Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Habis Berolahraga, Segera Lakukan Hal Ini

Kompas.com - 25/03/2019, 16:36 WIB
Josephus Primus

Penulis


JAKARTA, KOMPAS.com - Kegiatan berolahraga selalu mengasyikkan. Namun begitu, tetap bijak untuk selalu menjaga kebersihan diri, utamanya dari peluh yang membasahi sekujur tubuh, termasuk tangan.

Peluh atau keringat, dalam berbagai riset olahraga dan kesehatan disebut sebagai salah satu sumber berkembang biaknya mikroorganisme yang mengganggu kesehatan.

Salah satu catatan yang mengemuka dari Undang-undang Pangan Nomor 18/2012 punya kaitan dengan asupan makanan yang aman, juga saat berolahraga.

Menurut peraturan itu, sentuhan langsung dengan tangan adalah penyebab paling umum terjadinya pencemaran makanan.

Itu berarti, mikroorganisme yang melekat pada tangan yang kotor bakal cepat berpindah ke dalam makanan, utamanya makanan jadi atau siap dimakan segera.

Maka dari itulah, segera mencuci tangan usai berolahraga. Apalagi bila setelah berolahraga, Anda memang ingin melakukan aktivitas lain semisal makan dan minum.

Edukasi

Pesan untuk menjaga keamanan pangan juga datang dari kegiatan CSR Garudafood Putra Putri Jaya Tbk (GOOD).

Sebagaimana siaran pers yang diterima Kompas.com, GOOD menyampaikan catatan penting ikhwal pencegahan kemungkinan pencemaran makanan.

GOOD menyampaikan hal ini pada kegiatan edukasi melalui dongeng di hadapan lebih dari 5.500 siswa pada 10 sekolah dasar di Jakarta, Tangerang Selatan, Tangerang, dan Depok sejak Februari 2019.

Terkini, pada Jumat (22/3/2019), kegiatan dilaksanakan bersama  Kampung Dongeng Indonesia di SD Negeri Pesanggrahan 04 Pagi, Jakarta.

"Kami harap kegiatan ini dapat membantu siswa agar lebih produktif melalui pola konsumsi makanan yang sehat dan aman dan tidak lagi jajan sembarangan," kata Kepala SD Negeri Pesanggrahan 04 Pagi Supriyarti.

Adalah penting menyimpan makanan pada tempat tertutup dan terbungkus baik. Cara ini memungkinkan makanan tak terkena debu.

Berikutnya, bahan makanan dan makanan jadi yang harus disimpan dalam lemari es agar tidak menjadi rusak atau busuk.

Lantas, panaskan makanan yang harus dimakan dalam keadaan panas.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Timnas Indonesia
Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Liga Lain
Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Liga Italia
5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

Timnas Indonesia
Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Liga Champions
Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Timnas Indonesia
Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Bundesliga
Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Liga Champions
Parma Kembali ke Serie A Sementara Jay Idzes Cetak 2 Gol bagi Venezia

Parma Kembali ke Serie A Sementara Jay Idzes Cetak 2 Gol bagi Venezia

Liga Italia
Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Liga Indonesia
Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Sports
Bali United Harap Jadwal Pasti Championship Series untuk Lawan Persib

Bali United Harap Jadwal Pasti Championship Series untuk Lawan Persib

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Eksklusif UFC 301: Drakkar Klose Siap Vs Joaquim Silva, Bertarung demi Keluarga

Eksklusif UFC 301: Drakkar Klose Siap Vs Joaquim Silva, Bertarung demi Keluarga

Sports
Hasil Piala Thomas 2024: Leo/Daniel Menang, Indonesia Jadi Juara Grup C

Hasil Piala Thomas 2024: Leo/Daniel Menang, Indonesia Jadi Juara Grup C

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com