Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Divock Origi, Kisah Pemain Pengganti Penentu Gelar Liverpool

Kompas.com - 02/06/2019, 07:00 WIB
Jalu Wisnu Wirajati,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

Masuk 27 detik menggantikan Daniel Sturridge, Origi langsung mencetak gol dan mengantarkan Liverpool menang 6-0 atas Aston Villa.

Baca juga: Liverpool Juara Liga Champions Musim 2018-2019

Kendati demikian, Origi mendapatkan kesempatan bermain lebih pada musim 2016-2017. Ketika itu, dia "cuma" mencetak 7 gol dari 34 pertandingan Premier League - kasta teratas Liga Inggris.

Kehadiran Mohamed Salah dan Sadio Mane membuat Origi tersingkir pada musim 2017-2018. Dia pun dipinjamkan ke klub Bundesliga 1 - kasta teratas Liga Jerman, VfL Wolfsburg.

Bersama Wolfsburg, Origi juga hanya mencetak 6 gol dari 31 laga. Dia pun kembali ke Liverpool pada awal musim ini.

Baca juga: Mohamed Salah, dari Sebuah Desa hingga Juara Liga Champions di Madrid

Setelah kembali, Origi juga tetap menjadi pilihan keempat di lini depan Liverpool setelah Mohamed Salah, Sadio Mane, dan Roberto Firmino.

Di Liga Inggris musim ini, dia tampil selama 366 menit dan mencetak gol dari 12 pertandingan.

Adapun di Liga Champions, dia mencetak 3 gol dari 8 penampilan selama 277 menit.

Baca juga: Juergen Klopp Dinilai Berperan Besar atas Kesuksesan Liverpool

Akan tetapi, 3 gol itu menjadi penentu keberhasilan Liverpool menjadi kampiun. Eloknya lagi, tiga gol itu tercipta dari cuma tiga tembakan tepat sasaran.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com