Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jawaban Jorginho terhadap Kritik Fans Chelsea

Kompas.com - 05/06/2019, 06:00 WIB
Aloysius Gonsaga AE

Penulis

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Gelandang Chelsea, Jorginho, buka suara mengenai kritik dari fans Chelsea soal gaya permainannya. Dia menyebut orang Inggris tidak biasa melihat tipe playmaker seperti dirinya.

Jorginho jadi kunci perubahan corak permainan Chelsea pada musim 2018-2019. Namun, pendukung klub tersebut tampak tak senang dengan keberadaan Jorginho di lini tengah tim kesayangannya.

Setelah musim ini tuntas, Jorginho memberikan komentar soal kritik penggemar yang dia dapatkan selama ini.

Baca Juga: Bisa Dicap Pengkhianat Napoli, Jorginho Peringatkan Sarri Tak ke Juve

"Saya menerima banyak kritik mungkin karena orang-orang Inggris tak biasa melihat playmaker dengan keahlian seperti saya," ujar Jorginho, seperti dikutip BolaSport.com dari laman Goal.

"Sebab, saya bukan pemain yang mengandalkan kekuatan fisik. Saya pikir saya adalah pemain yang lebih mementingkan memainkan bola," ucap pemuda Brasil berkebangsaan Italia ini menambahkan.

Jorginho juga memandang bahwa gaya main yang dia miliki sulit dimengerti fans karena hasil akhir laga tak selalu bagus.

Pemain berumur 27 tahun tersebut memang menjadi andalan pelatih Maurizio Sarri untuk mengimplementasikan gaya main berbasis penguasaan bola. Alhasil, corak permainan The Blues yang sebelumnya defensif dan mengandalkan serangan balik warisan Jose Mourinho dan Antonio Conte, berubah total.

Media Italia dan media Inggris menamai gaya main ala Maurizio Sarri tersebut dengan Sarrismo atau Sarri-ball.

Baca Juga: Jorginho Bakal Terkejut Jika Sarri Pergi dari Chelsea

Dalam skema Sarri-ball, Jorginho bertugas sebagai dirigen Chelsea saat menyerang, menemukan celah, dan terutama menggulirkan bola secara cepat melalui umpan sekali sentuhan.

Berkat peran tersebut, pesepak bola berpostur 180 sentimeter itu tercatat sebagai pengumpan dengan jumlah tertinggi dari seluruh pemain di Liga Inggris. Total, ada 3.118 umpan yang diciptakan Jorginho sepanjang Premier League musim lalu. (Ahmad Tsalis)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Liga Champions: Kesempatan Dortmund Tebus Kegagalan di Wembley

Hasil Liga Champions: Kesempatan Dortmund Tebus Kegagalan di Wembley

Liga Champions
Hasil PSG vs Dortmund 0-1 (agg. 0-2): Die Borussen Tembus Final Liga Champions

Hasil PSG vs Dortmund 0-1 (agg. 0-2): Die Borussen Tembus Final Liga Champions

Liga Champions
Link Live Streaming PSG Vs Dortmund, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming PSG Vs Dortmund, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
DXI Community Camp, Rumah Komunitas Pencinta Olahraga Ekstrem Jalin Relasi

DXI Community Camp, Rumah Komunitas Pencinta Olahraga Ekstrem Jalin Relasi

Sports
Perjalanan Berliku Persija di Liga 1, Thomas Doll Ungkap Penyebabnya

Perjalanan Berliku Persija di Liga 1, Thomas Doll Ungkap Penyebabnya

Liga Indonesia
Eks Juventus Ingin Juara di Persib, Tak Sabar Tampil di Championship Series

Eks Juventus Ingin Juara di Persib, Tak Sabar Tampil di Championship Series

Liga Indonesia
Persija Putuskan Absen, PSM Ikut ASEAN Club Championship 2024-2025

Persija Putuskan Absen, PSM Ikut ASEAN Club Championship 2024-2025

Liga Indonesia
Seputar Stade Leo Lagrange yang Dikritik STY: Saksi Gol Historis, Tersebar di Penjuru Perancis

Seputar Stade Leo Lagrange yang Dikritik STY: Saksi Gol Historis, Tersebar di Penjuru Perancis

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Amunisi Baru Garuda Tiba di Paris, Yakin ke Olimpiade

Indonesia Vs Guinea: Amunisi Baru Garuda Tiba di Paris, Yakin ke Olimpiade

Timnas Indonesia
5 Momen 'Buzzer Beater' Historis di Playoff NBA

5 Momen "Buzzer Beater" Historis di Playoff NBA

Sports
Indonesia Vs Guinea, Saat Garuda Lebih 'Panas' dari Sang Gajah...

Indonesia Vs Guinea, Saat Garuda Lebih "Panas" dari Sang Gajah...

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri 2024: Claudia Scheunemann dkk Tingkatkan Kecepatan

Piala Asia U17 Putri 2024: Claudia Scheunemann dkk Tingkatkan Kecepatan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Tantangan Persiapan 72 Jam

Indonesia Vs Guinea: Tantangan Persiapan 72 Jam

Timnas Indonesia
Persib Tatap Championship Series, Gim Internal untuk Jaga Kebugaran

Persib Tatap Championship Series, Gim Internal untuk Jaga Kebugaran

Liga Indonesia
PSG Vs Dortmund: Enrique Tebar Ancaman, Ingin Cetak 2 Gol dalam 3 Detik

PSG Vs Dortmund: Enrique Tebar Ancaman, Ingin Cetak 2 Gol dalam 3 Detik

Liga Champions
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com