Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kalah, Kubu Arema Tak Hadiri Sesi Jumpa Pers

Kompas.com - 08/10/2016, 08:17 WIB
Hamzah Arfah

Penulis

GRESIK, KOMPAS.com – Hasil di luar dugaan terjadi di Stadion Petrokimia saat tuan rumah Persegres Gresik United berhasil mengalahkan Arema Cronus dengan skor tipis 1-0, pada Jumat (7/10/2016) malam WIB.

Gol semata wayang Persegres dilesakkan oleh striker Persegres berkebangsaan Brasil, Patrick da Silva, pada masa injury time babak pertama. Padahal, sebelum pertandingan, Arema digadang banyak pihak akan mampu memenangi pertandingan.

Mungkin dikarenakan kesal dengan hasil yang didapat, kubu Arema memilih untuk tidak menghadiri sesi jumpa pers selepas pertandingan. Mereka memilih langsung meninggalkan stadion seusai laga.

“Sebelum pihak Persegres, saya sudah tawarkan kepada kubu Arema untuk press conference terlebih dahulu dengan teman-teman wartawan. Namun, mereka menolak dengan alasan meeting internal,” ujar media officer Persegres Sahlul Fahmi, Jumat (7/10/2016).

Lantaran penolakan tersebut, sesi jumpa pers selepas pertandingan pun akhirnya diisi oleh pihak Persegres terlebih dahulu dengan diwakili oleh pelatih kepala Eduard Tjong bersama salah satu pemainnya Kushedya Hari Yudo.

Selepas Edu dan Yudo memberikan pemaparan mengenai review pertandingan, Sahlul kembali mendatangi ruang ganti para pemain Arema. Saat itu, didapati jika semua rombongan tim Singo Edan sudah tidak ada di tempat.

“Rupanya mereka memilih langsung meninggalkan stadion saat pihak Persegres memberikan review pertandingan kepada para wartawan,” kata dia.

Terlepas dari itu, kemenangan tipis Persegres atas Arema disambut suka-cita oleh Ultras Mania (sebutan bagi pendukung Persegres). Ribuan Ultras yang memadati Stadion Petrokimia, tidak hanya memberikan applaus panjang kepada para pemain selepas pertandingan.

Mereka juga sempat melakukan konvoi di sepanjang akses jalan keluar menuju Stadion Petrokimia dengan meneriakkan yel-yel kegembiraan. Bahkan, ada di antara mereka sempat menyalakan cerawat di jalan raya, dan disambut tepuk tangan meriah dari rekan-rekannya.

“Ini kemenangan yang harus dirayakan. Tidak hanya bangga mampu menang dari Arema yang sesama tim dari Jawa Timur, kami pun sukses membuat malu tim papan atas,” tutur salah satu Ultras, Abdul Rofiq (35).

Meski riuh dan meriah, konvoi Ultras tersebut berlangsung damai dan tidak berlangsung lama. Dengan sendirinya, mereka membubarkan diri secara masing-masing kelompok saat berada di perempatan jalan yang tak jauh dari Stadion Petrokimia karena jalan pulang setiap rombongan berbeda.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Polandia Vs Belanda, Van Dijk Siap Kerja Keras demi Menangi Laga Perdana

Polandia Vs Belanda, Van Dijk Siap Kerja Keras demi Menangi Laga Perdana

Internasional
Ronaldinho Kritik Skuad Brasil, Tim Terburuk di Copa America 2024

Ronaldinho Kritik Skuad Brasil, Tim Terburuk di Copa America 2024

Internasional
Pendekatan Como Dihiraukan Klub, Ali Jasim Luapkan Kekecewaan

Pendekatan Como Dihiraukan Klub, Ali Jasim Luapkan Kekecewaan

Liga Italia
Jadwal Euro 2024 Malam ini: Belanda dan Inggris Akan Turun

Jadwal Euro 2024 Malam ini: Belanda dan Inggris Akan Turun

Internasional
Hasil Jeka Saragih Vs Westin Wilson, Kekalahan Perdana Jeka di UFC

Hasil Jeka Saragih Vs Westin Wilson, Kekalahan Perdana Jeka di UFC

Sports
Spalletti: Italia Unggul Berkat Tim, Bukan Karena Satu Pemain

Spalletti: Italia Unggul Berkat Tim, Bukan Karena Satu Pemain

Internasional
Timnas Italia Cetak Sejarah, Jorginho dan Chiesa Senang Lewati Kejutan

Timnas Italia Cetak Sejarah, Jorginho dan Chiesa Senang Lewati Kejutan

Internasional
Messi Terpesona Talenta Inter: Masa Kini dan Masa Depan Argentina

Messi Terpesona Talenta Inter: Masa Kini dan Masa Depan Argentina

Internasional
Klasemen Grup B Piala Eropa 2024 Setelah Spanyol dan Italia Menang

Klasemen Grup B Piala Eropa 2024 Setelah Spanyol dan Italia Menang

Internasional
Hasil Italia Vs Albania: Gol Tercepat Euro, Barella Lewati Totti, Tripoin Azzurri

Hasil Italia Vs Albania: Gol Tercepat Euro, Barella Lewati Totti, Tripoin Azzurri

Internasional
Alvaro Morata Masuk Jajaran Elite Pencetak Gol Piala Eropa, Siap untuk Italia

Alvaro Morata Masuk Jajaran Elite Pencetak Gol Piala Eropa, Siap untuk Italia

Internasional
Serba-serbi Catatan Bersejarah Lamine Yamal di Piala Eropa

Serba-serbi Catatan Bersejarah Lamine Yamal di Piala Eropa

Liga Spanyol
Spanyol Vs Kroasia, Kabar Terkini Cedera Alvaro Morata dan Rodri

Spanyol Vs Kroasia, Kabar Terkini Cedera Alvaro Morata dan Rodri

Internasional
Italia Vs Albania: Azzurri Jebol dalam 23 Detik, Gol Tercepat Euro Lahir

Italia Vs Albania: Azzurri Jebol dalam 23 Detik, Gol Tercepat Euro Lahir

Internasional
Hasil Spanyol Vs Kroasia: Sejarah Lamine Yamal, La Roja Menang 3-0

Hasil Spanyol Vs Kroasia: Sejarah Lamine Yamal, La Roja Menang 3-0

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com