Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Penyerang Sriwijaya FC Siap Kecewakan Suporter Persib

Kompas.com - 27/04/2016, 19:54 WIB
Ferril Dennys

Penulis

Sumber ANTARA

PALEMBANG, KOMPAS.com - Penyerang Sriwijaya FC, Alberto Goncalves, berambisi menggagalkan rencana bobotoh untuk berpesta kemenangan saat melawan Persib Bandung pada pertandingan perdana Kejuaraan Sepak Bola Torabika (TSC) 2016 di Stadion Jalak Harupat, Soreang, Sabtu (30/4/2016).

"Pada setiap laga Persib pasti ramai pendukungnya. Apalagi, nanti bermain di kandang mereka. Tapi ini justru menjadi motivasi saja untuk menggagalkan rencana bobotoh berpesta di Bandung," kata Beto.

Pemain asal Brasil ini mengaku sangat optimistis Laskar Wong Kito, julukan Sriwijaya, bisa menaklukkan Persib pada laga nanti. Hal itu tidak lepas dari penilaian Beto bahwa Sriwijaya semakin solid.

Mantan pemain Persipura Jayapura ini juga mengaku semakin padu dengan Hilton Moreira di lini depan.

"Saya berharap chemistry antara saya dan Hilton semakin kuat sehingga tim dapat mencetak banyak gol," ucap Beto. 

"Apalagi saat ini Firman Utina sudah sembuh dari cedera. Jadi membuat saya semakin semangat karena kami butuh pemain seperti dia untuk memberikan operan bola dari tengah," ujar dia.

Beto mulai bergabung dengan Sriwijaya FC saat turnamen Piala Bhayangkara dan berhasil menyabet gelar top scorer dengan mengemas 4 gol.

Di bawah arahan pelatih Widodo Cahyono Putro, Beto mengemban posisi sebagai striker murni dan Hilton Moreira sebagai second striker.

"Laga nanti merupakan laga perdana, tentunya ada tekanan yang akan dirasakan tim apalagi bermain di kandang lawan. Bagi saya, inilah momen yang tepat untuk membuktikan bagaimana Sriwijaya itu," kata dia.

Dari total dari 25 kali pertemuan sejak 2005, Persib meraih 13 kali kemenangan, 8 kali kekalahan, dan empat pertandingan berakhir imbang melawan Sriwijaya FC.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Harga Tiket Madura United Vs Persib, Suporter Tamu Dilarang Hadir

Harga Tiket Madura United Vs Persib, Suporter Tamu Dilarang Hadir

Liga Indonesia
Singapore Open 2024: Gregoria Tampil Nyaman, Tenang, dan Diuntungkan

Singapore Open 2024: Gregoria Tampil Nyaman, Tenang, dan Diuntungkan

Badminton
Hasil Singapore Open 2024: Sempat Dikte Lawan, Leo/Daniel Kalah

Hasil Singapore Open 2024: Sempat Dikte Lawan, Leo/Daniel Kalah

Badminton
Jadwal dan Live Streaming Timnas Putri Indonesia Vs Singapura Malam Ini

Jadwal dan Live Streaming Timnas Putri Indonesia Vs Singapura Malam Ini

Timnas Indonesia
Hasil Singapore Open 2024: Gregoria Mariska Melaju ke 16 Besar

Hasil Singapore Open 2024: Gregoria Mariska Melaju ke 16 Besar

Badminton
Marc Klok Stres Absen di Final Pertama Liga 1 2023-2024

Marc Klok Stres Absen di Final Pertama Liga 1 2023-2024

Liga Indonesia
Bursa Transfer: Chelsea Incar Enzo Maresca, Brighton Mau Graham Potter Kembali

Bursa Transfer: Chelsea Incar Enzo Maresca, Brighton Mau Graham Potter Kembali

Liga Inggris
Kapolri Resmikan Komite Olahraga Polri

Kapolri Resmikan Komite Olahraga Polri

Sports
Kualifikasi Piala Dunia 2026: STY Beri Peringatan Terkait Kartu Kuning

Kualifikasi Piala Dunia 2026: STY Beri Peringatan Terkait Kartu Kuning

Timnas Indonesia
Ungkapan Saling Support Bomber Persib DDS-Ciro, Jadi 11 Pemain Terbaik APPI

Ungkapan Saling Support Bomber Persib DDS-Ciro, Jadi 11 Pemain Terbaik APPI

Liga Indonesia
Kualifikasi Piala Dunia 2026: Perketat Pengamanan Hotel Tempat Timnas Menginap

Kualifikasi Piala Dunia 2026: Perketat Pengamanan Hotel Tempat Timnas Menginap

Timnas Indonesia
Aston Villa Perpanjang Kontrak Unai Emery

Aston Villa Perpanjang Kontrak Unai Emery

Liga Inggris
Martial Ucap Selamat Tinggal ke Man United: Emosional, MU Selalu di Hati

Martial Ucap Selamat Tinggal ke Man United: Emosional, MU Selalu di Hati

Liga Inggris
368 Siswi Ikut Turnamen Sepak Bola Putri di Jakarta

368 Siswi Ikut Turnamen Sepak Bola Putri di Jakarta

Liga Indonesia
Latihan Timnas Malaysia Dijaga Ketat Polisi Imbas Kasus Penyerangan ke Pemain

Latihan Timnas Malaysia Dijaga Ketat Polisi Imbas Kasus Penyerangan ke Pemain

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com