Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Indonesia Tersingkir dari Piala AFF 2018, Kontrak Bima Sakti Berakhir

Kompas.com - 26/11/2018, 07:00 WIB
Alsadad Rudi,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com — Pelatih tim nasional (timnas) Indonesia, Bima Sakti, mengumumkan, kontraknya sebagai pelatih kepala sudah berakhir.

Menurut Bima, dirinya memang hanya dikontrak untuk Piala AFF 2018. Itu pun melanjutkan kerja pelatih sebelumnya, Luis Milla.

Sebelum menjadi pelatih kepala per Oktober 2018, Bima merupakan asisten Milla. Dengan tersingkirnya Indonesia dari Piala AFF 2018, berakhir pula tugas Bima.

"Kontrak saya hanya sampai di AFF dan itu melanjutkan apa yang sudah kami bangun selama ini bersama coach Luis," kata Bima seusai laga Indonesia versus Filipina di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Minggu (25/11/2018).

Baca juga: Indonesia Vs Filipina, Eriksson Sebut Masa Depan Tim Garuda Cerah

Bima mengaku belum tahu nasibnya ke depan. Ia menyerahkan sepenuhnya pada PSSI. Menurut Bima, dirinya menerima segala konsekuensi dan bertanggung jawab terhadap hasil yang diraih timnas.

"Ini pekerjaan yang luar biasa. Saya mendapat pelajaran yang luar biasa sekali. Saya bersyukur pada Allah bisa berada di tim ini. Saya bangga pada pemain-pemain semua," kata Bima.

"Kalau bisa dikatakan saya SMP, tapi ikut ujian universitas, dan itu tidak bisa dibayar dengan uang. Dan yang terpenting saya mengerti karakter pemain," ucap Bima menambahkan.

Baca juga: Indonesia Vs Filipina, Bima Terharu dengan Suporter di SUGBK

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com