Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Korea Open 2019, Gregoria Terhenti di Perempat Final

Kompas.com - 27/09/2019, 16:51 WIB
Faishal Raihan,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Langkah tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung, di Korea Open 2019 terhenti di babak perempat final.

Gregoria tersingkir setelah dikalahkan tunggal putri Taiwan, Tai Tzu Ying.

Bertanding di Incheon Airport Skydome, Jumat (27/9/2019), Gregoria kalah dua gim langsung 22-24, 20-22 dalam tempo 32 menit.

Baca juga: Sering Buang Poin Buat Shesar Gagal Melaju ke Semifinal Korea Open 2019

Gregoria bermain percaya diri pada awal gim pertama, sehingga langsung unggul 2-0 atas Tai Tzu Ying.

Sempat disamakan menjadi 2-2, tetapi Gregoria tak tinggal diam dan kembali menjauh 7-3.

Laju poin Gregoria tak terbendung hingga akhirnya interval gim pertama berhasil direbut dengan kedudukan 11-5.

Selepas interval gim pertama, Gregoria seperti kehilangan konsentrasi bermain.

Ia banyak membuang-buang poin sehingga membuat Tai Tzu Ying mendekat 12-11.

Gregoria menjauh lagi pada kedudukan 14-11, tetapi kembali disamakan Tai Tzu Ying 14-14.

Selepas kedudukan imbang tersebut, laga berjalan lebih menarik.

Kedua pemain saling kejar-mengejar angka.

Baca juga: Korea Open 2019, Langkah Praveen/Melati Terhenti di Perempat Final

Gregoria sempat mengamankan game point pada kedudukan 20-19.

Namun, keunggulan itu tidak mampu dijaga, hingga akhirnya Tai Tzu Ying memenangi gim pertama dengan skor 24-22 setelah melewati tiga kali skor deuce.

Sama seperti gim pertama, Gregoria langsung tancap gas pada awal gim kedua.

Ia langsung unggul jauh 6-2 atas unggulan ketiga tersebut.

Namun, lagi-lagi, Gregoria terlalu mudah memberikan poin gratis kepada lawan.

Sehingga, margin empat poin sebelumnya bisa disamakan pada kedudukan 8-8.

Bahkan, Tai Tzu Ying berbalik unggul 10-8 dan akhirnya unggul 11-10 pada interval gim kedua.

Selepas jeda, Gregoria kembali menemukan sentuhan terbaiknya.

Baca juga: Korea Open 2019, Main Tenang, Kunci Rinov/Pitha Tekuk Juara Bertahan

Setelah berkali-kali tertinggal, Gregoria bisa menyamakan kedudukan dan berbalik unggul 16-13.

Namun, Gregoria kembali tidak konsisten sehingga Tai Tzu Ying mampu mengekar perolehan poin.

Puncaknya pada skor deuce 20-20, dan akhirnya Tai Tzu Ying memenangi gim kedua dengan skor 22-20.

Hasil ini membuat Gregoria gagal melaju ke babak semifinal Korea Open 2019.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Bola Emas Diego Maradona di Piala Dunia 1986 Akan Dilelang

Bola Emas Diego Maradona di Piala Dunia 1986 Akan Dilelang

Internasional
Semifinal Championship Series Ingatkan Bos Persib ke Tahun 2014

Semifinal Championship Series Ingatkan Bos Persib ke Tahun 2014

Liga Indonesia
Guinea Kalahkan Indonesia dan Lolos Olimpiade, Ulangi Sejarah 56 Tahun

Guinea Kalahkan Indonesia dan Lolos Olimpiade, Ulangi Sejarah 56 Tahun

Internasional
Proliga 2024, Bandung bjb Tandamata Serukan Bangkit Usai Takluk

Proliga 2024, Bandung bjb Tandamata Serukan Bangkit Usai Takluk

Liga Indonesia
Bayer Leverkusen ke Final Liga Europa: 49 Laga Tak Terkalahkan, Rekor Baru di Eropa

Bayer Leverkusen ke Final Liga Europa: 49 Laga Tak Terkalahkan, Rekor Baru di Eropa

Liga Lain
Kepala Witan Sulaeman Dijahit Usai Lawan Guinea

Kepala Witan Sulaeman Dijahit Usai Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Erick Thohir Bidik Indonesia Tampil di Olimpiade Los Angeles 2028

Erick Thohir Bidik Indonesia Tampil di Olimpiade Los Angeles 2028

Timnas Indonesia
Jangan Pernah Menangis, Coach Shin Tae-yong

Jangan Pernah Menangis, Coach Shin Tae-yong

Liga Indonesia
Jadwal MotoGP Perancis 2024, Tekad Sang Juara Dunia Taklukan Le Mans

Jadwal MotoGP Perancis 2024, Tekad Sang Juara Dunia Taklukan Le Mans

Motogp
Erick Thohir Apresiasi Perjuangan Indonesia, Skuad Garuda Punya Generasi Emas

Erick Thohir Apresiasi Perjuangan Indonesia, Skuad Garuda Punya Generasi Emas

Timnas Indonesia
Atmosfer Sendu Ruang Ganti Timnas U23 Indonesia Usai Urung ke Olimpiade

Atmosfer Sendu Ruang Ganti Timnas U23 Indonesia Usai Urung ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Hasil Liga Europa: Atalanta Vs Leverkusen di Final, Sejarah bagi Sang Dewi

Hasil Liga Europa: Atalanta Vs Leverkusen di Final, Sejarah bagi Sang Dewi

Liga Lain
Erick Thohir: Terima Kasih, Skuad Garuda Muda!

Erick Thohir: Terima Kasih, Skuad Garuda Muda!

Timnas Indonesia
Apresiasi Presiden FIFA Terhadap Perjuangan Timnas U23 Indonesia

Apresiasi Presiden FIFA Terhadap Perjuangan Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Piala Asia U17 Putri 2024: Timnas Indonesia Kalah Telak dari Korsel

Hasil Piala Asia U17 Putri 2024: Timnas Indonesia Kalah Telak dari Korsel

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com