Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Di Arsenal, Emery Akan Tiru Gaya Melatih Pep Guardiola

Kompas.com - 02/06/2018, 20:00 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

Sumber ESPN

KOMPAS.com - Pelatih anyar Arsenal, Unai Emery, mengaku sangat terinspirasi dengan cara Pep Guardiola kala menangani tim yang berisi pemain berstatus bintang.

Sesaat setelah mengundurkan diri dari kursi pelatih Paris Saint-Germain, Emery melakukan sesi wawancara terkait dengan pengalamannya di klub asal ibu kota Perancis itu.

Dalam wawancara tersebut, Emery mengakui kewalahan menangani ego para pemain bintang PSG. Melihat hal ini, Emery mengaku kagum dengan cara Guardioala saat menangani Barcelona yang saat itu berisi banyak pemain bintang.

"Melatih pemain seperti Messi, Ronaldo, dan Neymar adalah sesuatu yang sulit. Mereka adalah pemain terbaik di dunia dan kami (pelatih) harus menyesuaikan dengan mereka," kata Emery dikutip dari ESPN.

Baca juga: Usai Zidane Pergi, Real Madrid Terancam Ditinggal 5 Pemain Bintangnya

"Guardiola sangat beruntung di Man City karena tidak ada pemain dengan status megabintang. Namun, saya kagum dengan cara Guardiola menyingkirkan Deco, Ibrahimovic, bahkan Ronaldinho di Barcelona untuk menghindari masalah di ruang ganti," kata Emery.

Setelah menangani PSG selama dua musim, Emery mengaku sudah banyak belajar untuk karier kepelatihannya di masa depan. Emery mengaku akan melakukan hal yang sama seperti Guardiola jika melihat ada ego pemain yang menguasai ruang ganti.

"Terkadang Anda harus melakukan apa yang dilakukan Guardiola terhadap pemain bintang. Guardiola adalah pelatih yang telah menghasilkan sebuah mahakarya. Saya juga berkeinginan menghasilkan mahakarya saya sendiri," ujar pelatih asal Spanyol ini.

Pep Guardiola merayakan gol Ilkay Guendogan pada laga derbi antara Manchester City dan Mancherster United di Stadion Etihad, Sabtu (7/4/2018).AFP/PAUL ELLIS Pep Guardiola merayakan gol Ilkay Guendogan pada laga derbi antara Manchester City dan Mancherster United di Stadion Etihad, Sabtu (7/4/2018).

Kini, Emery akan melanjutkan kariernya di Liga Inggris bersama Arsenal di musim depan. Jika melihat skuad saat ini, Emery kemungkinan tidak akan kesulitan karena hanya Mesut Oezil dari pemain Arsenal yang bisa dibilang berstatus sebagai megabintang. 

Terkait dengan bagaimana bentuk skuad Arsenal musim depan, Unai Emery berkeinginan memiliki pemain dengan stamina bagus untuk bisa lama menguasai bola dan melakukan pressing.

"Saya suka bermain dengan penguasaan bola. Saya ingin skuad yang sangat intensif ketika melakukan pressing. Dua hal ini sangat penting untuk menjadikan tim tampil mendominasi." kata mantan pelatih Sevilla ini.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kompetisi Esport Honor Of Kings Invitational Season 2 SEA Qualifier Segera Dimulai, Tim Indonesia Bersiap

Kompetisi Esport Honor Of Kings Invitational Season 2 SEA Qualifier Segera Dimulai, Tim Indonesia Bersiap

Sports
Legenda MU Ryan Giggs Beri Nasihat kepada Pemain Muda di Indonesia

Legenda MU Ryan Giggs Beri Nasihat kepada Pemain Muda di Indonesia

Internasional
Link Live Streaming Persib Vs Bali United, Kickoff 19.00 WIB

Link Live Streaming Persib Vs Bali United, Kickoff 19.00 WIB

Liga Indonesia
Ryan Giggs Sapa Fan Man United di Indonesia, Sebut Bakso dan Sate

Ryan Giggs Sapa Fan Man United di Indonesia, Sebut Bakso dan Sate

Internasional
PUBG Mobile dan SSC North America Berkolaborasi, Hadirkan Mobil Sport Tercepat Dunia

PUBG Mobile dan SSC North America Berkolaborasi, Hadirkan Mobil Sport Tercepat Dunia

Sports
Hasil Thailand Open 2024, Rinov/Pitha Harus Puas Sampai Semifinal

Hasil Thailand Open 2024, Rinov/Pitha Harus Puas Sampai Semifinal

Sports
Tiga Alasan Persib Bisa ke Final Championship Series dan Akhiri Tren Lawan Bali United

Tiga Alasan Persib Bisa ke Final Championship Series dan Akhiri Tren Lawan Bali United

Liga Indonesia
Allegri Dipecat Juventus, Terima Kasih dari Pria Perancis dan Anak Legenda Milan

Allegri Dipecat Juventus, Terima Kasih dari Pria Perancis dan Anak Legenda Milan

Liga Italia
Borneo FC Siap Balas Dendam demi Kawinkan Gelar Liga 1 2023-2024

Borneo FC Siap Balas Dendam demi Kawinkan Gelar Liga 1 2023-2024

Liga Indonesia
Jelang Dortmund vs Real Madrid, Perut Niklas Sule Membuncit

Jelang Dortmund vs Real Madrid, Perut Niklas Sule Membuncit

Liga Champions
Penambahan Skuad Copa America 2024, Alejandro Garnacho Diuntungkan

Penambahan Skuad Copa America 2024, Alejandro Garnacho Diuntungkan

Internasional
Man City Vs West Ham: Guardiola Terbayang Drama 2022

Man City Vs West Ham: Guardiola Terbayang Drama 2022

Liga Inggris
Liverpool Vs Wolves: Tugas Terakhir Klopp, Selamat Tinggal yang Berat...

Liverpool Vs Wolves: Tugas Terakhir Klopp, Selamat Tinggal yang Berat...

Liga Inggris
Arsenal Vs Everton: Saat Arteta Berharap Bantuan Moyes dan West Ham...

Arsenal Vs Everton: Saat Arteta Berharap Bantuan Moyes dan West Ham...

Liga Inggris
Man City Vs West Ham: Pasukan Guardiola Tiap Detik Harus Sempurna

Man City Vs West Ham: Pasukan Guardiola Tiap Detik Harus Sempurna

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com