KOMPAS.com - Cristiano Ronaldo selalu menjadi magnet yang disuka kaum hawa. Namun, siapa sangka, megabintang Real Madrid itu juga pernah "tertipu" saat menggoda seorang perempuan seksi.
Hal tersebut terjadi dalam iklan terbaru Ronaldo. Seperti dilansir AS, Ronaldo menjadi bintang dalam iklan salah satu produk televisi asal Perancis.
Adegan dimulai dengan Ronaldo muncul di balik jendela kamarnya. Melihat keberadaan seorang wanita seksi di kamar seberang, CR7 melemparkan senyum menggoda, bahkan membuka kancing kemejanya.
Kejadian selanjutnya unik. Wanita yang dilihat Ronaldo ternyata bukan sungguhan, melainkan hanya gambar dari televisi.
Ronaldo hanya bisa tersenyum malu ketika gambar si gadis seksi berubah menjadi seekor beruang. Eks pilar Manchester United itu pun segera memasang kancing kemeja yang sudah terlanjur ia buka.
Bukan kali ini saja Ronaldo tampil dalam iklan unik. Pada Desember 2015, ia memainkan instrumen lagu Jingle Bells dengan menggunakan berbagai benda, termasuk pemanggang roti dan gelas anggur. (Ade Jayadireja)
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.