Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kata Pelatih Malaysia soal Andik

Kompas.com - 06/09/2016, 10:53 WIB
Anju Christian

Penulis

Sumber JUARA

SOLO, KOMPAS.com - Pelatih tim nasional Malaysia, Ong Kim Swee, mengaku sudah hafal dengan pemain tim nasional Indonesia.

Klaim itu diutarakan Ong Kim Swee menjelang duel kedua tim pada partai uji ciba di Stadion Manahan, Selasa (6/9/2016).

Sebelum pertandingan uji coba itu, sang juru taktik sudah beberapa kali bertemu dengan Andik. Maklum, dia sempat menangani Malaysia U-23.

Malaysia U-23 merebut emas SEA Games 2011 di Jakarta. Ketika itu, Ong Kim Swee menangani skuad Harimau Muda dan mengalahkan tuan rumah Indonesia U-23 via adu penalti. Dalam partai final tersebut, Andik turut berseragam tim Garuda Muda.

Dua tahun berselang, giliran Malaysia U-23 kalah dari Indonesia melalui adu penalti. Baik Ong Kim Swee maupun Andik Vermansah terlibat dalam duel kali ini.

Kini, keduanya bakal bersua di level berbeda, yaitu tim nasional senior. Ong Kim Swee pun melontarkan pandangan terhadap Andik berdasarkan pengalamannya.

”Saya hafal dengan permainan Andik. Saya pernah dua kali membawa tim dan bertemu Indonesia dengan Andik salah satu pemainnya. Dia juga bermain di Liga Malaysia,” tutur Kim Swee.

Namun, Kim Swee menilai banyak pemain lain yang dinilainya harus dicermati. Sebab, timnas Indonesia sekarang banyak pemain baru dan berusia muda.

”Kami akan teliti para pemain baru timnas Indonesia. Mereka punya kekuatan yang terpendam dan belum diketahui,” kata dia. (Estu Santoso)

Kompas TV Timnas Indonesia Akan Hadapi Malaysia

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Sorotan untuk Wasit Laga Timnas Indonesia di Piala AFF 2024

Sorotan untuk Wasit Laga Timnas Indonesia di Piala AFF 2024

Timnas Indonesia
Respons Shin Tae-yong soal Hasil Drawing ASEAN Cup 2024 Vs Vietnam

Respons Shin Tae-yong soal Hasil Drawing ASEAN Cup 2024 Vs Vietnam

Timnas Indonesia
Alasan Henderson dan Rashford Tak Masuk Skuad Inggris untuk Euro 2024

Alasan Henderson dan Rashford Tak Masuk Skuad Inggris untuk Euro 2024

Internasional
Akses Istimewa Passport Planet Persib Saat Nonton Laga Maung Bandung

Akses Istimewa Passport Planet Persib Saat Nonton Laga Maung Bandung

Liga Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia pada Piala AFF 2024

Jadwal Timnas Indonesia pada Piala AFF 2024

Timnas Indonesia
Fakta Bojan Hodak Empat Kali Final Beruntun, Peluang Juara di Persib

Fakta Bojan Hodak Empat Kali Final Beruntun, Peluang Juara di Persib

Liga Indonesia
Daftar Skuad Inggris untuk Euro 2024: Tanpa Rashford-Henderson, Ada Maguire

Daftar Skuad Inggris untuk Euro 2024: Tanpa Rashford-Henderson, Ada Maguire

Internasional
Toni Kroos Pensiun, Ruang Ganti Real Madrid Terguncang

Toni Kroos Pensiun, Ruang Ganti Real Madrid Terguncang

Liga Spanyol
Toni Kroos Gantung Sepatu Setelah Piala Eropa 2024

Toni Kroos Gantung Sepatu Setelah Piala Eropa 2024

Internasional
Hasil Lengkap Malaysia Masters 2024: Vito ke Babak Utama, Sabar/Reza Tersingkir

Hasil Lengkap Malaysia Masters 2024: Vito ke Babak Utama, Sabar/Reza Tersingkir

Badminton
Kata David Beckham Usai Klopp Pergi dari Liverpool: Luar Biasa...

Kata David Beckham Usai Klopp Pergi dari Liverpool: Luar Biasa...

Liga Inggris
Daftar 34 Pemain Timnas Putri Indonesia untuk Lawan Singapura

Daftar 34 Pemain Timnas Putri Indonesia untuk Lawan Singapura

Timnas Indonesia
Piala AFF 2024, Pelatih Vietnam Sebut Indonesia Kuat, Yakin Menang dan Juara

Piala AFF 2024, Pelatih Vietnam Sebut Indonesia Kuat, Yakin Menang dan Juara

Timnas Indonesia
Respons Media Vietnam Usai Segrup dengan Indonesia di Piala AFF 2024

Respons Media Vietnam Usai Segrup dengan Indonesia di Piala AFF 2024

Timnas Indonesia
Saat Shin Tae-yong Pilih Tak Hadir di Drawing Piala AFF 2024

Saat Shin Tae-yong Pilih Tak Hadir di Drawing Piala AFF 2024

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com