Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

RD Ungkap Alasan Herman Dzumafo Tinggalkan Tes Medis Sriwijaya FC

Kompas.com - 19/12/2017, 12:59 WIB
Kontributor Palembang, Berry Subhan Putra

Penulis

PALEMBANG, KOMPAS.com - Salah satu striker pilihan pelatih Sriwijaya FC, Rahmad Darmawan (RD), Herman Dzumafo, memilih untuk meninggalkan Palembang.

Sebelumnya, dia akan menjalani sesi tes kesehatan pada Selasa (19/12/2017) pukul 09.00 WIB. Namun, tiba-tiba, Dzumafo memilih pergi menuju Pekanbaru.

"Dia memberi kabar bahwa istrinya sakit, masuk rumah sakit hari ini," ujar RD kepada Kompas.com, Selasa.

RD menjelaskan, dirinya tetap berpikir positif tentang situasi ini. Padahal, mantan pemain Persib Bandung tersebut diproyeksikan bakal menjadi supersub di lini depan sesuai dengan skema tim Sriwijaya FC untuk menghadapi Liga 1.

Baca juga : Herman Dzumafo: Umur Hanya Angka, Lihat Nanti Saya Main

"Kalau toh akhirnya berbeda, saya tetap berpikir positif dengan situasi ini," ucap RD.

Dzumafo memang menjadi salah satu striker pilihan RD untuk musim depan. RD sempat menghubungi langsung Dzumafo agar bisa bergabung bersama Sriwijaya.

Sementara itu, sekretaris tim Sriwijaya FC, Ahmad Haris, membenarkan bahwa Dzumafo tidak mengikuti tes kesehatan dan memilih pulang ke Pekanbaru.

"Infonya benar. Dia tidak hadir pada saat test medis," katanya.

Mengenai apakah Dzumafo bakal kembali lagi ke Palembang setelah menjenguk istrinya yang sakit, Haris mengatakan manajemen tak akan membidik Dzumafo kembali.

"Ya, tidak dilanjutkan lagi," ujar Haris.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com