Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

AS Roma Ungkap Alasan Tolak Tawaran untuk Rekrut Daley Blind

Kompas.com - 02/02/2018, 08:12 WIB
Eris Eka Jaya

Penulis

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Direktur Olahraga AS Roma, Monchi, mengungkap alasan timnya enggan mengambil peluang untuk mendatangkan Daley Blind dari Manchester United.

Daley Blind ditawarkan kepada AS Roma beberapa hari sebelum bursa transfer musim dingin 2018 ditutup.

Manajemen Manchester United melihat peluang menjual Blind ke Roma yang baru saja ditinggalkan bek kiri, Emerson Palmieri.

Emerson resmi berseragam Chelsea setelah diboyong dengan nilai transfer 20 juta euro.

Namun, meski kehilangan pemain di posisi bek kiri, Roma tidak tergoda untuk mendatangkan Blind.

Baca juga : Soal Kekalahan Man United, Mourinho Lindungi Daley Blind

Padahal, pemain asal Belanda itu sudah ditawarkan oleh Manchester United kepada Giallorossi.

Alasannya, Blind tak memiliki gaya bermain yang sesuai dengan kriteria yang dicari Roma.

Bukan itu saja, putra legenda Belanda, Danny Blind, itu juga dinilai memiliki harga yang terlalu mahal bagi Il Lupi.

"Blind ditawarkan kepada kami tiga atau empat hari yang lalu, tetapi kami memutuskan bahwa dia bukan pemain yang tepat. Begitu pula dari sisi keuangan, itu sangat penting," tutur Monchi seperti dilansir BolaSport.com dari Goal.

Roma lebih memilih bek kiri asal Argentina, Jonathan Silva, untuk menggantikan Emerson.

Silva dipinjam oleh Roma dari Sporting CP hingga akhir musim.

Pendekatan Roma kepada Silva ternyata diakui Monchi telah terjadi sebelum bursa transfer resmi dibuka.

"Kami bernegosiasi dengan Jonathan Silva sebelum jendela transfer dibuka, itu sebagai antisipasi kepergian Emerson," ucap dia lagi. (Taufan Bara)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Guinea dan Ilaix Moriba Diserbu Komentar Rasis, Sepak Bola Seharusnya Mempersatukan

Guinea dan Ilaix Moriba Diserbu Komentar Rasis, Sepak Bola Seharusnya Mempersatukan

Timnas Indonesia
Guinea Masuk Grup 'Neraka' Olimpiade 2024, Pelatih Reuni dengan Henry

Guinea Masuk Grup "Neraka" Olimpiade 2024, Pelatih Reuni dengan Henry

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia Usai Garuda Muda Jalani Playoff Olimpiade 2024

Jadwal Timnas Indonesia Usai Garuda Muda Jalani Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Pelatih Guinea Tiga Kali Ucap 'Sulit' Usai Lawan Timnas U23 Indonesia

Pelatih Guinea Tiga Kali Ucap "Sulit" Usai Lawan Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Bola Emas Diego Maradona di Piala Dunia 1986 Akan Dilelang

Bola Emas Diego Maradona di Piala Dunia 1986 Akan Dilelang

Internasional
Semifinal Championship Series Ingatkan Bos Persib ke Tahun 2014

Semifinal Championship Series Ingatkan Bos Persib ke Tahun 2014

Liga Indonesia
Guinea Kalahkan Indonesia dan Lolos Olimpiade, Ulangi Sejarah 56 Tahun

Guinea Kalahkan Indonesia dan Lolos Olimpiade, Ulangi Sejarah 56 Tahun

Internasional
Proliga 2024, Bandung bjb Tandamata Serukan Bangkit Usai Takluk

Proliga 2024, Bandung bjb Tandamata Serukan Bangkit Usai Takluk

Liga Indonesia
Bayer Leverkusen ke Final Liga Europa: 49 Laga Tak Terkalahkan, Rekor Baru di Eropa

Bayer Leverkusen ke Final Liga Europa: 49 Laga Tak Terkalahkan, Rekor Baru di Eropa

Liga Lain
Kepala Witan Sulaeman Dijahit Usai Lawan Guinea

Kepala Witan Sulaeman Dijahit Usai Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Erick Thohir Bidik Indonesia Tampil di Olimpiade Los Angeles 2028

Erick Thohir Bidik Indonesia Tampil di Olimpiade Los Angeles 2028

Timnas Indonesia
Jangan Pernah Menangis, Coach Shin Tae-yong

Jangan Pernah Menangis, Coach Shin Tae-yong

Liga Indonesia
Jadwal MotoGP Perancis 2024, Tekad Sang Juara Dunia Taklukan Le Mans

Jadwal MotoGP Perancis 2024, Tekad Sang Juara Dunia Taklukan Le Mans

Motogp
Erick Thohir Apresiasi Perjuangan Indonesia, Skuad Garuda Punya Generasi Emas

Erick Thohir Apresiasi Perjuangan Indonesia, Skuad Garuda Punya Generasi Emas

Timnas Indonesia
Atmosfer Sendu Ruang Ganti Timnas U23 Indonesia Usai Urung ke Olimpiade

Atmosfer Sendu Ruang Ganti Timnas U23 Indonesia Usai Urung ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com