Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Son Heung-min Nikmati Ajang Asian Games 2018 di Indonesia

Kompas.com - 30/08/2018, 16:05 WIB
Hanief Syafi Al Umam,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

Sumber BolaSport

BOGOR, KOMPAS.com - Bintang timnas U-23 Korea Selatan, Son Heung-min, mengaku menikmati keikutsertaannya pada cabang olahraga sepak bola Asian Games 2018 di Indonesia.

Son Heung-min merasa tak ada kekurangan dari Indonesia selaku tuan rumah. Bahkan, dia mengaku tak ada kendala yang dihadapi selama mengikuti Asian Games 2018.

"Bagus, saya menikmatinya. Cuaca memang panas, tetapi tak masalah," kata Son kepada wartawan di mixed zone di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, seusai laga semifinal kontra timnas U-23 Vietnam, Rabu (29/8/2018).

Baca Juga: Sebelum Jokowi dan Prabowo Pelukan, Hanifan Sempat Berupaya Buat Keduanya Bersalaman

"Stadion juga bagus, saya menikmatinya, apalagi ada banyak fans juga yang datang mendukung kami," ujarnya.

Hanya, menurut pemain Tottenham itu, lapangan di Indonesia perlu ditata untuk menjadi lebih baik lagi.

Son sendiri telah bermain di empat stadion sejak babak fase grup, yakni Stadion Jalak Harupat, Wibawa Mukti, Patriot Chandrabhaga, dan Pakansari.

Baca juga: Dapat 2 Medali Emas, Tim Paralayang Indonesia Sudah Siapkan Target Berikutnya

"Saya sangat menikmatinya. Lapangannya sebenarnya bisa dibuat lebih baik lagi, tetapi saya tetap senang," tuturnya.

Son Heung-min dkk akan berlaga pada babak final melawan Jepang di Stadion Pakansari, Bogor, Sabtu (1/9/2018). (Muhammad Robbani)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Juventus Vs AC Milan, Tidak Ada Pemenang

Juventus Vs AC Milan, Tidak Ada Pemenang

Liga Italia
Hasil Lengkap Tim Indonesia di Piala Thomas & Uber 2024

Hasil Lengkap Tim Indonesia di Piala Thomas & Uber 2024

Badminton
Hasil Man United Vs Burnley: Gol Penalti Buyarkan Kemenangan MU

Hasil Man United Vs Burnley: Gol Penalti Buyarkan Kemenangan MU

Liga Inggris
Catat Rekor Apik di Stadion Abdullah bin Khalifa, Modal Indonesia Lawan Uzbekistan

Catat Rekor Apik di Stadion Abdullah bin Khalifa, Modal Indonesia Lawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
3 Hal yang Harus Dibenahi Indonesia Jelang Vs Uzbekistan

3 Hal yang Harus Dibenahi Indonesia Jelang Vs Uzbekistan

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Sananta Kartu AS, Kecepatan Jadi Modal Indonesia

Piala Asia U23 2024: Sananta Kartu AS, Kecepatan Jadi Modal Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Menang, Marquez Jatuh

Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Menang, Marquez Jatuh

Motogp
Hasil West Ham Vs Liverpool 2-2, The Reds Gagal Menang

Hasil West Ham Vs Liverpool 2-2, The Reds Gagal Menang

Liga Inggris
Tahu Kekuatan Indonesia, Uzbekistan Bersiap

Tahu Kekuatan Indonesia, Uzbekistan Bersiap

Timnas Indonesia
Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Berjaya, Indonesia Bekuk Inggris

Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Berjaya, Indonesia Bekuk Inggris

Badminton
Piala Asia U23: Uzbekistan Kuat, Indonesia Punya Pengalaman dari Ferarri-Hokky

Piala Asia U23: Uzbekistan Kuat, Indonesia Punya Pengalaman dari Ferarri-Hokky

Timnas Indonesia
Arteta Dapat Saran dari Wenger untuk Bawa Arsenal Juara Liga Inggris

Arteta Dapat Saran dari Wenger untuk Bawa Arsenal Juara Liga Inggris

Liga Inggris
Hasil Kualifikasi MotoGP Spanyol 2024: Marquez Terdepan, Disusul Bezzecchi-Martin

Hasil Kualifikasi MotoGP Spanyol 2024: Marquez Terdepan, Disusul Bezzecchi-Martin

Motogp
Hasil Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia Unggul 2-0 Atas Inggris

Hasil Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia Unggul 2-0 Atas Inggris

Badminton
Prediksi Bung Ahay: Peluang Indonesia ke Final Terbuka, Waspada Gaya Eropa

Prediksi Bung Ahay: Peluang Indonesia ke Final Terbuka, Waspada Gaya Eropa

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com