Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Benzema Tak Mau Gabung ke Arsenal atau Man United

Kompas.com - 08/06/2015, 07:43 WIB

MADRID, KOMPAS.com - Agen Karim Benzema membantah kabar ketertarikan kliennya bergabung dengan Arsenal atau Manchester United. Striker Perancis itu diklaim sang agen ingin mengakhiri karier bersama Real Madrid. 

Arsenal memang sudah lama meminati Benzema. Setiap bursa transfer musim panas dibuka, Benzema kerap diisukan masuk radar Arsene Wenger, Manajer Arsenal. 

Akhir musim ini, MU juga diberitakan tertarik menggaet Benzema. Manajer Louis van Gaal memang tengah mencari sosok tajam di lini depan, Benzema salah satu nominenya. 

Bahkan, agen Benzema, Karim Djaziri, dikabarkan sejumlah media Inggris bertemu dengan petinggi MU di London pada awal pekan ini. Kabar inilah yang kemudian dibantah oleh Djaziri. 

“Saya tidak bertemu dengan perwakilan klub mana pun di London, tidak dengan (perwakilan) MU atau yang lainnya. Kami tak pernah membicarakan klub lain kecuali Madrid,” ujar Dzajiri. 

“Lagipula, buat apa Benzema pergi ke Manchester? Dia sudah betah di Madrid. Dia tak ingin pergi, kecuali manajemen mengatakan kepadanya tim telah kelebihan pemain. Sebab, Benzema tak mau pergi atas keinginannya sendiri,” lanjut sang agen. 

Saat ini, Benzema terikat kontrak dengan Madrid hingga Juni 2019. Sang agen mengatakan kliennya ingin menghormati kontrak tersebut. “Dia ingin pensiun di Madrid,” tutur Djaziri. 

Benzema sudah berkarier di Madrid sejak musim 2009-10. Selama enam tahun di Stadion Santiago Bernabeu, pemain kelahiran 19 Desember 1987 itu telah 281 kali tampil berseragam Los Blancos dan menorehkan 134 gol. 

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pelatih Uzbekistan Amati Indonesia, Garuda Tahu Cara Ladeni Tim Besar

Pelatih Uzbekistan Amati Indonesia, Garuda Tahu Cara Ladeni Tim Besar

Timnas Indonesia
Ernando Bersinar di Timnas U23 Indonesia, Kekaguman dari Pelatih Persebaya

Ernando Bersinar di Timnas U23 Indonesia, Kekaguman dari Pelatih Persebaya

Timnas Indonesia
Siaran Langsung dan Live Streaming Thomas & Uber Cup 2024, Aksi Indonesia Dimulai

Siaran Langsung dan Live Streaming Thomas & Uber Cup 2024, Aksi Indonesia Dimulai

Badminton
Liverpool Dapatkan Pengganti Klopp, Arne Slot Sang 'Gila Kontrol'

Liverpool Dapatkan Pengganti Klopp, Arne Slot Sang "Gila Kontrol"

Liga Inggris
KFA Minta Maaf Usai Korsel Kalah dari Indonesia dan Gagal ke Olimpiade

KFA Minta Maaf Usai Korsel Kalah dari Indonesia dan Gagal ke Olimpiade

Internasional
Timnas Indonesia 'Dikepung' Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

Timnas Indonesia "Dikepung" Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas Indonesia
Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Liga Inggris
Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Sports
Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas Indonesia
Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Badminton
Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia
Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Internasional
Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com