Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tren Negatif Persib Pasca-sanksi PSSI

Kompas.com - 21/10/2018, 17:05 WIB
Alsadad Rudi,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

 
JAKARTA, KOMPAS.com - Persib Bandung bisa dibilang sedang mengalami tren negatif. Mereka gagal menang dalam tiga laga terakhir, dua di antaranya berujung kekalahan.
 
Terakhir, Persib kalah telak 1-4 dari Persebaya Surabaya pada laga kandang usiran di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Sabtu (21/10/1018). Kekalahan tersebut sekaligus menandai tergusurnya Persib dari puncak klasemen yang kini diduduki PSM Makassar.
 
 
Jika menilik ke belakang, tren negatif Persib terjadi setelah jatuhnya sanksi oleh Komisi Disiplin PSSI. Sanksi tersebut memuat larangan bagi Persib untuk menggelar laga kandang hingga akhir musim 2018, pascatewasnya seorang pendukung Persija Jakarta akibat dikeroyok di area Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Bandung, Minggu (23/9/2018).
  
Sejumlah Pesepak bola Persib Bandung beradu mulut dengan sejumlah pesepak bola Persija Jakarta pada pertandingan lanjutan Go-Jek Liga 1 2018 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Bandung, Jawa Barat, Minggu (23/9/2018). Persib Bandung berhasil mengalahkan Persija Jakarta dengan skor akhir 3-2.ANTARA FOTO/NOVRIAN ARBI Sejumlah Pesepak bola Persib Bandung beradu mulut dengan sejumlah pesepak bola Persija Jakarta pada pertandingan lanjutan Go-Jek Liga 1 2018 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Bandung, Jawa Barat, Minggu (23/9/2018). Persib Bandung berhasil mengalahkan Persija Jakarta dengan skor akhir 3-2.
 
Pertandingan kontra Persija merupakan laga terakhir Persib menang. Saat itu, meraih hasil 3-2.
 
Setelah laga tersebut, Liga 1 sempat diskors dua pekan sebelum akhirnya dimulai kembali disertai pengumuman sanksi bagi Persib.
 
Persib menjalani laga pertama pascasanksi pada Selasa (9/10/2018). Saat itu mereka harus takluk 1-2 dari Madura United dalam laga kandang usiran di Stadion Batakan, Balikpapan.
 
Sekitar seminggu kemudian, Persib ditahan imbang Persipura Jayapura pada laga tandang di Stadion Mandala, Jayapura, Senin (15/10/2018).
 
Berbeda dengan Persib, PSM justru mengalami tren positif dalam tiga laga terakhir. Mereka menang 4-1 atas Mitra Kukar, 2-1 atas Arema FC dan 2-1 atas Borneo FC. Tiga kemenangan itu yang jadi modal PSM menyalip Persib.
 
 
Pelatih Persib Bandung Mario Gomez saat memimpin latihan skuat Persib di Lapangan Arcamanik, beberapa waktu lalu. Persib.co.id Pelatih Persib Bandung Mario Gomez saat memimpin latihan skuat Persib di Lapangan Arcamanik, beberapa waktu lalu.
 
Padahal sebelum jatuhnya sanksi untuk Persib, PSM masih tertinggal enam poin. Namun kini Juku Eja berbalik unggul dua poin atas Maung Bandung.
 
Tak lama setelah pergantian pemuncak klasemen, PSM dan Persib dijadwalkan akan bertemu pada laga di Stadion Mattoangin, Makassar pada Rabu (24/10/2018). 
 
Pelatih Persib Mario Gomez mengajak seluruh pemainnya untuk tidak larut dalam kekecewaan pascakekalahan dari Persebaya. Maung Bandung, kata dia, harus bekerja lebih keras untuk menatap laga selanjutnya melawan PSM. 
 

“Pertandingan sudah selesai. Jadi, kami harus fokus untuk pertandingan selanjutnya,” kata Gomez dikutip dari laman Persib.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Man United Vs Burnley: Gol Penalti Buyarkan Kemenangan MU

Hasil Man United Vs Burnley: Gol Penalti Buyarkan Kemenangan MU

Liga Inggris
Catat Rekor Apik di Stadion Abdullah bin Khalifa, Modal Indonesia Lawan Uzbekistan

Catat Rekor Apik di Stadion Abdullah bin Khalifa, Modal Indonesia Lawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
3 Hal yang Harus Dibenahi Indonesia Jelang Vs Uzbekistan

3 Hal yang Harus Dibenahi Indonesia Jelang Vs Uzbekistan

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Sananta Kartu AS, Kecepatan Jadi Modal Indonesia

Piala Asia U23 2024: Sananta Kartu AS, Kecepatan Jadi Modal Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Menang, Marquez Jatuh

Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Menang, Marquez Jatuh

Motogp
Hasil West Ham Vs Liverpool 2-2, The Reds Gagal Menang

Hasil West Ham Vs Liverpool 2-2, The Reds Gagal Menang

Liga Inggris
Tahu Kekuatan Indonesia, Uzbekistan Bersiap

Tahu Kekuatan Indonesia, Uzbekistan Bersiap

Timnas Indonesia
Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Berjaya, Indonesia Bekuk Inggris

Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Berjaya, Indonesia Bekuk Inggris

Badminton
Piala Asia U23: Uzbekistan Kuat, Indonesia Punya Pengalaman dari Ferarri-Hokky

Piala Asia U23: Uzbekistan Kuat, Indonesia Punya Pengalaman dari Ferarri-Hokky

Timnas Indonesia
Arteta Dapat Saran dari Wenger untuk Bawa Arsenal Juara Liga Inggris

Arteta Dapat Saran dari Wenger untuk Bawa Arsenal Juara Liga Inggris

Liga Inggris
Hasil Kualifikasi MotoGP Spanyol 2024: Marquez Terdepan, Disusul Bezzecchi-Martin

Hasil Kualifikasi MotoGP Spanyol 2024: Marquez Terdepan, Disusul Bezzecchi-Martin

Motogp
Hasil Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia Unggul 2-0 Atas Inggris

Hasil Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia Unggul 2-0 Atas Inggris

Badminton
Prediksi Bung Ahay: Peluang Indonesia ke Final Terbuka, Waspada Gaya Eropa

Prediksi Bung Ahay: Peluang Indonesia ke Final Terbuka, Waspada Gaya Eropa

Timnas Indonesia
Semifinal Piala Asia U23, Jangan Remehkan Lagi Indonesia

Semifinal Piala Asia U23, Jangan Remehkan Lagi Indonesia

Liga Indonesia
Hasil Thomas Cup 2024, Anthony Sinisuka Ginting Menang

Hasil Thomas Cup 2024, Anthony Sinisuka Ginting Menang

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com