Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Kualifikasi Piala Dunia, Polandia Lolos ke Rusia 2018

Kompas.com - 09/10/2017, 03:44 WIB

KOMPAS.com - Tim nasional Polandia tampil sebagai juara Grup E kualifikasi Piala Dunia 2018 zona Eropa sehingga berhak lolos langsung ke putaran final di Rusia. Denmark yang finis kedua di grup ini juga masih berpeluang lolos via play-off. 

Pada laga pamungkas grup, Polandia menang 4-2 atas Montenegro, Minggu (8/10/2017). Sementara itu, pada saat bersamaan, Denmark cuma bermain imbang 1-1 melawan Rumania. 

Empat gol Polandia pada laga yang bergulir di Stadion Narodowy, itu dicetak Krzysztof Maczynski pada menit ke-6, Kamil Grosicki (16'), Robert Lewandowski (85'), dan bunuh diri Filip Stojkovic (87). Dua gol balasan Montenegro diciptakan Stefan Mugosa (78') dan Nikola Vukcevic (83').

(Baca juga: Indonesia Vs Thailand - Inilah 2 Pemain Timnas U-19 Indonesia yang Dapat Kado Istimewa)

Sebelum laga ini bergulir, Polandia hanya butuh hasil imbang untuk dapat mengunci lolos langsung ke Rusia. Hal itu bisa terlihat ketika sudah unggul 2-0, Robert Lewandowski dkk tampil mengendur sehingga Montenegro bisa mengejar. 

Akan tetapi, seolah ingin memberi kado bagi publik Stadion Nasional Warsawa, Polandia bisa kembali unggul dan menang 4-2. Hasil ini  Hasil ini membuat Polandia berhak atas tiket otomatis ke Rusia 2018 finis sebagai juara Grup E dengan poin akhir 25 poin.

Denmark yang sempat berpeluang lolos langsung harus puas finis di urutan kedua dengan 20 poin. Posisi Tim Dinamit cukup aman karena untuk saat ini masuk 8 peringkat kedua terbaik yang berhak memperebutkan tiket via play-off. (Wisnu Nova)

Hasil kualifikasi Grup E Piala Dunia 2018 zona Eropa, Minggu (8/10/2017): 

Denmark 1-1 Rumania (Christian Eriksen 60-penalti ; Ciprian Ioan Deac 88')

Kazakstan 1-1 Armenia (Bauzhan Turysbek 62' ; Henrik Mkhitaryan 26')

Polandia 4-2 Montenegro (Krzysztof Maczynski 6', Kamil Grosicki 16', Robert Lewandowski 85', Filip Stojkovic 87' BD - Stefan Mugosa 78', Nikola Vukcevic 83')

Susunan pemain: 

Polandia: 1-Wojciech Szczesny, 2-Michal Pazdan, 15-Kamil Glik, 3-Bartosz Bereszynski, 20-Lukasz Piszczek (13-Maciej Rybus 46'), 5-Krzysztof Maczynski (8-Rafal Wolski 90'+2), 10-Grzegorz Krychowiak, 11-Kamil Grosicki (7-Maciej Makuszewski 90'), 16-Jakub Blaszczykowski, 9-Robert Lewandowski, 19-Piotr Zielinski

Pelatih: Adam Nawaka

Montenegro: 1-Danijel Petkovic, 5-Nemanja Mijuskovic, 21-Emrah Klimenta, 6-Zarko Tomasevic, 2-Filip Stojkovic, 4-Nikola Vukcevic, 19-Aleksandar Scekic, 3-Vladmir Jovovic (9-Stefan Mugosa 77'), 8-Marko Jankovic, 11-Fatos Beqiraj, 20-Mirko Ivanic (18-Sead Haksabanovic 67')

Pelatih: Ijubia Tumbakovi

Wasit: Daniele Orsato

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Internasional
Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Liga Indonesia
Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Liga Indonesia
Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Liga Indonesia
Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Liga Indonesia
Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Sports
Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Badminton
Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Liga Indonesia
5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com