Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cara Arsenal Kalah Sangat Mengkhawatirkan dan Mengecewakan

Kompas.com - 11/04/2017, 06:38 WIB
Ferril Dennys

Penulis

Sumber BBC

LONDON, KOMPAS.com - Manajer Arsenal, Arsene Wenger, mengaku kecewa dengan kekalahan 0-3 dari Crystal Palace pada pertandingan Premier League - kasta teratas Liga Inggris - di Selhurst Park, Senin (10/4/2017) atau Selasa dini hari WIB.

"Kami terlalu banyak kalah dalam duel sehingga harus membayar kegagalan tersebut," ucap pelatih asal Perancis itu seusai laga. 

"Tidak ada alasan jelas mengapa itu terjadi. Kami sebetulnya sudah siap dan semua pemain pun siap menhadapi laga ini," kata Wenger melanjutkan.

Trigol tim tuan rumah diciptakan Andros Townsend (17'), Yohan Cabaye (63'), dan penalti Luka Milivojevic (68'). Hasil ini merupakan kekalahan kedelapan yang dialami The Gunners, julukan Arsenal, di Premier League.

"Saya mengerti suporter sangat kecewa dan kami semua sedih malam ini. Cara kami kalah seperti ini sangat mengkhawatirkan dan mengecewakan," ucap Wenger. 

"Palace sangat tajam dan mereka telah mengalahkan Chelsea pada pertandingan sebelumnya. Hal itu menunjukkan kualitas mereka," tuturnya. 

Kekalahan ini semakin membuat Arsenal terlempar dari perebutaan gelar juara Premier League. Saat ini, The Gunners berada di peringkat keenam dengan 54 poin. Sementara Palace bertengger di peringkat ke-16 dengan merangkum 34 poin.

Posisi Wenger pun semakin terancam. Desakan untuk "menendang" Wenger semakin lantang disuarakan suporter.

"Saya menghadapi pertanyaan itu (soal masa depan) pada setiap jumpa pers tetapi malam ini saya tidak selera untuk membicarakannya. Pada saat ini, saya lebih peduli terhadap fakta bahwa kami meraih hasil buruk," ujar Wenger.

 

Coach Indra Sjafri menjawab tantangan tanya jawab yang diberikan oleh dari #JUARA. Dan ini dia jawabannya!!

A post shared by JUARA (@juaradotnet) on Apr 4, 2017 at 3:50am PDT

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Final Australian Open 2024: Berjuang Tiga Gim, Ester Runner-up

Hasil Final Australian Open 2024: Berjuang Tiga Gim, Ester Runner-up

Badminton
Malut United Resmi Rekrut Duo Kembar Yakob dan Yance Sayuri

Malut United Resmi Rekrut Duo Kembar Yakob dan Yance Sayuri

Liga Indonesia
Kembangkan Basket di Indonesia, 3 Misi Beavers Hadirkan Kompetisi

Kembangkan Basket di Indonesia, 3 Misi Beavers Hadirkan Kompetisi

Sports
Polandia Vs Belanda, Van Dijk Siap Kerja Keras demi Menangi Laga Perdana

Polandia Vs Belanda, Van Dijk Siap Kerja Keras demi Menangi Laga Perdana

Internasional
Ronaldinho Kritik Skuad Brasil, Tim Terburuk di Copa America 2024

Ronaldinho Kritik Skuad Brasil, Tim Terburuk di Copa America 2024

Internasional
Pendekatan Como Dihiraukan Klub, Ali Jasim Luapkan Kekecewaan

Pendekatan Como Dihiraukan Klub, Ali Jasim Luapkan Kekecewaan

Liga Italia
Jadwal Euro 2024 Malam ini: Belanda dan Inggris Akan Turun

Jadwal Euro 2024 Malam ini: Belanda dan Inggris Akan Turun

Internasional
Hasil Jeka Saragih Vs Westin Wilson, Kekalahan Perdana Jeka di UFC

Hasil Jeka Saragih Vs Westin Wilson, Kekalahan Perdana Jeka di UFC

Sports
Spalletti: Italia Unggul Berkat Tim, Bukan Karena Satu Pemain

Spalletti: Italia Unggul Berkat Tim, Bukan Karena Satu Pemain

Internasional
Timnas Italia Cetak Sejarah, Jorginho dan Chiesa Senang Lewati Kejutan

Timnas Italia Cetak Sejarah, Jorginho dan Chiesa Senang Lewati Kejutan

Internasional
Messi Terpesona Talenta Inter: Masa Kini dan Masa Depan Argentina

Messi Terpesona Talenta Inter: Masa Kini dan Masa Depan Argentina

Internasional
Klasemen Grup B Piala Eropa 2024 Setelah Spanyol dan Italia Menang

Klasemen Grup B Piala Eropa 2024 Setelah Spanyol dan Italia Menang

Internasional
Hasil Italia Vs Albania: Gol Tercepat Euro, Barella Lewati Totti, Tripoin Azzurri

Hasil Italia Vs Albania: Gol Tercepat Euro, Barella Lewati Totti, Tripoin Azzurri

Internasional
Alvaro Morata Masuk Jajaran Elite Pencetak Gol Piala Eropa, Siap untuk Italia

Alvaro Morata Masuk Jajaran Elite Pencetak Gol Piala Eropa, Siap untuk Italia

Internasional
Serba-serbi Catatan Bersejarah Lamine Yamal di Piala Eropa

Serba-serbi Catatan Bersejarah Lamine Yamal di Piala Eropa

Liga Spanyol
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com