Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Zanetti Ungkap Tujuan Kerja Sama Inter Milan dengan Persib

Kompas.com - 14/02/2018, 14:05 WIB
Aloysius Gonsaga AE

Penulis

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Legenda Inter Milan yang juga menjabat sebagai wakil presiden Inter, Javier Zanetti, hadir saat launching Akademi Persib di Stadion Siliwangi, Kota Bandung, Selasa (13/2/2018). Zanetti hadir karena Akademi Persib bekerja sama dengan Inter Academy dalam pembinaan pemain usia 10 hingga 16 tahun.

Akademi Persib ini nantinya akan menggunakan kurikulum dari Inter Academy yang sudah sukses diterapkan di Eropa dan beberapa negara lain di dunia. Bukan hanya itu, para pemain dan pelatih juga akan masuk dalam rangkaian program akademi yang berpusat di Suning Youth Development Centere, Memory of Giacianto Facchetti, Milan.

"Berbagi semangat dan pandangan hidup dan segala sesuatu yang dimiliki Inter terutama kepada pelatih dan kepada anak-anak yang dilatih," kata Zanetti saat acara launching Akademi Persib di Stadion Siliwangi, Kota Bandung, Selasa (13/2/2018).

Akademi Persib dibentuk dengan harapan bisa menjaring pemain bertalenta sehingga ke depannya tim Persib senior tidak akan kehabisan generasi.

Sebelum memiliki Akademi, Persib sudah memiliki Diklat dan menghasilkan pemain yang saat ini bermain untuk tim Maung Bandung, maupun klub lainnya di Indonesia. (Fifi Nofita)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com