Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Manchester Jadi Klub Sepak Bola Paling Bernilai Jual

Kompas.com - 16/06/2016, 09:17 WIB

KOMPAS.com - Manchester United menjadi the most valuable football club atau klub sepak bola yang paling bernilai jual versi Brand Finance. Klub berjulukan Setan Merah itu mengungguli Real Madrid dan Barcelona.

Berdasar Football 50 2016 yang dirilis Brand Finance pada awal Juni lalu, Manchester United memiliki brand value atau nilai kekayaan merek sebesar 1,206 miliar dollar AS atau sekitar Rp 15,573 triliun!

Klub raksasa asal Spanyol sekaligus pemegang trofi Liga Champions terbanyak sepanjang sejarah, Real Madrid, berada di posisi kedua. Nilai kekayaan merek El Real ditaksir sebesar 1,148 miliar dollar AS.

Manchester United dan Real Madrid menjadi klub dengan nilai kekayaan merek di atas satu miliar dollar AS. Klub-klub lain berada di bawah angka psikologis tersebut.

Penurunan brand value dialami Bayern Muenchen. Klub yang pada laporan tahun lalu berada di posisi kedua itu mengalami penurunan nilai dari 933 juta dollar AS menjadi 867 juta dollar AS. Posisi klub raksasa Jerman itu pun menurun dari peringkat kedua menjadi kelima.

Juara Italia, Juventus, juga tidak berada di posisi 10 besar. Seperti laporan tahun lalu, klub berjulukan La Vecchia Signora itu berada di peringkat ke-11 dengan brand value sebesar 287 juta dollar AS.

Seperti halnya Bayern, Manchester United juga mengalami penurunan nilai kekayaan merek pada tahun ini. Berdasar Football 50 2015, nilai Setan Merah mencapai 1,206 miliar dollar AS, jauh di atas Real Madrid yang punya kekayaan mereka "cuma" 873 juta dollar AS.

Performa negatif Manchester United sejak 2013 atau pasca-kepergian Sir Alex Ferguson menjadi salah satu unsur yang mendasari. Hal itu tak lepas dari metodologi perhitungan Brand Finance.

Brand Finance tak melulu memperhitungkan pemasukan klub tersebut. Hal lain yang diperhitungkan untuk mengukur nilai kekayaan merek dari klub sepak bola adalah dengan memasukkan unsur brand strength index dan royalty rate serta taksiran nilai jual klub pada masa mendatang.

Karena itulah, klub seperti Leicester City mengalami lonjakan besar dari segi nilai kekayaan merek. Pada Brand Football 2015, klub juara Premier League 2015-2016 itu hanya berada di posisi ke-42.

Tahun ini, The Foxes - julukan Leicester - berada di peringkat ke-16 akibat tampil impresif dengan menjadi juara liga. Nilai kekayaan merek mereka pun naik dari 102 juta dollar AS menjadi 237 juta dollar AS.

Berikut daftar 10 klub teratas berdasar Brand Finance Football 2015-2016 (angka dalam kurung menunjukkan posisi klub pada laporan 2015):

Manchester United (1) - 1,170 miliar dollar AS

Real Madrid (3) - 1,148 miliar dolar AS

Barcelona (6) - 993 juta dolar AS

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Irak Vs Indonesia, Presiden Jokowi Nonton di Kamar

Irak Vs Indonesia, Presiden Jokowi Nonton di Kamar

Liga Indonesia
Subaru Catat Prestasi di JDM Run Time Attack

Subaru Catat Prestasi di JDM Run Time Attack

Sports
Indonesia Vs Irak: Klimaks Sesungguhnya untuk Garuda, Sulit Diprediksi

Indonesia Vs Irak: Klimaks Sesungguhnya untuk Garuda, Sulit Diprediksi

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Penilaian Pemain Irak Soal Skuad Garuda Muda

Piala Asia U23 2024: Penilaian Pemain Irak Soal Skuad Garuda Muda

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Menpora Kunjungi Al Nassr, Bahas Kans Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

Menpora Kunjungi Al Nassr, Bahas Kans Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

Sports
Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Timnas Indonesia
Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Liga Lain
Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Liga Italia
5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

Timnas Indonesia
Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Liga Champions
Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Timnas Indonesia
Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Bundesliga
Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Liga Champions
Parma Kembali ke Serie A Sementara Jay Idzes Cetak 2 Gol bagi Venezia

Parma Kembali ke Serie A Sementara Jay Idzes Cetak 2 Gol bagi Venezia

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com