Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Neymar Pemain Bernilai Termahal, Ronaldo di Peringkat Ke-49

Kompas.com - 10/01/2018, 11:30 WIB

KOMPAS.com - Bintang Real Madrid, Cristiano Ronaldo, bukan atlet paling bernilai. Studi terbaru menunjukkan bahwa dia hanya ada di peringkat ke-49 soal pelakon olahraga yang nilainya paling tinggi.

Seperti dilansir BolaSport.com dari AS, studi tersebut dirilis oleh CIES Football Observatory. Peringkat Ronaldo ada di bawah pemain Manchester United, Anthony Martial, serta pilar Manchester City, Nicolas Otamendi.

Lalu, siapakah yang ada di peringkat pertama? Jawabannya adalah bintang Paris Saint-Germain, Neymar.

Pemain Brasil itu disusul eks rekan setimnya di FC Barcelona, Lionel Messi, di peringkat kedua, dan bomber Tottenham Hotspur, Harry Kane, di peringkat ketiga.

Penilaian yang dilakukan oleh CIES Football Observatory dilakukan pada lima liga besar Eropa. Mereka menggunakan standar penilaian berdasarkan beberapa faktor, yaitu umur, posisi, durasi kontrak serta penampilan dan status internasional.

Berdasarkan penilaian tersebut, harga pasar Neymar mencapai 213 juta euro alias Rp 3,8 triliun. Adapun nilai Ronaldo "hanya" 80,4 juta euro (Rp 1,4 triliun).

Kane adalah pemain Liga Inggris dengan nilai tertinggi dengan 194 juta euro (Rp 3,5 triliun).

Dari Liga Italia dan Liga Jerman, pemain dengan nilai tertinggi masing-masing adalah Paulo Dybala (Juventus) dan Robert Lewandowski (FC Bayern Muenchen). (Lariza Oky Adisty)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Final Australian Open 2024: Berjuang Tiga Gim, Ester Runner-up

Hasil Final Australian Open 2024: Berjuang Tiga Gim, Ester Runner-up

Badminton
Malut United Resmi Rekrut Duo Kembar Yakob dan Yance Sayuri

Malut United Resmi Rekrut Duo Kembar Yakob dan Yance Sayuri

Liga Indonesia
Kembangkan Basket di Indonesia, 3 Misi Beavers Hadirkan Kompetisi

Kembangkan Basket di Indonesia, 3 Misi Beavers Hadirkan Kompetisi

Sports
Polandia Vs Belanda, Van Dijk Siap Kerja Keras demi Menangi Laga Perdana

Polandia Vs Belanda, Van Dijk Siap Kerja Keras demi Menangi Laga Perdana

Internasional
Ronaldinho Kritik Skuad Brasil, Tim Terburuk di Copa America 2024

Ronaldinho Kritik Skuad Brasil, Tim Terburuk di Copa America 2024

Internasional
Pendekatan Como Dihiraukan Klub, Ali Jasim Luapkan Kekecewaan

Pendekatan Como Dihiraukan Klub, Ali Jasim Luapkan Kekecewaan

Liga Italia
Jadwal Euro 2024 Malam ini: Belanda dan Inggris Akan Turun

Jadwal Euro 2024 Malam ini: Belanda dan Inggris Akan Turun

Internasional
Hasil Jeka Saragih Vs Westin Wilson, Kekalahan Perdana Jeka di UFC

Hasil Jeka Saragih Vs Westin Wilson, Kekalahan Perdana Jeka di UFC

Sports
Spalletti: Italia Unggul Berkat Tim, Bukan Karena Satu Pemain

Spalletti: Italia Unggul Berkat Tim, Bukan Karena Satu Pemain

Internasional
Timnas Italia Cetak Sejarah, Jorginho dan Chiesa Senang Lewati Kejutan

Timnas Italia Cetak Sejarah, Jorginho dan Chiesa Senang Lewati Kejutan

Internasional
Messi Terpesona Talenta Inter: Masa Kini dan Masa Depan Argentina

Messi Terpesona Talenta Inter: Masa Kini dan Masa Depan Argentina

Internasional
Klasemen Grup B Piala Eropa 2024 Setelah Spanyol dan Italia Menang

Klasemen Grup B Piala Eropa 2024 Setelah Spanyol dan Italia Menang

Internasional
Hasil Italia Vs Albania: Gol Tercepat Euro, Barella Lewati Totti, Tripoin Azzurri

Hasil Italia Vs Albania: Gol Tercepat Euro, Barella Lewati Totti, Tripoin Azzurri

Internasional
Alvaro Morata Masuk Jajaran Elite Pencetak Gol Piala Eropa, Siap untuk Italia

Alvaro Morata Masuk Jajaran Elite Pencetak Gol Piala Eropa, Siap untuk Italia

Internasional
Serba-serbi Catatan Bersejarah Lamine Yamal di Piala Eropa

Serba-serbi Catatan Bersejarah Lamine Yamal di Piala Eropa

Liga Spanyol
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com