Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Maitimo Ucapkan Kata Perpisahan dengan Persib

Kompas.com - 19/12/2017, 18:46 WIB

KOMPAS.com - Raphael Maitimo resmi mengumumkan bahwa dirinya tak akan menjadi bagian dari Persib Bandung pada musim depan. Hal tersebut diumumkan Maitimo melalui akun resmi Instagram miliknya.

"Terima kasih atas pertanyaan yang fans Persib dan rekan-rekan media berikan kepada saya," ujarnya.

"Saya ingin mengambil waktu untuk mengklarifikasi status saya sebagai pemain profesional di Persib."

Maitimo juga memberikan penegasan itu dengan sebuah nomor surat yang diterbitkan manajemen Persib Bandung.

(Baca Juga: Ini Hasil Pertemuan antara Agen Evan Dimas dan PSSI)

"Saat ini manajemen Persib sudah mencapai kesepakatan dengan sebuah klub untuk mentransfer saya ke klub tersebut dan saya sudah resmi bukan sebagai pemain Persib Bandung per release letter No. 004/DIR-PBB/XII/2017 telah diterbitkan tanggal 12 Desember 2017 oleh managemen PT Persib Bandung Bermartabat," tulis Maitimo.

Sebelumnya memang beredar rumor bahwa Maitimo dikait-kaitkan dengan Madura United.

"Saya ingin ucapkan terima kasih sebesar-besarnya kepada para fans Persib untuk dukungan yang diberikan kepada saya selama musim 2017. Amat disayangkan posisi klasemen Persib jauh dari ideal karena satu dan lain hal," tulis Maitimo.

Selama Liga 1 musim 2017, Maitimo menjadi top scorer Persib dengan torehan sembilan gol. Dia tampil sebayak 28 kali dengan kontribusi empat assist dalam Liga 1 musim 2017. (Metta Rahma Melati)

 

Terima Kasih atas pertanyaan yang fans Persib dan rekan-rekan media berikan kepada saya. Saya ingin mengambil waktu untuk mengklarifikasi status saya sebagai pemain professional di Persib. Saat ini managemen Persib sudah mencapai kesepakatan dengan sebuah klub untuk mentransfer saya ke klub tersebut dan saya sudah resmi bukan sebagai pemain Persib Bandung per release letter No. 004/DIR-PBB/XII/2017 telah di terbitkan tanggal 12 Desember 2017 oleh managemen PT Persib Bandung Bermartabat. Saya ingin ucapkan terima kasih sebesar-besarnya kepada para fans Persib untuk dukungan yang diberikan kepada saya selama musim 2017. Amat disayangkan posisi klasemen Persib jauh dari ideal karena satu dan lain hal. Saya berusaha memberikan yang terbaik untuk Persib dan menjadi pemain yang di butuhkan oleh klub di posisi manapun. Saya bersyukur bisa berkontribusi dalam perjuangan Persib di musim 2017 dengan menjadi top skorer klub walaupun sebenarnya saya bukan seorang striker. Besar harapan saya untuk Persib bisa memperbaiki posisinya di Liga Satu untuk musim 2018 & saya yakin dengan sentuhan tangan pelatih baru yang berprestasi, posisi klasemen klub pasti akan membaik. Akhir kata, saya ingin memohon maaf atas segala kekurangan dan kesalahan yang saya lakukan selama saya menjadi pemain Persib dan saya sangat bersyukur telah pernah menjadi bagian dari klub ini. Semoga kita bisa berjumpa lagi di lain kesempatan & saya doakan yang terbaik untuk Persib! ???????????????? #Persib #Bandung #MaungTimo #HaturNuhunPisan #TeamUFG

A post shared by Raphael Maitimo (@raphaelmaitimo) on Dec 19, 2017 at 2:10am PST

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

DXI Community Camp, Rumah Komunitas Pencinta Olahraga Ekstrem Jalin Relasi

DXI Community Camp, Rumah Komunitas Pencinta Olahraga Ekstrem Jalin Relasi

Sports
Perjalanan Berliku Persija di Liga 1, Thomas Doll Ungkap Penyebabnya

Perjalanan Berliku Persija di Liga 1, Thomas Doll Ungkap Penyebabnya

Liga Indonesia
Eks Juventus Ingin Juara di Persib, Tak Sabar Tampil di Championship Series

Eks Juventus Ingin Juara di Persib, Tak Sabar Tampil di Championship Series

Liga Indonesia
Persija Putuskan Absen, PSM Ikut ASEAN Club Championship 2024-2025

Persija Putuskan Absen, PSM Ikut ASEAN Club Championship 2024-2025

Liga Indonesia
Seputar Stade Leo Lagrange yang Dikritik STY: Saksi Gol Historis, Tersebar di Penjuru Perancis

Seputar Stade Leo Lagrange yang Dikritik STY: Saksi Gol Historis, Tersebar di Penjuru Perancis

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Amunisi Baru Garuda Tiba di Paris, Yakin ke Olimpiade

Indonesia Vs Guinea: Amunisi Baru Garuda Tiba di Paris, Yakin ke Olimpiade

Timnas Indonesia
5 Momen 'Buzzer Beater' Historis di Playoff NBA

5 Momen "Buzzer Beater" Historis di Playoff NBA

Sports
Indonesia Vs Guinea, Saat Garuda Lebih 'Panas' dari Sang Gajah...

Indonesia Vs Guinea, Saat Garuda Lebih "Panas" dari Sang Gajah...

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri 2024: Claudia Scheunemann dkk Tingkatkan Kecepatan

Piala Asia U17 Putri 2024: Claudia Scheunemann dkk Tingkatkan Kecepatan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Tantangan Persiapan 72 Jam

Indonesia Vs Guinea: Tantangan Persiapan 72 Jam

Timnas Indonesia
Persib Tatap Championship Series, Gim Internal untuk Jaga Kebugaran

Persib Tatap Championship Series, Gim Internal untuk Jaga Kebugaran

Liga Indonesia
PSG Vs Dortmund: Enrique Tebar Ancaman, Ingin Cetak 2 Gol dalam 3 Detik

PSG Vs Dortmund: Enrique Tebar Ancaman, Ingin Cetak 2 Gol dalam 3 Detik

Liga Champions
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Garuda Muda Terus Bersiap di Tengah Kelelahan

Indonesia Vs Guinea: Garuda Muda Terus Bersiap di Tengah Kelelahan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Fokus STY Hadapi Tantangan Suhu, Psikologis, dan Lapangan

Indonesia Vs Guinea, Fokus STY Hadapi Tantangan Suhu, Psikologis, dan Lapangan

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com