Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Simon Berharap Laga Indonesia Vs Malaysia Berlangsung Menarik

Kompas.com - 03/09/2019, 09:40 WIB
Faishal Raihan,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Simon McMenemy berharap laga Indonesia vs Malaysia akan berlangsung menarik.

Laga Indonesia vs Malaysia akan digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno pada Kamis (5/9/2019). 

Pelatih timnas Indonesia, Simon McMenemy, berksempatan menonton laga uji coba timnas Malaysia kontra Yordania.

Pada laga yang berlangsung di Stadion Nasional Bukit Jalil, Kuala Lumpur, Jumat (30/8/2019) itu, tim Harimau Malaya takluk 0-1.

Baca juga: Indonesia Vs Malaysia, Bachdim Ingin Timnas Ulang Momen Piala AFF 2010

Tujua Simon menjadi "mata-mata" pada laga tersebut lantaran timnas Malaysia merupakan lawan timnas Indonesia pada babak kedua Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia.

"Timnas Malaysia mampu memainkan sepak bola dengan standar tinggi dan berharap akan terjadi pertandingan yang menarik nanti tanggal 5," kata Simon, Senin (2/9/2019).

"Tentu sangat menarik kalau bisa menonton pertandingan itu langsung. Menonton laga Malaysia lawan Yordania itu di Stadion Bukit Jalil," ujarnya menambahkan.

Baca juga: Indonesia Vs Malaysia, Cheng Hoe Sebut Timnas Punya Mata-mata

"Bukit Jalil lebih penuh sesak, tentu sedikit berbeda daripada Jakarta (SUGBK). Itu nanti menjadi tantangan saat kita melawan Malaysia di sana," katanya lagi.

Soal kemenangan Yordania yang hanya 1-0 atas timnas Malaysia, Simon menilai bahwa sang lawan kelelahan akibat perjalanan panjang ke Negeri Jiran.

Seperti yang diketahui, Yordania penah beruji coba dengan timnas Indonesia beberapa waktu lalu.

Baca juga: Indonesia Vs Malaysia, Simon Tetapkan Kapten Timnas, Siapa Dia?

Saat itu, Yordania tampil dengan energi penuh sehingga mampu mengalahkan pasukan Garuda dengan skor 4-1.

"Kalau boleh jujur, Yordania sepertinya saat datang ke Malaysia agak kelelahan," tutur pelatih asal Skotlandia.

"Mereka juga sepertinya sedikit berbeda dibandingkan Yordania yang pernah mengalahkan kita," ucapnya.

Baca juga: Menpora Beri Pesan Khusus untuk Suporter Timnas Jelang Indonesia Vs Malaysia

Timnas Indonesia dijadwalkan bertemu dengan timnas Malaysia pada laga perdana Grup G Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia.

Laga Indonesia vs Malaysia itu akan dihelat di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Kamis (5/9/2019). (Muhammad Robbani). 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com