Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Persebaya Vs PSIS, Rachmat Irianto Tegang Jalani "Debutnya"

Kompas.com - 08/12/2018, 10:06 WIB
Ghinan Salman,
Jalu Wisnu Wirajati

Tim Redaksi

SURABAYA, KOMPAS.com - Djajang Nurdjaman alias Djanur memberi sinyal bakal menurunkan bek muda Bajul Ijo, Rachmat Irianto, pada laga Persebaya Surabata vs PSIS Semarang, Sabtu (8/12/2018) sore.

Rachmat Irianto bisa mendapatkan kesempatan itu setelah Fandry Imbiri yang biasa mengisi posisi bek tengah harus pulang kampung ke Papua untuk urusan keluarga. Andai jadi starter, itulah kesempatan pertama Rian tampil pada era Djanur di Persebaya. 

Rian, karena itu, tak ingin menyia-nyiakan kesempatan yang diberikan pelatih kepadanya. Dia pun bertekad memberikan kemenangan untuk membuat bahagia warga Surabaya dan suporter.

"Untuk persiapan sendiri, Rian menyiapkan mental karena sudah lama enggak bermain untuk Persebaya," kata dia.

Baca juga: Persebaya Ungguli AC Milan dan AS Roma dalam Hal Ini

Namun, karena cukup lama tak bermain, Rian menyebut laga kontra PSIS Semarang yang digelar di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, itu, cukup menegangkan baginya.

Setelah pulih dari cedera, Rian langsung meninggalkan klub berjulukan Bajul Ijo itu untuk bergabung dengan Timnas U-19 Indonesia. Saat itu, Rian turut serta membela timnas di ajang Piala Asia U-19.

"Cukup menegangkan bagi saya karena enggak pernah bermain (dalam waktu lama) di Persebaya," tuturnya.

Hanya, Djanur yakin Rian adalah sosok yang tepat untuk menggantikan peran Fandry Imbiri. Apalagi, pada usia muda, Rian sudah punya pengalaman membela Timnas U-19 Indonesia.

Baca juga: Laga Pamungkas Persebaya Vs PSIS Semarang Dimeriahkan Duo Virgin

"Saya sudah melihat hasil latihannya,  Rian punya pengalaman bersama Timnas U-19. Sekarang sudah saatnya (Rian) manggung. Saya tidak ragu memasangnya," kata Djanur.

Laga Persebaya vs PSIS akan disiarkan langsung oleh Indosiar pada pukul 15.30 WIB. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Liga Champions
Parma Kembali ke Serie A, Jay Idzes Cetak 2 Gol tetapi Venezia Kalah

Parma Kembali ke Serie A, Jay Idzes Cetak 2 Gol tetapi Venezia Kalah

Liga Italia
Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Liga Indonesia
Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Sports
Bali United Harap Jadwal Pasti Championship Series untuk Lawan Persib

Bali United Harap Jadwal Pasti Championship Series untuk Lawan Persib

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Eksklusif UFC 301: Drakkar Klose Siap Vs Joaquim Silva, Bertarung demi Keluarga

Eksklusif UFC 301: Drakkar Klose Siap Vs Joaquim Silva, Bertarung demi Keluarga

Sports
Hasil Piala Thomas 2024: Leo/Daniel Menang, Indonesia Jadi Juara Grup C

Hasil Piala Thomas 2024: Leo/Daniel Menang, Indonesia Jadi Juara Grup C

Badminton
Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Bawa Indonesia Balik Unggul 2-1 atas India

Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Bawa Indonesia Balik Unggul 2-1 atas India

Badminton
Indonesia Vs Irak, Ketika STY Minta AFC Hormati Semua Tim dan Pemain

Indonesia Vs Irak, Ketika STY Minta AFC Hormati Semua Tim dan Pemain

Timnas Indonesia
Evaluasi Febri Hariyadi, Mulai Dapat Kesempatan Lagi di Persib

Evaluasi Febri Hariyadi, Mulai Dapat Kesempatan Lagi di Persib

Liga Indonesia
Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Balas Kekalahan Ginting, Indonesia 1-1 India

Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Balas Kekalahan Ginting, Indonesia 1-1 India

Badminton
Irak Vs Indonesia, Alasan Shin Tae-yong Fokus Fisik dan Mental Garuda

Irak Vs Indonesia, Alasan Shin Tae-yong Fokus Fisik dan Mental Garuda

Timnas Indonesia
Rekap Persib di Regular Series, Top Assist - Menit Bermain Terbanyak 

Rekap Persib di Regular Series, Top Assist - Menit Bermain Terbanyak 

Liga Indonesia
Irak Vs Indonesia, STY Yakin kepada Rafael Struick

Irak Vs Indonesia, STY Yakin kepada Rafael Struick

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com