Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pemain Serbabisa FC Barcelona Ingin Hengkang

Kompas.com - 08/10/2016, 12:00 WIB

BARCELONA, KOMPAS.com - Pemain serbabisa FC Barcelona, Aleix Vidal, tidak lagi betah bermain untuk klub tersebut. Kesempatan bermain yang minim membuatnya ingin pergi.

Vidal dibeli dari Sevilla pada 2015. Sejak tiba di Camp Nou, dia hanya bermain selama 10 kali untuk Blaugrana.

Namanya juga tidak masuk skuat untuk enam pertandingan Barcelona.

Pemain berusia 27 tahun itu tidak nyaman dengan situasi yang dia alami sekarang. Harian olahraga asal Barcelona, El Mundo Deportivo, memberitakan bahwa kesabaran Vidal sudah habis dan dia hendak hengkang.

"Situasinya jelas sekarang. Saya pergi dari klub ini," demikian harian tersebut mengutip omongan Vidal di ruang ganti.

Situs AS memberitakan bahwa hubungan Vidal dan pelatih Barcelona, Luis Enrique, tidak akur. Hal tersebut yang menyebabkan Vidal kerap diabaikan dalam pertandingan Barcelona.

Dok. AS Screen capture foto akun Instagram Aleix Vidal beberapa waktu lalu.

Padahal, Vidal sempat digadang menggantikan posisi Dani Alves yang hengkang ke Juventus pada bursa transfer musim panas lalu.

Alih-alih mengandalkan Vidal, Enrique memilih memasang gelandang Sergi Roberto untuk mengisi pos yang ditinggalkan Alves.

Pada 22 September lalu, Vidal via akun Instagram pribadinya mengunggah fotonya mengenakan baju latihan Barcelona dan menyertakan caption berupa emoji dengan mulut tertutup dan jari tengah.

Vidal memang langsung menghapus foto tersebut, tetapi banyak pihak menduga dia mengunggah foto tersebut sebagai ungkapan rasa kesal karena diabaikan oleh Enrique.

Vidal pun kini berharap ada klub yang mau membelinya dari Barcelona. Namun, pihak Barcelona maupun Enrique belum memberikan pernyataan sikap tentang situasi pemain kelahiran Valls tersebut.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Era Baru Kompetisi Klub Asia, Persib Lolos Lisensi AFC Champions League 2

Era Baru Kompetisi Klub Asia, Persib Lolos Lisensi AFC Champions League 2

Liga Indonesia
Hal Mulia di Balik Absennya Witan Sulaeman Bela Timnas

Hal Mulia di Balik Absennya Witan Sulaeman Bela Timnas

Timnas Indonesia
Hadapi 2 Laga Penting, Man City Kehilangan Ederson

Hadapi 2 Laga Penting, Man City Kehilangan Ederson

Liga Inggris
Hasil Thailand Open 2024: Ganda Putra Habis, 7 Wakil Indonesia ke Perempat Final

Hasil Thailand Open 2024: Ganda Putra Habis, 7 Wakil Indonesia ke Perempat Final

Badminton
Pelatih Inter Miami Sengaja Simpan Messi

Pelatih Inter Miami Sengaja Simpan Messi

Liga Lain
Semifinal Championship, Persib Lapar Kemenangan Saat Jamu Bali United

Semifinal Championship, Persib Lapar Kemenangan Saat Jamu Bali United

Liga Indonesia
Alasan Elkan Baggott Tidak Dipanggil Timnas

Alasan Elkan Baggott Tidak Dipanggil Timnas

Liga Indonesia
Jadwal Indonesia Vs Irak di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Maju Pukul 16.00 WIB

Jadwal Indonesia Vs Irak di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Maju Pukul 16.00 WIB

Timnas Indonesia
Alasan Ribka Sugiarto Mundur dari PBSI

Alasan Ribka Sugiarto Mundur dari PBSI

Badminton
Tiket Semifinal Championship Series Persib Vs Bali United Habis, Suporter Tim Tamu Dilarang Hadir

Tiket Semifinal Championship Series Persib Vs Bali United Habis, Suporter Tim Tamu Dilarang Hadir

Liga Indonesia
Chelsea dan Kualifikasi Liga Eropa, Langkah yang Tepat Bagi Cole Palmer

Chelsea dan Kualifikasi Liga Eropa, Langkah yang Tepat Bagi Cole Palmer

Liga Inggris
Proposal Penghapusan VAR di Premier League Diyakini Bakal Gugur

Proposal Penghapusan VAR di Premier League Diyakini Bakal Gugur

Liga Inggris
Daftar Skuad Indonesia untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026, Tanpa Maarten Paes dan Elkan Baggott

Daftar Skuad Indonesia untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026, Tanpa Maarten Paes dan Elkan Baggott

Timnas Indonesia
Lupakan Cedera, Apriyani Rahayu Bersiap Menuju Olimpiade Paris 2024

Lupakan Cedera, Apriyani Rahayu Bersiap Menuju Olimpiade Paris 2024

Badminton
Hasil Thailand Open 2024: Fikri/Bagas Gugur, Ahsan/Hendra Tumpuan Ganda Putra Indonesia

Hasil Thailand Open 2024: Fikri/Bagas Gugur, Ahsan/Hendra Tumpuan Ganda Putra Indonesia

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com