Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 17/09/2019, 21:40 WIB
Suci Rahayu,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

SIDOARJO, KOMPAS.com - Diogo Campos resmi menjadi pemain Persebaya Surabaya untuk putaran kedua Liga 1 2019.

Pemain asal Brasil tersebut mengaku tidak perlu berpikir dua kali untuk menerima pinangan Persebaya.

Persebaya mengumumkan Diogo Campos sebagai pemain baru pada Selasa (17/9/2019).

Sebelum berlabuh di Surabaya, Diogo Campos lebih dulu membela Kalteng Putra pada putaran pertama musim ini.

"Ada kesempatan bermain di Persebaya. Tidak pikir dua kali, setiap pemain pasti mau main di tim besar seperti Persebaya," ucap Diogo Campos.

Baca juga: Cetak Gol ke Persebaya, Diogo Campos Direkrut Bajul Ijo

Ada cerita menarik seputar kepindahan Diogo Campos. Bukan hanya soal transfernya yang terjadi di hari terakhir.

Tetapi juga terkait laga terakhirnya di Kalteng Putra.

Diogo Campos memainkan laga terakhir di Kalteng Putra saat berjumpa Persebaya, Jumat (13/9/2019) lalu di Stadion Tuah Pahoe.

Saat itu, Diogo Campos tampil bagus dan membobol gawang Persebaya.

"Pada waktu pertandingan lawan Persebaya kemarin saya fokus 100 persen untuk Kalteng putra karena saya berkostum Kalteng dan sekarang berkostum Persebaya. Fokus di persebaya," ucapnya.

Diogo Campos bakal menambah daftar pemain Brasil yang membela Persebaya di musim 2019.

Diogo Campos Gomes bersama manajer tim Candra Wahyudi saat diperkenalkan di kantor marketing Persebaya. Campos membukukan enam assist dan empat gol sepanjang putaran pertama. Manajemen Persebaya yakin, pemain 28 tahun itu akan menambah daya gedor tim sepanjang putaran kedua. (Persebaya)Persebaya Surabaya Diogo Campos Gomes bersama manajer tim Candra Wahyudi saat diperkenalkan di kantor marketing Persebaya. Campos membukukan enam assist dan empat gol sepanjang putaran pertama. Manajemen Persebaya yakin, pemain 28 tahun itu akan menambah daya gedor tim sepanjang putaran kedua. (Persebaya)

 

Sebelum sang mantan pemain Botafogo, sudah ada nama David Da Silva dan Otavio Dutra di skuat Persebata.

Diogo Campos mengaku tidak kenal secara langsung dengan Dutra dan Da Silva.

Tetapi, dia yakin bahwa kedua pemain itu bakal membuat adaptasinya bersama Persebaya makin mudah, terutama dari sisi bahasa.

"Dia pasti akan bantu saya karena mereka sudah lama di sini, karena saya tidak bisa bahasa Inggris dan belum lancar bahasa Indonesia pasti mereka akan bantu," kata Diogo Campos.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indonesia Vs Vietnam: Arhan Tak Masalah Bersaing dengan Nathan, Pilih Ambil Ilmu

Indonesia Vs Vietnam: Arhan Tak Masalah Bersaing dengan Nathan, Pilih Ambil Ilmu

Timnas Indonesia
Timnas Indonesia Vs Vietnam, Thom Haye dan Ragnar Absen

Timnas Indonesia Vs Vietnam, Thom Haye dan Ragnar Absen

Liga Indonesia
Cerita Beto Goncalves Dua Kali Bawa Tim Naik Kasta

Cerita Beto Goncalves Dua Kali Bawa Tim Naik Kasta

Liga Indonesia
Bicara Bahasa Indonesia, Jay Idzes Dapat Ilmu dari Keluarga

Bicara Bahasa Indonesia, Jay Idzes Dapat Ilmu dari Keluarga

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Vietnam: Jay Idzes Adaptasi Cuaca, Anggap Marc Klok 'Kakek'

Indonesia Vs Vietnam: Jay Idzes Adaptasi Cuaca, Anggap Marc Klok 'Kakek'

Timnas Indonesia
Ragnar Oratmangoen Siap Bawa Indonesia ke Piala Dunia

Ragnar Oratmangoen Siap Bawa Indonesia ke Piala Dunia

Liga Indonesia
Usai Jadi WNI, Thom Haye Ungkap Sebuah Janji untuk Sepak Bola Indonesia

Usai Jadi WNI, Thom Haye Ungkap Sebuah Janji untuk Sepak Bola Indonesia

Liga Indonesia
Qarrar Firhand Finis di Posisi Kelima pada Ajang Trofeo Andrea Margutti

Qarrar Firhand Finis di Posisi Kelima pada Ajang Trofeo Andrea Margutti

Sports
Persebaya Selangkah demi Selangkah, Tetap Jaga Keyakinan ke 4 Besar

Persebaya Selangkah demi Selangkah, Tetap Jaga Keyakinan ke 4 Besar

Liga Indonesia
Thom Haye dan Ragnar Oratmangoen Resmi WNI, Diusahakan Ikut Tandang ke Vietnam

Thom Haye dan Ragnar Oratmangoen Resmi WNI, Diusahakan Ikut Tandang ke Vietnam

Timnas Indonesia
Justin Hubner Bicara Tantangan di Indonesia, Yakin Kalahkan Vietnam

Justin Hubner Bicara Tantangan di Indonesia, Yakin Kalahkan Vietnam

Timnas Indonesia
Messi Absen Bela Argentina, Dapat Cedera di Inter Miami

Messi Absen Bela Argentina, Dapat Cedera di Inter Miami

Internasional
Wakil Indonesia Raih Kejayaan di All England, Emas Olimpiade Jadi Sasaran

Wakil Indonesia Raih Kejayaan di All England, Emas Olimpiade Jadi Sasaran

Badminton
Arema FC Pantang Putus Asa, Bangun Jelang Lawan Persebaya

Arema FC Pantang Putus Asa, Bangun Jelang Lawan Persebaya

Liga Indonesia
All England 2024: Jojo dan Ginting Saling Dorong, Kemenangan Bersama

All England 2024: Jojo dan Ginting Saling Dorong, Kemenangan Bersama

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com