Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Emery Belum Lepas dari Catatan Negatif di Santiago Bernabeu

Kompas.com - 15/02/2018, 18:30 WIB
Eris Eka Jaya

Penulis

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Pelatih Paris Saint-Germain (PSG), Unai Emery, masih belum bisa lepas dari "kutukan" di rumah Real Madrid.

Unai Emery memboyong skuad PSG ke kandang Real Madrid di Santiago Bernabeu untuk melakoni leg pertama babak 16 besar Liga Champions, Rabu (14/2/2018).

Neymar dkk pun harus pulang dengan kepala tertunduk setelah mengakhiri laga dengan skor 1-3.

Sempat unggul lebih dulu lewat gol Adrien Rabiot pada menit ke-33, raksasa Perancis itu kemudian berbalik takluk setelah terjadinya tiga gol balasan melalui Cristiano Ronaldo (45', 83') dan Marcelo (86').

Baca juga : PSG Dapat Kritik Pedas dari Media Perancis

Kekalahan tersebut lantas memperpanjang rentetan catatan buruk Unai Emery di markas Madrid.

Dengan hasil minor dalam partai kali ini, berarti sang nakhoda sudah 11 kali bermain di Santiago Bernabeu tanpa sekali pun meraih kemenangan.

Pria berumur 46 tahun itu menuai 10 kekalahan dan satu hasil seri bersama empat klub berbeda, yaitu UD Almeria, Valencia, Sevilla, dan PSG.

Baca juga: Bukan Real Madrid, Ini Tim yang Diwaspadai Neymar pada Liga Champions

Catatan lainnya, gawang skuad Unai Emery kebobolan 32 kali dan cuma melesakkan tujuh gol.

Momen paling menyakitkan bagi sang nakhoda terjadi pada 30 Oktober 2013.

Kala itu, Sevilla asuhan Emery kalah telak 3-7.

Ronaldo menjadi bintang kemenangan Madrid lewat torehan hat-trick. (Ade Jayadireja)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Link Live Streaming PSG Vs Dortmund, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming PSG Vs Dortmund, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
DXI Community Camp, Rumah Komunitas Pencinta Olahraga Ekstrem Jalin Relasi

DXI Community Camp, Rumah Komunitas Pencinta Olahraga Ekstrem Jalin Relasi

Sports
Perjalanan Berliku Persija di Liga 1, Thomas Doll Ungkap Penyebabnya

Perjalanan Berliku Persija di Liga 1, Thomas Doll Ungkap Penyebabnya

Liga Indonesia
Eks Juventus Ingin Juara di Persib, Tak Sabar Tampil di Championship Series

Eks Juventus Ingin Juara di Persib, Tak Sabar Tampil di Championship Series

Liga Indonesia
Persija Putuskan Absen, PSM Ikut ASEAN Club Championship 2024-2025

Persija Putuskan Absen, PSM Ikut ASEAN Club Championship 2024-2025

Liga Indonesia
Seputar Stade Leo Lagrange yang Dikritik STY: Saksi Gol Historis, Tersebar di Penjuru Perancis

Seputar Stade Leo Lagrange yang Dikritik STY: Saksi Gol Historis, Tersebar di Penjuru Perancis

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Amunisi Baru Garuda Tiba di Paris, Yakin ke Olimpiade

Indonesia Vs Guinea: Amunisi Baru Garuda Tiba di Paris, Yakin ke Olimpiade

Timnas Indonesia
5 Momen 'Buzzer Beater' Historis di Playoff NBA

5 Momen "Buzzer Beater" Historis di Playoff NBA

Sports
Indonesia Vs Guinea, Saat Garuda Lebih 'Panas' dari Sang Gajah...

Indonesia Vs Guinea, Saat Garuda Lebih "Panas" dari Sang Gajah...

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri 2024: Claudia Scheunemann dkk Tingkatkan Kecepatan

Piala Asia U17 Putri 2024: Claudia Scheunemann dkk Tingkatkan Kecepatan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Tantangan Persiapan 72 Jam

Indonesia Vs Guinea: Tantangan Persiapan 72 Jam

Timnas Indonesia
Persib Tatap Championship Series, Gim Internal untuk Jaga Kebugaran

Persib Tatap Championship Series, Gim Internal untuk Jaga Kebugaran

Liga Indonesia
PSG Vs Dortmund: Enrique Tebar Ancaman, Ingin Cetak 2 Gol dalam 3 Detik

PSG Vs Dortmund: Enrique Tebar Ancaman, Ingin Cetak 2 Gol dalam 3 Detik

Liga Champions
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Garuda Muda Terus Bersiap di Tengah Kelelahan

Indonesia Vs Guinea: Garuda Muda Terus Bersiap di Tengah Kelelahan

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com