Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Berulah, 12 Pendukung Juventus Ditangkap Polisi Italia

Kompas.com - 17/09/2019, 05:15 WIB
Nirmala Maulana Achmad,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Polisi Italia telah menangkap 12 pendukung Juventus yang mengatasnamakan diri mereka sebagai Ultras.

Dilansir Football Italia dari ANSA, penangkapan itu melibatkan berbagai anggota kelompok Ultras Juventus, seperti Drughi, Tradizione-Antichi valori, Viking, Nucleo 1985 e Quelli,hingga Curva Filadelfia.

Sementara itu, dihimpun dari sumber yang berbeda, AS menyebutkan bahwa kelompok suporter yang ditangkap dituduh melakukan kejahatan.

Baca juga: Senjata Nazi Ditemukan di Dalam Gudang Persembunyian Ultras Juventus

Mereka sering melakukan pemerasan dan kekerasan untuk mendapatkan tiket pertandingan, yang nantinya bisa dijual kembali.

Polisi juga mengonfirmasi bahwa mereka akan mengancam menyanyikan lagu rasial saat pertandingan, jika kemauan mereka tidak dikehendaki.

Hal ini bisa berakibat denda dan pengurangan poin pada Juventus.

"Kami menemukan bukti bahwa banyak yang kami dapatkan melalui tindak kejahatan atau pembalasan lewat nyanyian rasial," ucap Wakil Jaksa Turin, Patrizia Caputo.

"Ada larangan dan denda mahal sebagai konsekuensi klub," katanya melanjutkan.

Baca juga: Lukaku Jadi Korban Rasisme, Ultras Inter Justru Bela Fan Cagliari

Caputo menambahkan bahwa pihaknya akan mengusut kasus ini.

Dengan harapan, penggemar yang merasa menjadi korban tidak takut lagi pergi ke stadion.

"Klub memiliki keberanian untuk menuntut dan itu sangat penting," tutur Caputo.

"Namun, penggemar lainnya adalah korban dari ancaman dan tidak bisa pergi ka stadion lagi. Mereka tidak tahan dengan ancaman, lingkungan stadion, dan perilaku rasial," ujarnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Sports
Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Timnas Indonesia
Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Liga Inggris
Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Timnas Indonesia
Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Sports
VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

Liga Indonesia
Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Timnas Indonesia
Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Timnas Indonesia
Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Timnas Indonesia
Bali United Vs Persib Pindah Arena: Maung Tak Masalah, Ada Keuntungan

Bali United Vs Persib Pindah Arena: Maung Tak Masalah, Ada Keuntungan

Liga Indonesia
Noda Rasialisme Usai Indonesia Vs Guinea: Tak Sehat, Citra Buruk di Mata Dunia

Noda Rasialisme Usai Indonesia Vs Guinea: Tak Sehat, Citra Buruk di Mata Dunia

Timnas Indonesia
Persib Tatap Championship Series, Motivasi 'Tolak Kalah' dari Bobotoh

Persib Tatap Championship Series, Motivasi "Tolak Kalah" dari Bobotoh

Liga Indonesia
Jadwal Liga Inggris: Man United Vs Arsenal Akhir Pekan Ini

Jadwal Liga Inggris: Man United Vs Arsenal Akhir Pekan Ini

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com