Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Liga 1, Sundulan "Si Monas" Antar Persija Taklukkan Perseru

Kompas.com - 19/09/2017, 17:15 WIB

KOMPAS.com - Persija Jakarta meraih poin penuh ketika menjamu Perseru Serui pada lanjutan Liga 1 di Stadion Patriot, Bekasi, Selasa (19/9/2017). Bek jangkung asal Brasil, Willian Pacheco, menjadi bintang Macan Kemayoran karena pemain dengan julukan Si Monas ini mencetak gol tunggal kemenangan timnya.

Tambahan tiga poin pada pekan ke-25 ini membuat Persija mengumpulkan total 42 poin dan menempati urutan kelima klasemen sementara, unggul selisih gol atas Madura United, yang masih menyisakan satu laga. Sementara itu Perseru, yang tetap dengan koleksi 22 angka, masih di zona degradasi karena terpaut empat dari PS TNI di urutan ke-15.

Persija pantas berterima kasih kepada Pacheco. Serangan yang mereka bangun selalu kandas di barisan pertahanan Perseru, yang bermain cukup disiplin. Beruntung, pemain impor ini bisa memanfaatkan keunggulan tinggi badannya untuk menyundul bola hasil tendangan bebas Ismed Sofyan, untuk menjebol gawang Perseru pada menit ke-29.

Posisi Persija belum aman. Dia masih bisa digeser oleh Madura United, yang belum memainkan laga ke-25 karena mereka baru saja bertemu PS TNI pada Senin, 18 September. Dalam duel tersebut, Madura United yang bertindak sebagai tim tamu, menang 3-2.

Susunan Pemain

Persija: Andritany Ardhiyasa; Rezaldi Hehanusa, Willian Pacheco, Maman Abdurahman, Ismed Sofyan, Sandi Sute, Rohit Chand, Fitra Ridwan, Bambang Pamungkas, Rudi Widodo, Bruno Lopes

Pelatih: Stefano Cugurra

Perseru: Hendra Mole, Tonny Ayomi, Ryutaro Kurabe, Boman Aime, M Zaenuri, Kalvin Wopi, Ronaldo Meisido, Lukas Mandowen, Arthur Bonai, Mariando Uropmabin, Silvio Escobar

Pelatih: Agus Yuwono

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com