Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Brasil Kembali Helat MotoGP pada Tahun 2022

Kompas.com - 10/10/2019, 21:15 WIB
Alsadad Rudi,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Brasil akan kembali menjadi negara yang disinggahi ajang balap MotoGP pada tahun 2022.

Pengumuman itu disampaikan promotor MotoGP, Dorna Sports, melalui laman resmi MotoGP, Kamis (10/10/2019).

Brasil sudah absen menggelar MotoGP selama 15 tahun.

Negeri Samba terakhir kali menjadi tuan rumah seri MotoGP pada 2004 silam.

Ketika itu, balapan masih berlangsung di Sirkuit Nelson Piquet, Jacarepagua, Rio de Janeiro.

Sirkuit Jacarepagua sudah menjadi lokasi perhelatan MotoGP sejak 1995.

Namun, Jacarepagua tidak akan menjadi lokasi balapan MotoGP Brasil pada 2022 mendatang.

Sebab Sirkuit tersebut sudah dihancurkan pada 2012 lalu sehubungan dengan persiapan Rio menyambut Olimpiade 2016.

Baca juga: (Video) Tikungan MotoGP di Sirkuit Mandalika Lombok Mulai Terlihat

MotoGP Brasil 2022 akan berlangsung di sirkuit baru, Rio Motorpark, Deodoro yang masih berlokasi di Kota Rio.

Dorna sudah mencapai kesepakatan dengan Rio Motorsports (RMS) untuk menggelar MotoGP selama lima tahun.

Rio Motorpark masih dalam tahap pembangunan. Pembangunannya diperkirakan rampung pada 2021.

Rio Motorpark memiliki panjang 4,5 kilometer dan memiliki tujuh tikungan kiri dan enam tikungan kanan.

Wali Kota Rio de Janeiro, Marcelo Crivella menyambut baik kembalinya perhelatan MotoGP ke kotanya.

Ia meyakini penyelenggaraan MotoGP akan memancing peningkatan investasi, khususnya di sektor pariwisata.

"Pemerintah kota tidak mengeluarkan satu sen ke dalam proyek ini, karena seluruh investasi akan menjadi tanggung jawab pemegang konsesi," ujar Crivella.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Penyesalan Jose Mourinho Menolak Timnas Portugal

Penyesalan Jose Mourinho Menolak Timnas Portugal

Liga Italia
Kata STY soal Rizky Ridho dan Justin Hubner Serta Misteri Elkan Baggott

Kata STY soal Rizky Ridho dan Justin Hubner Serta Misteri Elkan Baggott

Timnas Indonesia
Saat Eks Liverpool Dukung Guinea Menang Lawan Timnas Indonesia...

Saat Eks Liverpool Dukung Guinea Menang Lawan Timnas Indonesia...

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Sebut Lini Belakang Garuda Muda Nyaris Runtuh

Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Sebut Lini Belakang Garuda Muda Nyaris Runtuh

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Ungkap Kondisi Timnas U23 yang Tidak Baik-baik Saja

Shin Tae-yong Ungkap Kondisi Timnas U23 yang Tidak Baik-baik Saja

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Berharap Masyarakat Indonesia Dukung Kembali Marselino

Shin Tae-yong Berharap Masyarakat Indonesia Dukung Kembali Marselino

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Liga Champions Madrid Vs Bayern, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Liga Champions Madrid Vs Bayern, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
Tekad Sabar/Reza untuk Tembus Level Elite di Tur ASEAN

Tekad Sabar/Reza untuk Tembus Level Elite di Tur ASEAN

Badminton
Indonesia Vs Guinea, Bek Lawan Ungkap Motivasi Besar Hadapi Garuda Muda

Indonesia Vs Guinea, Bek Lawan Ungkap Motivasi Besar Hadapi Garuda Muda

Timnas Indonesia
Penerima Tongkat Estafet Telah Siap, Maman Abdurahman Tak Punya Beban Lagi Menuju Pensiun

Penerima Tongkat Estafet Telah Siap, Maman Abdurahman Tak Punya Beban Lagi Menuju Pensiun

Liga Indonesia
Madrid Vs Bayern, Die Roten Berani dan Percaya Diri

Madrid Vs Bayern, Die Roten Berani dan Percaya Diri

Liga Champions
Eks Asisten Pelatih Timnas Indonesia Tak Kaget Garuda Pertiwi Kewalahan

Eks Asisten Pelatih Timnas Indonesia Tak Kaget Garuda Pertiwi Kewalahan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Apa Pun, Tetap Dukung Garuda Muda

Indonesia Vs Guinea: Apa Pun, Tetap Dukung Garuda Muda

Timnas Indonesia
Kemenpora-Bappenas Dorong Pemuda Berjejaring demi Keberlanjutan Kebijakan SDM

Kemenpora-Bappenas Dorong Pemuda Berjejaring demi Keberlanjutan Kebijakan SDM

Sports
Pernyataan Selangor FC soal Faisal Halim Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Pernyataan Selangor FC soal Faisal Halim Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Liga Lain
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com