Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tony Sucipto Sebut Rivalitas Persija Vs Persib Kerap Dibesar-besarkan

Kompas.com - 10/07/2019, 07:30 WIB
Nugyasa Laksamana,
Jalu Wisnu Wirajati

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Tony Sucipto menyebutkan bahwa sebenarnya laga Persija Jakarta vs Persib Bandung sama seperti pertandingan lain.

Akan tetapi, pemain yang pernah membela Persib Bandung dan Persija Jakarta itu menilai rivalitas kedua klub kerap dibesar-besarkan.

Hal itu disampaikan Tony Sucipto saat mendapatkan pertanyaan terkait perbedaan rivalitas Persija dan Persib pada masa dulu dan sekarang.

Baca juga: Persebaya Vs Barito Putera, Djanur Anggap Imbang Seperti Kekalahan

"Mau tahun 2010 atau sekarang, rivalitasnya ya sama saja," ujar Tony saat konferensi pers di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Selasa (9/7/2019).

"Hanya media kan yang selama ini membesar-besarkan. Padahal kalau ketika kami di lapangan ya biasa saja," tutur dia melanjutkan.

Toncip, sapaan akrab Tony, adalah salah satu pemain Persija yang sebelumnya pernah memperkuat Persib.

Pemain selain Tony yaitu penjaga gawang Shahar Ginanjar dan bek Maman Abdurrahman.

Tony pun menegaskan bahwa para pemain akan bersikap profesional meskipun pernah melewati momen bersama klub rival.

"Sekarang kan saya sudah jadi pemain Persija. Jadi saya mau main secara profesional saja," tutur Tony.

Hal senada juga diungkapkan Shahar Ginanjar yang kemungkinan akan diturunkan sebagai kiper Persija saat menghadapi Persib.

"Lawan siapa pun, saya sebagai mantan Persib tidak mau mempersoalkannya," ucap Shahar yang memperkuat Persib pada 2012-2015.

Baca juga: Steven Gerrard Bantah Akan Latih Newcastle United

"Di mana saya bekerja, saya akan mati-matian. Saya tetap kerja profesional," tutur kiper kelahiran Purwakarta, Jawa Barat, pada 28 tahun silam itu.

Bek kiri Persija Jakarta, Tony Sucipto.KOMPAS.COM/NUGYASA LAKSAMANA Bek kiri Persija Jakarta, Tony Sucipto.

Jadwal siaran langsung dan link live streaming

Persija Jakarta saat ini berada di posisi ke-14 klasemen Liga 1 dengan koleksi 5 poin dari 5 pertandingan.

Persib Bandung berada satu anak tangga di atasnya dengan raihan 6 angka dari 6 laga.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Serie B: Como 1907 Promosi, Jay Idzes dan Venezia Berjuang di Playoff

Hasil Serie B: Como 1907 Promosi, Jay Idzes dan Venezia Berjuang di Playoff

Liga Italia
BWF Rilis Daftar Atlet Lolos Olimpiade Paris, Indonesia Punya 6 Wakil

BWF Rilis Daftar Atlet Lolos Olimpiade Paris, Indonesia Punya 6 Wakil

Badminton
Rafael Struick Terpilih Jadi 'Future Star' Piala Asia U23 2024

Rafael Struick Terpilih Jadi "Future Star" Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Jadwal Liga Inggris, Man United Vs Arsenal Besok Malam

Jadwal Liga Inggris, Man United Vs Arsenal Besok Malam

Liga Inggris
Hasil Frosinone Vs Inter Milan, Nerazzurri Pesta 5 Gol

Hasil Frosinone Vs Inter Milan, Nerazzurri Pesta 5 Gol

Liga Italia
Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Liga Lain
Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Internasional
Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Sports
Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Timnas Indonesia
Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Liga Inggris
Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Timnas Indonesia
Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Sports
VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com