Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Laga Kitchee Vs Man City di Hong Kong Diwarnai Aksi Protes Politik

Kompas.com - 25/07/2019, 09:26 WIB
Alsadad Rudi,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Aksi protes isu politik mewarnai jalannya laga uji coba pramusim antara Kitchee vs Manchester City di Stadion Hong Kong, Rabu (24/7/2019).

Pertandingan tersebut dimenangkan Man City dengan skor 6-1.

Pesta gol setengah lusin Man City dihasilkan lewat kaki David Silva (13'), Leroy Sane (40', 55'), Raheem Sterling (43'), Nabili Zoubdi Touaizi (80'), dan Iker Pozo La Rosa (88').

Gol hiburan Kitchee dicetak Law Tsz Chun pada menit ke-85.

Baca juga: VIDEO - Pesta Gol di Laga Kitchee Vs Man City di Hong Kong

Dikutip dari Standard.co.uk, jalannnya pertandingan ditandai oleh protes yang berkaitan dengan kerusuhan politik yang sempat terjadi di kota tersebut.

Pada menit ke-21, ada beberapa nyanyian protes dan spanduk-spanduk yang dibentangkan.

Namun, aksi tersebut tak sampai mengganggu jalannya pertandingan.

Isi spanduk kebanyakan bertuliskan penentangan terhadap rencana kebijakan ekstradisi tahanan dari Hong Kong ke China daratan.

Rencana penerapan kebijakan tersebut telah menimbulkan gelombang unjuk rasa selama berminggu-minggu di Hong Kong.

Kondisi itulah yang membuat Pemerintah Hong Kong memutuskan menangguhkan pembahasan RUU-nya tanpa batas waktu.

Baca juga: Pemimpin Hong Kong Carrie Lam Sebut RUU Ekstradisi Sudah Mati

Dalam laga Kitchee vs Man City, kiper tuan rumah, Guo Jianqiao sempat melakukan satu kali penyelamatan gemilang saat menepis tendangan bebas Kevin de Bruyne.

Uji coba melawan Kitchee dilakukan Man City setelah sebelumnya mengikuti turnamen Premier League Asia Trophy di China.

Di turnamen tersebut, Man City meraih posisi runner-up.

Man City menang 4-0 atas Newcastle United di laga pertama di Nanjing, 17 Juli lalu.

Tiga hari kemudian, Man City kalah adu penalti 2-2 dari Wolverhampton Wanderes dalam pertandingan di Shanghai, 20 Juli.

Sebelumnya, kedua tim bermain 0-0 selama 90 menit.

Dari Hong Kong, Man City akan terbang ke Jepang untuk menghadapi Yokohama Marinos pada Sabtu (27/7/2019).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Internasional
Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Liga Indonesia
Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Liga Indonesia
Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Liga Indonesia
Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Liga Indonesia
Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Sports
Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Badminton
Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Liga Indonesia
5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com