Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gareth Bale: Dukung Kami Sepenuh Hati, "Fans" Inggris!

Kompas.com - 01/07/2016, 10:18 WIB
Eris Eka Jaya

Penulis

Sumber JUARA

PARIS, KOMPAS.com — Bintang timnas Wales, Gareth Bale, membuka pintu lebar-lebar bagi penggemar Inggris untuk mendukung negaranya pada Piala Eropa 2016.

Fans Inggris harus menelan kekecewaan setelah tim kesayangan mereka tersingkir dari pesta sepak bola Benua Biru.

Wayne Rooney dkk "angkat koper" lebih cepat akibat kekalahan 1-2 dari Islandia pada babak 16 besar.

Nasib Wales lebih baik dibanding sang tetangga dari tanah Britania Raya. Tim asuhan Chris Coleman itu melaju ke perempat final seusai menjungkalkan Irlandia Utara 1-0.

Menurut Bale, akan lebih baik apabila fans Inggris berpindah haluan ke kubu Wales.

"Apabila mereka ingin mendukung kami, dukunglah dengan segenap hati," ucap Bale dilansir Mirror.

Pada perempat final, Jumat (1/7/2016) atau Sabtu (2/7/2016) dini hari, Wales bakal bersua Belgia di Stade Pierre-Mauroy, Villeneuve-d'Ascq. Misi Bale hanya satu, yakni membawa negaranya terus melaju sampai podium tertinggi.

"Kami sangat bahagia menjadi wakil terakhir Britania. Sekarang saatnya bagi kami untuk bersinar," tutur winger Real Madrid itu.

Tak cuma gelar juara, Bale juga berpeluang mengakhiri kompetisi dengan status pemain tersubur. Ia masih menduduki puncak daftar top scorer bersama Antoine Griezmann (Perancis) dengan koleksi tiga gol. (Ade Jayadireja)

Juara Bintang Piala Eropa 2016, Jamie Vardy

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Timnas Indonesia
Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Timnas Indonesia
Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Reaksi Media Korsel: 'Magis Shin Tae-yong' dan 'Tragedi di Doha'

Reaksi Media Korsel: "Magis Shin Tae-yong" dan "Tragedi di Doha"

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun 'Menari'...

Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun "Menari"...

Timnas Indonesia
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23: Mental Baja, Saatnya Mimpi Lebih Tinggi

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23: Mental Baja, Saatnya Mimpi Lebih Tinggi

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Patahkan Rekor Kelolosan Korsel ke Olimpiade

Timnas U23 Indonesia Patahkan Rekor Kelolosan Korsel ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Daftar Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Sejarah untuk Indonesia!

Daftar Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Sejarah untuk Indonesia!

Timnas Indonesia
Hasil Indonesia Vs Korea Selatan: Menangi Adu Penalti, Garuda ke Semifinal!

Hasil Indonesia Vs Korea Selatan: Menangi Adu Penalti, Garuda ke Semifinal!

Timnas Indonesia
Hasil Brighton Vs Man City: Gol Langka De Bruyne, Citizens Geser Liverpool

Hasil Brighton Vs Man City: Gol Langka De Bruyne, Citizens Geser Liverpool

Liga Inggris
FT Indonesia vs Korea Selatan 2-2: Unggul Jumlah Pemain, Garuda Muda Kecolongan

FT Indonesia vs Korea Selatan 2-2: Unggul Jumlah Pemain, Garuda Muda Kecolongan

Timnas Indonesia
Unggul Jumlah Pemain, Timnas U23 Indonesia Malah Kebobolan

Unggul Jumlah Pemain, Timnas U23 Indonesia Malah Kebobolan

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com