Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Striker Barcelona Tak Ingat Cara Selebrasi

Kompas.com - 26/12/2016, 20:15 WIB

BARCELONA, KOMPAS.com - Bahagia sekaligus kebingungan. Dua hal itulah yang dirasakan Paco Alcacer ketika mencatatkan gol perdananya untuk FC Barcelona.

Gol debut Alcacer bersama Barca terjadi saat berjumpa Hercules dalam partai Copa del Rey, Rabu (21/12/2016). Ia menyumbang satu dari tujuh gol yang disarangkan timnya.

Torehan ke gawang Hercules sekaligus menyudahi puasa gol Alcacer yang telah berlangsung selama 576 menit di berbagai ajang.

Kali terakhir Alcacer menjebol gawang lawan adalah pada 24 April 2016 bersama Valencia. Striker berusia 23 tahun itu mengukir satu gol dalam duel kontra Getafe yang berakhir imbang 2-2.

Saking lamanya tak merasaka euforia bikin gol, Alcacer sampai lupa cara selebrasi.

"Saya tidak tahu harus berbuat apa setelah mencetak gol. Saya tak ingat cara selebrasi," kata Alcacer kepada Marca berseloroh.

Diakui Alcacer, semua bisa terjadi berkat pelatih Luis Enrique yang tak pernah berhenti memberinya bantuan dan kepercayaan.

"Semua memandang saya dan pelatih pun memberi banyak bantuan. Dia membiarkan saya terus berjuang dan tidak menyerah," kata pemilik gelar Piala Eropa U-19 bersama Spanyol itu.

Alcacer dibeli Barcelona dari Valencia pada bursa musim panas 2016 sebagai striker pelapis trisula Lionel Messi, Luis Suarez, Neymar. Kepindahan sang pemain menghabiskan dana 30 juta euro atau setara Rp 422,5 miliar. (Ade Jayadireja)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Timnas Indonesia
Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Liga Lain
Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Liga Italia
5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

Timnas Indonesia
Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Liga Champions
Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Timnas Indonesia
Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Bundesliga
Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Liga Champions
Parma Kembali ke Serie A Sementara Jay Idzes Cetak 2 Gol bagi Venezia

Parma Kembali ke Serie A Sementara Jay Idzes Cetak 2 Gol bagi Venezia

Liga Italia
Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Liga Indonesia
Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Sports
Bali United Harap Jadwal Pasti Championship Series untuk Lawan Persib

Bali United Harap Jadwal Pasti Championship Series untuk Lawan Persib

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Eksklusif UFC 301: Drakkar Klose Siap Vs Joaquim Silva, Bertarung demi Keluarga

Eksklusif UFC 301: Drakkar Klose Siap Vs Joaquim Silva, Bertarung demi Keluarga

Sports
Hasil Piala Thomas 2024: Leo/Daniel Menang, Indonesia Jadi Juara Grup C

Hasil Piala Thomas 2024: Leo/Daniel Menang, Indonesia Jadi Juara Grup C

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com