Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Presiden Sevilla Bantah Sampaoli Akan Jadi Pelatih Timnas Argentina

Kompas.com - 12/04/2017, 05:48 WIB

KOMPAS.com - Federasi Sepak Bola Argentina (AFA) telah resmi memecat pelatih Edgardo Bauza, Senin (10/4/2017) waktu setempat. Sebagai pengganti, sosok terdepan saat ini adalah pelatih Sevilla, Jorge Sampaoli.

Seperti dikabarkan Marca, Sampaoli akan segera ditawari pekerjaan tersebut. Pelatih berusia 57 tahun itu pun dipercaya akan menerima tawaran menangani Lionel Messi dkk itu.

Beberapa perwakilan AFA juga dikabarkan telah melakukan perjalanan ke Spanyol untuk berbicara langsung dengan Sampaoli.

Jika kesepakatan terjalin, AFA juga dikabarkan siap menebus Sampoli dari Sevilla seharga 1,5 juta euro (sekitar Rp 21 miliar) plus pajak.

Namun, kabar ini dibantah langsung oleh Presiden Sevilla, Jose Castro. Ia menegaskan bahwa Sampaoli berkata senang menangani Los Nervionenses, walaupun ada tawaran menarik dari timnas Argentina.

“Semua ini hanya spekulasi. Kemarin, saya bertemu dengan Jorge dan berbicara soal tim. Tidak ada kekhawatiran pada dri saya. Hal yang membuat saya khawatir saat ini hanyalah pertandingan melawan Valencia,” kata Castro dikutip dari Football Espana.

“Rasanya tidak logis untuk berbicara tentang masa depan Sampaoli saat ini ketika kami sedang menghadapi banyak pertandingan. Kami harus bisa menyelesaikan musim ini bukan hanya secara baik, tetapi sangat baik," tuturnya.

Sampaoli baru bergabung dengan Sevilla pada awal musim 2016-2017 menggantikan Unai Emery yang hengkang ke Paris Saint-Germain. Kontrak eks pelatih yang membawa timnas Cile menjuarai Copa America 2015 itu masih tersisa dua tahun lagi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Timnas Indonesia Langsung ke Perancis, Bersiap Lawan Guinea demi Mimpi Olimpiade

Timnas Indonesia Langsung ke Perancis, Bersiap Lawan Guinea demi Mimpi Olimpiade

Timnas Indonesia
Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Kiper Pahlawan Tepis Penalti di Injury Time

Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Kiper Pahlawan Tepis Penalti di Injury Time

Internasional
Milan dan Bayern Gigit Jari, De Zerbi Komitmen di Brighton

Milan dan Bayern Gigit Jari, De Zerbi Komitmen di Brighton

Liga Inggris
Rencana Persib Bidik Pemain Timnas U23 Indonesia

Rencana Persib Bidik Pemain Timnas U23 Indonesia

Liga Indonesia
Elkan Baggott dan Alfeandra Dewangga, Opsi untuk Laga Kontra Guinea

Elkan Baggott dan Alfeandra Dewangga, Opsi untuk Laga Kontra Guinea

Timnas Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Thomas dan Uber Cup, Indonesia Berburu Tiket Final

Jadwal Siaran Langsung Thomas dan Uber Cup, Indonesia Berburu Tiket Final

Badminton
Apa Itu Clairefontaine, Lokasi Laga Indonesia Vs Guinea

Apa Itu Clairefontaine, Lokasi Laga Indonesia Vs Guinea

Timnas Indonesia
Daftar Juara Piala Asia U23: Jepang Tim Tersukses, Punya 2 Gelar

Daftar Juara Piala Asia U23: Jepang Tim Tersukses, Punya 2 Gelar

Internasional
Indonesia Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Senam 2025

Indonesia Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Senam 2025

Sports
Daftar Peraih Penghargaan Piala Asia U23 2024: Pembobol Gawang Indonesia Top Skor

Daftar Peraih Penghargaan Piala Asia U23 2024: Pembobol Gawang Indonesia Top Skor

Internasional
Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Internasional
Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Internasional
VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

Internasional
Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com