Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hadapi Inter, Buffon Berpeluang Tempel Dino Zoff

Kompas.com - 27/02/2016, 09:15 WIB
Nugyasa Laksamana

Penulis

Sumber Juara.net

TURIN, KOMPAS.com - Duel Derby D'Italia yang akan digelar di Stadion Juventus, pada Minggu (28/2/2016), punya makna ganda bagi Gianluigi Buffon. Kiper veteran milik Juventus ini berpeluang untuk menambah jumlah menit tak kebobolannya, dan mendekati pencapaian kiper legenda Italia, Dino Zoff.

Rekor kemenangan beruntun Juventus terhenti saat mereka ditahan imbang Bologna dengan skor 0-0 (19/2/2016). Namun Buffon sukses mempertahankan rekor tak kebobolan di Serie A.

Sejak 17 Januari 2016, tak satu pun gol bersarang di gawang kiper berusia 38 tahun tersebut. Hingga saat ini, Buffon telah mencatat clean sheet selama 745 menit di liga domestik.

Jika berhasil mencegah gawangnya tak kebobolan saat berhadapan dengan Inter, Buffon akan naik ke peringkat tiga daftar kiper dengan clean sheet terlama.

Berikut adalah pencetak clean sheet terlama di Serie A yang dikumpulkan kantor berita AP:

1. Sebastiano Rossi (AC Milan/12 Desember 1993 - 27 Februari 1994): 929 menit

2. Dino Zoff (Juventus/1972-1973): 903 menit

3. Mario Da Pozzo: 791 menit

4. Ivan Pelizzoli: 774 menit

5. David Pinato: 758 menit

Buffon memulai karier di akademi sepak bola Parma. Ia dipromosikan ke skuad utama Parma pada 1995.

Pada musim panas 2001, Buffon hijrah ke Juventus dengan nilai transfer 52 juta euro atau saat ini setara dengan Rp 760,4 miliar. Kala itu, kiper kelahiran Tuscany ini mengambil alih posisi Edwin van der Sar sebagai palang pintu terakhir Juventus.

Hingga kini, Buffon telah melakoni 567 pertandingan bersama Juventus. Ia telah meraih sederet gelar bersama I Bianconeri, termasuk enam gelar Scudetto, satu Coppa Italia, lima Supercoppa Italiana, dan menjadi runner-up Liga Champions pada musim 2002-2003 serta 2014-2015. (Wieta Rachmatia)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Timnas Indonesia
Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Internasional
Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Badminton
Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Badminton
Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Badminton
Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Liga Indonesia
Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Liga Italia
Hasil Roma Vs Juventus 1-1: Bremer Selamatkan Bianconeri

Hasil Roma Vs Juventus 1-1: Bremer Selamatkan Bianconeri

Liga Italia
Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Liga Italia
Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

Liga Inggris
Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Sports
Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Badminton
Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

Liga Inggris
Final Piala Thomas 2024: Jonatan Berusaha Melawan, demi Kebanggaan Bangsa

Final Piala Thomas 2024: Jonatan Berusaha Melawan, demi Kebanggaan Bangsa

Badminton
Hasil Final Thomas Cup 2024, Indonesia Runner-up Usai Fikri/Bagas Kalah

Hasil Final Thomas Cup 2024, Indonesia Runner-up Usai Fikri/Bagas Kalah

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com