Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Guardiola Boyong Kiper Barca ke City?

Kompas.com - 02/02/2016, 23:32 WIB
KOMPAS.com - Keputusan Pep Guardiola menjadi manajer Manchester City pada musim depan, bakal memberikan dampak kepada Barcelona. Pasalnya, sejumlah pemain bintang The Catalans ada kemungkinan hengkang dari Camp Nou untuk mengikuti jejak mantan pelatih mereka itu.

Penjaga gawang Barca, Claudio Bravo, disebut-sebut sebagai target utama Guardiola pada musim panas nanti. Seperti dilaporkan AS, City siap menggelontorkan dana besar, termasuk menebus klausul pelepasan kontrak kiper internasional Cile itu senilai 40 juta euro (sekitar Rp 598,098 miliar).

Sebenarnya City sudah memiliki kiper berkualitas dalam diri Joe Hart, yang juga pilihan utama di tim nasional Inggris. Tetapi menurut AS, Bravo memiliki nilai lebih pada gerakan kaki, yang membuat Guardiola sangat menginginkannya.

Apalagi, kiper berusia 32 tahun itu juga tak keberatan pindah ke City lantaran dirinya ingin mencari pengalaman baru di Premier League. Bravo pun memiliki kesempatan memenangi Liga Champions bersama klub kedua, setelah merengkuh trofi berkuping lebar itu bersama Barca pada musim lalu.

Tak cuma Bravo. Lionel Messi dan Neymar pun masuk dalam pusaran rumor bakal pindah ke Etihad Stadium karena dua penyerang andalan Azulgrana ini termasuk pemain kesayangan Guardiola, yang sudah resmi menjadi suksesor Manuel Pellegrini.

Memang, City dikabarkan sudah menyiapkan dana yang superfantastis bagi Guardiola untuk membangun tim impian. Seperti dikabarkan The Guardian, Manchester Biru mengalokasikan dana 150 juta poundsterling (sekitar Rp 3,051 triliun) supaya Guardiola bisa bebas membeli pemain incarannya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Catat Rekor Apik di Stadion Abdullah bin Khalifa, Modal Indonesia Lawan Uzbekistan

Catat Rekor Apik di Stadion Abdullah bin Khalifa, Modal Indonesia Lawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
3 Hal yang Harus Dibenahi Indonesia Jelang Vs Uzbekistan

3 Hal yang Harus Dibenahi Indonesia Jelang Vs Uzbekistan

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Sananta Kartu AS, Kecepatan Jadi Modal Indonesia

Piala Asia U23 2024: Sananta Kartu AS, Kecepatan Jadi Modal Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Menang, Marquez Jatuh

Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Menang, Marquez Jatuh

Motogp
Hasil West Ham Vs Liverpool 2-2, The Reds Gagal Menang

Hasil West Ham Vs Liverpool 2-2, The Reds Gagal Menang

Liga Inggris
Tahu Kekuatan Indonesia, Uzbekistan Bersiap

Tahu Kekuatan Indonesia, Uzbekistan Bersiap

Timnas Indonesia
Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Berjaya, Indonesia Bekuk Inggris

Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Berjaya, Indonesia Bekuk Inggris

Badminton
Piala Asia U23: Uzbekistan Kuat, Indonesia Punya Pengalaman dari Ferarri-Hokky

Piala Asia U23: Uzbekistan Kuat, Indonesia Punya Pengalaman dari Ferarri-Hokky

Timnas Indonesia
Arteta Dapat Saran dari Wenger untuk Bawa Arsenal Juara Liga Inggris

Arteta Dapat Saran dari Wenger untuk Bawa Arsenal Juara Liga Inggris

Liga Inggris
Hasil Kualifikasi MotoGP Spanyol 2024: Marquez Terdepan, Disusul Bezzecchi-Martin

Hasil Kualifikasi MotoGP Spanyol 2024: Marquez Terdepan, Disusul Bezzecchi-Martin

Motogp
Hasil Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia Unggul 2-0 Atas Inggris

Hasil Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia Unggul 2-0 Atas Inggris

Badminton
Prediksi Bung Ahay: Peluang Indonesia ke Final Terbuka, Waspada Gaya Eropa

Prediksi Bung Ahay: Peluang Indonesia ke Final Terbuka, Waspada Gaya Eropa

Timnas Indonesia
Semifinal Piala Asia U23, Jangan Remehkan Lagi Indonesia

Semifinal Piala Asia U23, Jangan Remehkan Lagi Indonesia

Liga Indonesia
Hasil Thomas Cup 2024, Anthony Sinisuka Ginting Menang

Hasil Thomas Cup 2024, Anthony Sinisuka Ginting Menang

Badminton
Fakta Menarik Uzbekistan, Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23

Fakta Menarik Uzbekistan, Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com