Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Arema FC Optimistis dengan Kembalinya Dedik dan Alfarizi

Kompas.com - 24/03/2019, 17:00 WIB
Andi Hartik,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

MALANG, KOMPAS.com - Arema FC optimistis menjelang laga melawan Bhayangkara FC pada babak delapan besar Piala Presiden 2019 yang akan berlangsung di Stadion Patriot Chandrabaga, Bekasi, pada Sabtu (30/3/2019).

Optimisme skuad Singo Edan tidak lepas dari kembalinya penyerang andalannya, Dedik Setiawan, dan beknya Johan Alfarizi.

Dedik dipastikan kembali merumput bersama Arema FC setelah laga uji coba antara timnas Indonesia melawan Myanmar pada Senin (25/3/2019) nanti.

Adapun Alfarizi kembali terlebih dahulu setelah tidak masuk proyeksi dalam laga uji coba tersebut.

Baca juga: Dedik Setiawan Kaget Bisa Dipanggil ke Timnas Lagi

Sebelumnya, keduanya ikut dalam pemusatan latihan timnas senior Indonesia di Perth, Australia, yang berlangsung sejak 7 hingga 17 Maret 2019.

"Saya sangat optimistis, kami akan menjadi lebih kuat. Ada dua nama yang akan bermain, Dedik dan Alfarizi," kata pelatih Arema FC, Milomir Seslija, saat diwawancara seusai memimpin latihan di Stadion Cakrawala, Universitas Negeri Malang.

Milo menilai, Dedik dan Alfarizi akan menjadi amunisi bagi Singo Edan dalam menghadapi Bhayangkara FC yang dinilainya sebagai tim yang kuat.

Milo mengaku sudah mempelajari gaya bermain Bhayangkara FC, termasuk kelebihan dan kelemahannya.

Baca juga: Performanya Menuai Kritik, Ini Kata Striker Asing Arema FC

"Bhayangkara tim yang sangat kuat. Kami tahu semua keunggulannya. Kami tidak takut karena kami juga tahu kelemahannya dan kami akan manfaatkan sisi kelemahannya," katanya.

Milo mengaku masih punya banyak waktu untuk mempersiapkan laga tersebut. Menurut dia, masih ada kesempatan untuk meningkatkan performa Arema FC, seperti saat menahan bola dan penyelesaian akhir serta meningkatkan kondisi fisik pemain.

"Saya ingin meningkatkan kebugaran tubuh pemain agar berjalan baik sebagaimana sebuah tim," katanya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Thiago Silva Tinggalkan Chelsea, Pulang Kampung ke Fluminense

Thiago Silva Tinggalkan Chelsea, Pulang Kampung ke Fluminense

Internasional
Girona Bidik Kemenangan Kandang Pertama Atas Barcelona

Girona Bidik Kemenangan Kandang Pertama Atas Barcelona

Liga Spanyol
Apriyani/Siti Kalah Dua Gim Langsung, Indonesia 1-1 Korsel

Apriyani/Siti Kalah Dua Gim Langsung, Indonesia 1-1 Korsel

Badminton
Kata Klopp soal Mo Salah Usai Ribut-ribut di Pinggir Lapangan

Kata Klopp soal Mo Salah Usai Ribut-ribut di Pinggir Lapangan

Liga Inggris
Hasil Piala Uber 2024: Gregoria Menang Dua Gim Langsung, Indonesia 1-0 Korsel

Hasil Piala Uber 2024: Gregoria Menang Dua Gim Langsung, Indonesia 1-0 Korsel

Badminton
Timnas Indonesia Langsung ke Perancis, Bersiap Lawan Guinea demi Mimpi Olimpiade

Timnas Indonesia Langsung ke Perancis, Bersiap Lawan Guinea demi Mimpi Olimpiade

Timnas Indonesia
Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Kiper Pahlawan Tepis Penalti di Injury Time

Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Kiper Pahlawan Tepis Penalti di Injury Time

Internasional
Milan dan Bayern Gigit Jari, De Zerbi Komitmen di Brighton

Milan dan Bayern Gigit Jari, De Zerbi Komitmen di Brighton

Liga Inggris
Rencana Persib Bidik Pemain Timnas U23 Indonesia

Rencana Persib Bidik Pemain Timnas U23 Indonesia

Liga Indonesia
Elkan Baggott dan Alfeandra Dewangga, Opsi untuk Laga Kontra Guinea

Elkan Baggott dan Alfeandra Dewangga, Opsi untuk Laga Kontra Guinea

Timnas Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Thomas dan Uber Cup, Indonesia Berburu Tiket Final

Jadwal Siaran Langsung Thomas dan Uber Cup, Indonesia Berburu Tiket Final

Badminton
Apa Itu Clairefontaine, Lokasi Laga Indonesia Vs Guinea

Apa Itu Clairefontaine, Lokasi Laga Indonesia Vs Guinea

Timnas Indonesia
Daftar Juara Piala Asia U23: Jepang Tim Tersukses, Punya 2 Gelar

Daftar Juara Piala Asia U23: Jepang Tim Tersukses, Punya 2 Gelar

Internasional
Indonesia Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Senam 2025

Indonesia Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Senam 2025

Sports
Daftar Peraih Penghargaan Piala Asia U23 2024: Pembobol Gawang Indonesia Top Skor

Daftar Peraih Penghargaan Piala Asia U23 2024: Pembobol Gawang Indonesia Top Skor

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com