Erick Thohir Bidik Indonesia Tampil di Olimpiade Los Angeles 2028

Timnas Indonesia
Jangan Pernah Menangis, Coach Shin Tae-yong

Jangan Pernah Menangis, Coach Shin Tae-yong

Liga Indonesia
Jadwal MotoGP Perancis 2024, Tekad Sang Juara Dunia Taklukan Le Mans

Jadwal MotoGP Perancis 2024, Tekad Sang Juara Dunia Taklukan Le Mans

Motogp
Erick Thohir Apresiasi Perjuangan Indonesia, Skuad Garuda Punya Generasi Emas

Erick Thohir Apresiasi Perjuangan Indonesia, Skuad Garuda Punya Generasi Emas

Timnas Indonesia
Atmosfer Sendu Ruang Ganti Timnas U23 Indonesia Usai Urung ke Olimpiade

Atmosfer Sendu Ruang Ganti Timnas U23 Indonesia Usai Urung ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Hasil Liga Europa: Atalanta Vs Leverkusen di Final, Sejarah bagi Sang Dewi

Hasil Liga Europa: Atalanta Vs Leverkusen di Final, Sejarah bagi Sang Dewi

Liga Lain
Erick Thohir: Terima Kasih, Skuad Garuda Muda!

Erick Thohir: Terima Kasih, Skuad Garuda Muda!

Timnas Indonesia
Apresiasi Presiden FIFA Terhadap Perjuangan Timnas U23 Indonesia

Apresiasi Presiden FIFA Terhadap Perjuangan Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Piala Asia U17 Putri 2024: Timnas Indonesia Kalah Telak dari Korsel

Hasil Piala Asia U17 Putri 2024: Timnas Indonesia Kalah Telak dari Korsel

Timnas Indonesia
Hasil Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Garuda Kalah, STY Kartu Merah, Olimpiade Harus Menunggu

Hasil Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Garuda Kalah, STY Kartu Merah, Olimpiade Harus Menunggu

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com