Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Opini Pelatih dan Pemain terkait Hasil Undian Piala Eropa 2016

Kompas.com - 13/12/2015, 08:41 WIB
Nugyasa Laksamana

Penulis

Sumber UEFA
KOMPAS.com - Pengundian putaran final Piala Eropa 2016 telah selesai digelar di Paris, Perancis, Sabtu (12/12/2015) waktu setempat. Kontestan dari 24 negara yang terlibat di dalamnya pun menyatakan kesiapannya jelang turnamen tersebut.

Sejumlah pelatih dan pemain yang negaranya akan berlaga di Piala Eropa 2016 mengemukakan pendapatnya mengenai hasil undian putaran final.

Kebanyakan dari mereka menyatakan optimismenya pada turnamen akbar Benua Eropa tersebut. Seperti apakah opini mereka terkait peluang timnya masing-masing?

Berikut adalah sebagian kutipan dari pelatih dan pemain yang dibagi berdasarkan grup.


Grup A (Albania, Perancis, Rumania, Swiss)

AFP PHOTO / LOIC VENANCE Pelatih tim nasional Perancis, Didier Deschamps.

"Kami mengenal dua lawan kami dengan baik. Albania, kami pernah bertanding dua kali dengan mereka dan perlu diingat bahwa kami tidak berhasil mengalahkan mereka. Kemudian Swiss, tim yang pernah kami hadapi di Piala Dunia. Kami tahu mereka, dan mereka tahu kami." (Didier Deschamps, pelatih Perancis)

"Kami akan bermain melawan negara tuan rumah, yang merupakan favorit juara. Selain itu, ada juga Swiss dan Romania, dua tim kuat. Kelebihan kami yaitu tak tampil di bawah tekanan. Jadi, apapun yang kami lakukan akan mengejutkan." (Gianni de Biasi, pelatih Albania)

"Saya sedikit tegang. Kami memiliki kesempatan lolos dari Grup A jika mampu bermain pada level yang seharusnya kami mainkan." (Marcel Desailly, mantan bek Perancis)


Grup B (Inggris, Rusia, Slovakia, Wales)

Daylife Pelatih tim nasional Inggris, Roy Hodgson.

"Wales adalah tim yang terorganisasi dengan baik. Mereka punya semangat dan pemain andalan yang sangat kuat pada diri Ashley Williams, Aaron Ramsey, dan Gareth Bale. Mereka pemain papan atas Eropa." (Roy Hodgson, pelatih Inggris)

"Kami akan menghadapi mereka (Inggris) dan pertandingan akan berlangsung menarik di antara kedua tim. Bisa memenangi 10 laga seperti yang mereka lakukan pada babak kualifikasi adalah hal yang fantastis." (Chris Coleman, pelatih Wales)

"Ini adalah undian yang bagus untuk kami. Saya siap menghadapi Inggris pada laga pamungkas fase grup. Laga yang paling penting adalah melawan Wales." (Marek Hamsik, gelandang Slovakia)

Grup C (Jerman, Irlandia Utara, Polandia, Ukraina)

FIFA - Martin Rose/Bongarts Pelatih tim nasional Jerman, Joachim Loew.

"Kami akan berkonsentrasi sejak laga awal. Polandia adalah tim yang hebat, tetapi Ukraina dan Irlandia Utara juga merupakan lawan yang sulit. Mereka punya kualitas dalam serangan balik dan pertahanan. Kami adalah tim favorit dan ingin menjuarai grup." (Joachim Loew, pelatih Jerman)

"Kami mendapatkan grup yang sulit, tetapi saya justru mengharapkannya dan ini adalah sebuah tantangan. Kekuatan kami terletak di lini belakang. Jadi, mereka akan menikmati permainan melawan Thomas Mueller (Jerman) dan Robert Lewandowski (Polandia)." (Michael O'Neill, pelatih Irlandia Utara)


Grup D (Kroasia, Republik Ceko, Spanyol, Turki)

GENYA SAVILOV/AFP Pelatih tim nasional Spanyol, Vicente Del Bosque.

"Kami tergabung dengan dua tim yang mengeliminasi Belanda, yaitu Turki dan Republik Ceko. Kemudian, kami akan menghadapi Kroasia yang sangat kuat, dan bagi saya adalah yang terkuat di turnamen ini. Mereka punya pemain yang bagus. Ini akan menjadi sangat sulit bagi kami." (Vicente del Bosque, pelatih Spanyol)

"Perjalanan menuju Piala Eropa 2016 selalu diawali oleh hal yang sama: rendah hati, kerja keras, dan persatuan. Vamos!" (Sergio Ramos, bek Spanyol)

"Spanyol adalah tim favorit di Grup D dan kami bisa mencoba untuk membalas kekalahan kami dari Turki pada Piala Eropa 2008." (Ante Cacic, pelatih Kroasia)

Grup E (Belgia, Italia, Republik Irlandia, Swedia)

ALBERTO PIZZOLI/AFP Pelatih tim nasional Italia, Antonio Conte.

