Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Persebaya Vs Madura United, Tekad Kedua Pelatih untuk Raih Poin

Kompas.com - 25/10/2018, 10:40 WIB
Taufiqurrahman,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

PAMEKASAN, KOMPAS.com - Target Madura United dan Persebaya dalam laga big match Surabaya-Madura Liga 1 sama-sama ingin meraih poin.

Madura United tengah dilanda tren negatif dalam tiga laga terakhir, semakin menjauhkan tim berjuluk Laskar Sape Kerrab itu dari zona juara.

Terakhir, Madura United ditahan imbang Persipura 2-2, kalah 0-1 dari Persija, serta takluk lagi di kandang dari Borneo FC.

Hal ini membuat pelatih Madura United, Gomes de Oliveira, berambisi memburu poin di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, pada pertandingan yang akan digelar hari ini, Kamis (25/10/2018).

Baca juga: Persebaya Vs Madura United, Djanur Waspadai Eksekusi Bola Mati Fabiano

Menurut Gomes, Persebaya sebagai tuan rumah bukan tidak punya beban untuk meraih poin. Sebab, Persebaya berada di bawah tekanan ribuan suporternya untuk menang dan menjauh dari zona degradasi.

Dalam posisi ini, Madura United diuntungkan dan bisa bermain lepas.

"Kami tidak punya beban. Kami akan bermain leluasa dengan memperagakan permainan menyerang dan menguasai tempo permainan. Kami yakin bisa menang di kandang Persebaya," kata Gomes.

Keyakinan untuk meraih kemenangan itu diungkapkan Gomes karena Madura United memiliki kualitas pemain di atas Persebaya. Tugas utama Gomes hanya memaksa Persebaya untuk meladeni permainan cepat dan counter attack Madura United.

Baca juga: Persebaya Vs Madura United, Gomes Bertekad Menang di Surabaya

Pelatih Persebaya, Djadjang Nurdjaman, tidak menampik tentang kualitas pemain Madura United, terutama lima pemain kunci mereka, yakni Slamet Nurcahyo, Zahrahan, Bayu Gatra, Greg Nwokolo, dan Mamadou Samassa.

Djadjang sudah menyiapkan startegi khusus untuk meredam agresivitas pemain tersebut.

"Kami patut waspada karena Madura United punya kualitas pemain bagus. Namun, saya punya cara untuk keluar sebagai pemenang dan meraih poin penuh agar menjauh dari zona degradasi," ujar Djadjang.

Mantan pelatih PSMS Medan ini mengungkapkan, kemenangan 4-1 atas Persib Bandung pekan kemarin menjadi motivasi besar bagi pemainnya untuk mengulang kesuksesan di kandang sendiri dengan dukungan bonek. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Liga Inggris: Man City Juara, Klopp Pamit, Rekor Buruk MU

Hasil Liga Inggris: Man City Juara, Klopp Pamit, Rekor Buruk MU

Liga Inggris
Hasil Roma Vs Genoa: Lukaku Cetak Gol, 10 Pemain Serigala Menang

Hasil Roma Vs Genoa: Lukaku Cetak Gol, 10 Pemain Serigala Menang

Liga Italia
Hasil Liga Spanyol: Sensasi Sorloth Tahan Madrid, Barca Libas Rayo 3-0

Hasil Liga Spanyol: Sensasi Sorloth Tahan Madrid, Barca Libas Rayo 3-0

Liga Spanyol
Hasil dan Klasemen Akhir Liga Inggris, Man City Juara Musim 2023-2024

Hasil dan Klasemen Akhir Liga Inggris, Man City Juara Musim 2023-2024

Liga Inggris
Hasil Inter Vs Lazio, Gelandang Jepang Cetak Gol, Nerazzurri Tertahan

Hasil Inter Vs Lazio, Gelandang Jepang Cetak Gol, Nerazzurri Tertahan

Liga Italia
Nu Skin Run 10K Diikuti 1.500 Peserta, Dukung Gaya Hidup Sehat

Nu Skin Run 10K Diikuti 1.500 Peserta, Dukung Gaya Hidup Sehat

Sports
Hasil Liverpool Vs Wolves 2-0, Akhir Manis Perpisahan Juergen Klopp...

Hasil Liverpool Vs Wolves 2-0, Akhir Manis Perpisahan Juergen Klopp...

Liga Inggris
Hasil Arsenal Vs Everton: Meski Menang, The Gunners Runner-up Liga Inggris

Hasil Arsenal Vs Everton: Meski Menang, The Gunners Runner-up Liga Inggris

Liga Inggris
Hasil Man City Vs West Ham 3-1, The Citizens Juara Liga Inggris!

Hasil Man City Vs West Ham 3-1, The Citizens Juara Liga Inggris!

Liga Inggris
HT Man City Vs West Ham: Foden Gemilang, The Citizens Unggul 2-1

HT Man City Vs West Ham: Foden Gemilang, The Citizens Unggul 2-1

Liga Inggris
HT Arsenal Vs Everton: The Gunners Tertahan, Kans Juara Menipis

HT Arsenal Vs Everton: The Gunners Tertahan, Kans Juara Menipis

Liga Inggris
Sebelum Tanding Vs Borneo FC, Bus Madura United Dilempari Telur oleh Oknum Suporter

Sebelum Tanding Vs Borneo FC, Bus Madura United Dilempari Telur oleh Oknum Suporter

Liga Indonesia
Pelatih Soroti Ketenangan dan Konsistensi Ana/Tiwi di Final Thailand Open

Pelatih Soroti Ketenangan dan Konsistensi Ana/Tiwi di Final Thailand Open

Badminton
Hasil Borneo Vs Madura United 2-3 (agg. 2-4), Sape Kerrab Vs Persib di Final Liga 1

Hasil Borneo Vs Madura United 2-3 (agg. 2-4), Sape Kerrab Vs Persib di Final Liga 1

Liga Indonesia
Link Live Streaming Liverpool Vs Wolves, Kickoff 22.00 WIB

Link Live Streaming Liverpool Vs Wolves, Kickoff 22.00 WIB

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com