Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Arsenal Vs Ostersunds, Perhatian Wenger untuk Penyerang Lawan

Kompas.com - 22/02/2018, 19:45 WIB
Eris Eka Jaya

Penulis

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Pelatih Arsenal, Arsene Wenger, mewaspadai salah satu pemain Ostersunds FK yang dianggapnya punya potensi menebar bahaya di Stadion Emirates.

Arsenal akan tampil pada leg kedua babak 32 besar Liga Europa melawan klub Swedia tersebut, Jumat (23/2/2018) dini hari WIB.

Pada pertemuan pertama, tim berjulukan The Gunners sudah mendapatkan keunggulan 3-0 di kandang lawan.

Meski bisa menang telak, bukan berarti gawang Arsenal sama sekali tidak terancam.

Baca juga : Hadapi Oestersunds di Liga Europa, Arsenal Tanpa Oezil

Berdasarkan pengamatan Wenger, penampilan penyerang Ostersunds, Saman Ghoddos, telah menyedot perhatiannya karena beberapa kali mampu memberikan ancaman ke gawang Arsenal.

"Ia pemain fantastis secara teknik dan taktik. Saya sangat terkesan kepadanya," ujar Wenger seperti dilansir BolaSport.com dari BBC.

"Namun, secara keseluruhan mereka bermain bagus," ucapnya.

Pada partai penentuan, Arsenal hanya butuh hasil imbang atau bahkan kekalahan dengan selisih dua gol pun sudah cukup untuk bisa memastikan lolos ke babak 16 besar Liga Europa.

Wenger pun diindikasikan akan menurunkan sebagian besar pemain pelapis.

Konsentrasi Arsenal tampaknya lebih tertuju ke pertandingan yang berlangsung tiga hari setelah menjamu Ostersunds FK.

Baca juga: Cesc Fabregas: Pertandingan Leg ke-2 adalah Misi Bunuh Diri

Tim Meriam London akan menghadapi Manchester City di partai final Carabao Cup alias Piala Liga Inggris di Stadion Wembley, London.

Wenger juga memastikan Mesut Oezil tidak akan bermain pada Jumat dini hari WIB nanti.

Hanya Henrikh Mkhitaryan dan Danny Welbeck yang sudah dipastikan bermain oleh Wenger. (Wisnu Nova Wistowo)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Thomas Cup 2024: Ginting Berjuang 75 Menit, Indonesia 1-0 Korsel

Hasil Thomas Cup 2024: Ginting Berjuang 75 Menit, Indonesia 1-0 Korsel

Badminton
Guinea Vs Indonesia: Pelatih Guinea Nilai Tembus Olimpiade adalah Kebanggaan

Guinea Vs Indonesia: Pelatih Guinea Nilai Tembus Olimpiade adalah Kebanggaan

Timnas Indonesia
Pemain Bayer Leverkusen Fokus Ukir Sejarah, Alonso Ingatkan untuk Waspada

Pemain Bayer Leverkusen Fokus Ukir Sejarah, Alonso Ingatkan untuk Waspada

Internasional
Jadwal Semifinal Uber Cup 2024: Indonesia Vs Korsel, China Vs Jepang

Jadwal Semifinal Uber Cup 2024: Indonesia Vs Korsel, China Vs Jepang

Badminton
Uber Cup 2024: Apresiasi untuk Indonesia, Bersiap Lawan Korsel di Semifinal

Uber Cup 2024: Apresiasi untuk Indonesia, Bersiap Lawan Korsel di Semifinal

Badminton
Semifinal Piala Uber 2024: Ester Akhiri Penantian 14 Tahun

Semifinal Piala Uber 2024: Ester Akhiri Penantian 14 Tahun

Badminton
Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan di Final Piala Asia U23 2024

Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan di Final Piala Asia U23 2024

Internasional
Gratis! Nonton Final Euro 2024 Langsung di Olympiastadion Berlin, Cek Caranya

Gratis! Nonton Final Euro 2024 Langsung di Olympiastadion Berlin, Cek Caranya

BrandzView
Jadwal Playoff Indonesia Vs Guinea Menuju Olimpiade, Mulai Pukul 19.00 WIB

Jadwal Playoff Indonesia Vs Guinea Menuju Olimpiade, Mulai Pukul 19.00 WIB

Timnas Indonesia
Timnas U20 Bakal Ikut Turnamen di Perancis

Timnas U20 Bakal Ikut Turnamen di Perancis

Liga Indonesia
Selepas Kalah dari Irak, Timnas U23 Indonesia Dilarang Sentuh Bola

Selepas Kalah dari Irak, Timnas U23 Indonesia Dilarang Sentuh Bola

Liga Indonesia
Hasil Piala Uber 2024: Ester Menang Sengit, Indonesia Tembus Semifinal!

Hasil Piala Uber 2024: Ester Menang Sengit, Indonesia Tembus Semifinal!

Badminton
Indonesia Diminta Jadi Kandidat Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Basket U19

Indonesia Diminta Jadi Kandidat Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Basket U19

Sports
Indonesia Vs Irak: Laga yang Menyulitkan dan Menentukan di 15 Menit Terakhir

Indonesia Vs Irak: Laga yang Menyulitkan dan Menentukan di 15 Menit Terakhir

Timnas Indonesia
Hasil Piala Uber 2024: Apri/Fadia Berjaya, Indonesia 2-0 Thailand

Hasil Piala Uber 2024: Apri/Fadia Berjaya, Indonesia 2-0 Thailand

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com