"Menurut saya Belgia adalah tim terhebat di grup ini. Mereka adalah tim yang muda dan memiliki banyak pemain papan atas. Jadi, kami harus berhati-hati." (Antonio Conte, pelatih Italia)

"Irlandia dan Swedia sudah seharusnya bisa kami kalahkan. Jadi, saya kira pertandingan pertama melawan Italia akan menjadi yang paling sulit." (Marc Wilmots, pelatih Belgia)


Grup F (Austria, Hungaria, Islandia, Portugal)

"Saya tak peduli apakah kami berada di grup mudah atau sulit. Sesuatu yang harus saya lakukan adalah bekerja." (Fernando Santos, pelatih Portugal)

AP Photo/Jon Super Dua pemain Swansea City, Ki Sung-Yeung (kiri) dan Gylfi Sigurdsson.

"Secara keseluruhan saya puas dengan hasil undian grup. Tak bertemu tim seperti Jerman, Spanyol, dan Italia adalah hal yang bagus. Saya sadar semua laga akan berjalan sulit, tetapi jika kami tampil seperti pada babak kualifikasi, saya pikir Islandia punya peluang yang bagus." (Gylfi Sigurdsson, gelandang Islandia)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hoffenheim Vs Bayern Muenchen, Laga Terakhir Tuchel dengan Die Roten

Hoffenheim Vs Bayern Muenchen, Laga Terakhir Tuchel dengan Die Roten

Bundesliga
Persib Vs Bali United, Wasit VAR Diharapkan Fair

Persib Vs Bali United, Wasit VAR Diharapkan Fair

Liga Indonesia
PSSI Ungkap Tanzania Lebih Responsif untuk Laga Uji Coba Timnas Indonesia

PSSI Ungkap Tanzania Lebih Responsif untuk Laga Uji Coba Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Thom Haye Hengkang, Urung Dilatih Robin van Persie di Heerenveen

Thom Haye Hengkang, Urung Dilatih Robin van Persie di Heerenveen

Liga Lain
Imbas Kritik Keuangan Barcelona, Xavi Hernandez Terancam Dipecat

Imbas Kritik Keuangan Barcelona, Xavi Hernandez Terancam Dipecat

Liga Spanyol
Semifinal Persib Vs Bali United, Momen Nick Kuipers Ajak Boxing Mohammed Rashid jelang Pertandingan

Semifinal Persib Vs Bali United, Momen Nick Kuipers Ajak Boxing Mohammed Rashid jelang Pertandingan

Liga Indonesia
Venezia Lepas Jay Idzes ke Timnas Indonesia, Meski Berjuang Lebih Dulu

Venezia Lepas Jay Idzes ke Timnas Indonesia, Meski Berjuang Lebih Dulu

Timnas Indonesia
Jadwal Semifinal Championship Series Liga 1, Persib Vs Bali United, Nick Kuipers Intip Peluang Menang

Jadwal Semifinal Championship Series Liga 1, Persib Vs Bali United, Nick Kuipers Intip Peluang Menang

Liga Indonesia
Hasil Thailand Open 2024: Gregoria Gugur, 2 Wakil Indonesia ke Semifinal

Hasil Thailand Open 2024: Gregoria Gugur, 2 Wakil Indonesia ke Semifinal

Badminton
Joel Matip dan Thiago Tinggalkan Liverpool

Joel Matip dan Thiago Tinggalkan Liverpool

Liga Inggris
Upaya FIFA Berantas Rasialisme: Larangan Bertanding hingga Gestur Tangan Menyilang

Upaya FIFA Berantas Rasialisme: Larangan Bertanding hingga Gestur Tangan Menyilang

Internasional
Persib Bandung Vs Bali United, Hodak Siapkan Pasukan Sampai Babak Adu Penalti

Persib Bandung Vs Bali United, Hodak Siapkan Pasukan Sampai Babak Adu Penalti

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Akan Panggil 2 Pemain Tambahan untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026

Timnas Indonesia Akan Panggil 2 Pemain Tambahan untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026

Timnas Indonesia
Hasil Thailand Open 2024: Langkah Gregoria Terhenti Usai Berjuang Tiga Gim

Hasil Thailand Open 2024: Langkah Gregoria Terhenti Usai Berjuang Tiga Gim

Badminton
Pemain 14 Tahun Pecahkan Rekor Sergio Aguero di Liga Argentina

Pemain 14 Tahun Pecahkan Rekor Sergio Aguero di Liga Argentina

Liga Lain
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com