Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Torres Mengakui Atletico Meraih Malam yang Fantastis

Kompas.com - 28/04/2016, 10:33 WIB

MADRID, KOMPAS.com - Striker Atletico Madrid, Fernando Torres, mengatakan bahwa timnya berhasil mendapatkan apa yang diinginkan saat melawan Bayern Muenchen di Stadion Vicente Calderon. Target kemenangan bisa diraih.

Atletico kurang diunggulkan dalam laga ini. Tetapi faktanya berbeda, karena mereka mampu memaksimalkan keuntungan tampil di depan publik sendiri pada semifinal pertama Liga Champions, Rabu (27/4/2016) waktu setempat atau Kamis dini hari WIB.

Pasukan Diego Simeone memetik kemenangan tipis 1-0 atas Bayern lewat gol yang dicetak Saul Niguez Esclapez saat pertandingan baru berjalan 11 menit.

"Malam ini fantastis dan saya turut senang bersama semua suporter Atletico. Kami sudah mendapatkan apa yang diinginkan," ujar Torres seperti dilansir situs resmi UEFA.

Meski berhasil mengamankan kemenangan, Atletico begitu tertekan sepanjang pertandingan. Bayern memaksa Atletico terus bertahan dan memberikan ancaman bertubi-tubi.

"Kami kesulitan dan terus kesulitan, namun selalu berjuang, itulah yang kami lakukan. Bayern memiliki level permainan di mana hanya sedikit tim memilikinya," ucapnya.

Atletico masih harus melakoni satu pertandingan sulit melawan tim asuhan Pep Guardiola di Allianz Arena pada 3 Mei. Los Rojiblancos hanya perlu hasil seri untuk menyegel tiket final kompetisi paling elite antarklub Eropa ini.

Dalam laga ini, Torres memiliki satu peluang emas pada menit ke-75. Dia sudah berhasil mengecoh kiper Manuel Neuer, tetapi tendangannya membentur tiang gawang. (Wisnu Nova Wistowo)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Internasional
Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Liga Indonesia
Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Liga Indonesia
Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Liga Indonesia
Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Liga Indonesia
Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Sports
Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Badminton
Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Liga Indonesia
5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com