Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sriwijaya FC Diundang Bermain dalam Turnamen Pramusim di Vietnam

Kompas.com - 26/12/2017, 20:52 WIB
Nugyasa Laksamana

Penulis

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Klub-klub Indonesia mulai memikat tim-tim luar negeri terkait undangan untuk laga persahabatan atau mengikuti turnamen pra-musim.

Setelah Persija Jakarta diundang ke turnamen di Malaysia, kini Sriwijaya FC yang kabarnya akan berlaga pada sebuah ajang di Vietnam.

Kepastian itu disampaikan langsung oleh Sekretaris Sriwijaya FC, Achmad Haris saat ditemui awak media di Jakarta beberapa hari yang lalu.

Baca juga : 7 Gol Spektakuler Sepanjang 2017, Ada dari Liga 1

Akan tetapi, Haris tidak bisa memberitahukan apa nama turnamen tersebut.

Haris hanya mengatakan dalam turnamen di Vietnam nanti juga mengundang salah satu klub dari luar Asia.

Rencananya, turnamen tersebut digelar pada pertengahan Januari 2018.

"Ada undangan dari Vietnam," kata Haris.

"Ada lima klub negara yang akan bermain di Ho Chi Minh City. Klub-klub itu berasal dari Vietnam, Malaysia, Brasil, Korea Selatan, dan Indonesia. Pertengahan Januari jadwalnya," ucapnya menambahkan.

Sejauh ini, Sriwijaya FC belum bisa memastikan apa akan mengikuti turnamen di Vietnam apa tidak.

Baca juga : Soal Piala Presiden, Sriwijaya FC Ingin PT LIB Tuntaskan Utang Dulu

Sebab pada pertengahan Januari 2018, Piala Presiden digelar sebagai pemanasan klub-klub papan atas sebelum Liga 1 digelar akhir Februari.

Haris mengatakan, mereka belum mengetahui secara pasti kapan Piala Presiden 2018 digelar.

Belum pastinya tanggal bergulirnya Piala Presiden 2018 sedikit mengganggu program kerja tim asuhan Rahmad Darmawan tersebut.

"Kami harus tahu fix pada minggu pertama atau kedua Januari tentang Piala Presiden," kata Haris.

"Itu kan berkorelasi dengan program tim kepelatihan. Kalau pertengahan Januari, akan kami pikirkan."

"Kalau awal Januari, kami cari ajang yang lain, bisa uji coba di luar negeri, atau menggelar pemusatan latihan di dalam negeri." (Mochamad Hary Prasetya)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

SUGBK Gelar Konser Jelang Laga Timnas, PSSI Periksa Kualitas Rumput

SUGBK Gelar Konser Jelang Laga Timnas, PSSI Periksa Kualitas Rumput

Timnas Indonesia
Hasil Lisensi Klub PSSI: Hanya 9 Tim Liga 1 Lolos

Hasil Lisensi Klub PSSI: Hanya 9 Tim Liga 1 Lolos

Liga Indonesia
Ten Hag Tegaskan Man United Ingin Pertahankan Bruno Fernandes

Ten Hag Tegaskan Man United Ingin Pertahankan Bruno Fernandes

Liga Inggris
Kevin Sanjaya Mundur dari Pelatnas, Perpisahan The Minions Digelar di Indonesia Open 2024

Kevin Sanjaya Mundur dari Pelatnas, Perpisahan The Minions Digelar di Indonesia Open 2024

Badminton
Daftar Harga Tiket Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia, Termurah Rp 250.000

Daftar Harga Tiket Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia, Termurah Rp 250.000

Timnas Indonesia
Penampakan VAR Mobile yang Diterapkan di Championship Series Liga 1

Penampakan VAR Mobile yang Diterapkan di Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Kemenpora Bersiap Indonesia Tuan Rumah Asian School Badminton Championship 2024

Kemenpora Bersiap Indonesia Tuan Rumah Asian School Badminton Championship 2024

Sports
Como 1907 Incar Kerja Sama dengan AC Milan dan Klub Serie A

Como 1907 Incar Kerja Sama dengan AC Milan dan Klub Serie A

Liga Indonesia
Orlando City Vs Inter Miami: Messi 'Hilang', Suarez Buntu, The Herons Tertahan

Orlando City Vs Inter Miami: Messi "Hilang", Suarez Buntu, The Herons Tertahan

Liga Lain
Jawaban Como soal Jalani Pramusim di Indonesia Usai Promosi ke Serie A

Jawaban Como soal Jalani Pramusim di Indonesia Usai Promosi ke Serie A

Liga Italia
3 Fakta Kemenangan Madura United atas Borneo FC di Championship Series Liga 1

3 Fakta Kemenangan Madura United atas Borneo FC di Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Kontroversi Perayaan Juara Allegri, Isyarat Tangan Desak Seseorang Pergi

Kontroversi Perayaan Juara Allegri, Isyarat Tangan Desak Seseorang Pergi

Liga Italia
Ten Hag Umbar Janji Bawa Man United Bekuk Man City Juarai Piala FA

Ten Hag Umbar Janji Bawa Man United Bekuk Man City Juarai Piala FA

Liga Inggris
PSSI Bertemu KNVB, Agendakan Laga Timnas Indonesia Vs Belanda

PSSI Bertemu KNVB, Agendakan Laga Timnas Indonesia Vs Belanda

Timnas Indonesia
Ketika Allegri Diusir Wasit, Lepas Jas, Dasi, dan Hampir Kemejanya...

Ketika Allegri Diusir Wasit, Lepas Jas, Dasi, dan Hampir Kemejanya...

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com