Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jadwal Piala Presiden 2019, Persela Lamongan Vs Madura United Sore Ini

Kompas.com - 31/03/2019, 06:00 WIB
Hamzah Arfah,
Jalu Wisnu Wirajati

Tim Redaksi

LAMONGAN, KOMPAS.com – Babak 8 besar Piala Presiden 2019 tinggal tersisa satu jadwal pertandingan. Duel Persela Lamongan vs Madura United akan tersaji di Stadion Surajaya, Minggu (31/3/2019). 

Tiga tim sudah memastikan diri melangkah ke babak semifinal Piala Presiden 2019. Mereka adalah Persebaya Surabaya, Kalteng Putra, dan Arema FC. 

Satu tiket tersisa akan diperebutkan pada laga Persela vs Madura United. Laga tersebut diprediksi akan berjalan ketat karena berstatus derbi dan kedua tim sama-sama kontestan Liga 1. 

Baca juga: Piala Presiden 2019, Sang Pembunuh Raksasa Itu Bernama Kalteng Putra

“Mudah-mudahan seluruh pemain bisa menampilkan apa yang sudah saya berikan selama latihan, yakni masalah taktik untuk menghadapi Madura United dan lolos ke semifinal,” ujar pelatih Persela, Aji Santoso, dalam sesi jumpa pers sebelum pertandingan, Sabtu (30/3/2019).

Optimisme juga diusung kubu Madura United. Gelandang Slamet Nurcahyo berharap timnya bisa taklukkan Stadion Surajaya yang dikenal "angker" bagi tim tamu. 

"Kami sudah siap untuk hadapi Persela, meski sudah tahu bahwa Lamongan susah dikalahkan di kandangnya," ucap dia. 

Laga Persela vs Madura United ini akan disiarkan langsung oleh Indosiar. Jadwal siaran langsung laga tersebut adalah Minggu (31/3/2019) pukul 15.30 WIB. 

Rekor pertemuan kedua tim di Stadion Surajaya sejak 2016:

4/12/2016: Persela Lamongan vs Madura United 2 – 1
21/4/2017: Persela Lamongan vs Madura United 2 – 0
23/7/2018 : Persela Lamongan vs Madura United 1 – 1

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com