Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Juventus Perbaiki Rekor atas Napoli

Kompas.com - 12/01/2015, 04:47 WIB

 

NAPOLI, KOMPAS.com - Juventus meraih kemenangan 3-1 atas Napoli, pada pertandingan Serie-A, di San Paolo, Napoli, Minggu (11/1/2015). Dengan hasil tersebut, Juventus menguasai klasemen dengan nilai 43 atau unggul tiga angka dari AS Roma di tempat kedua, sementara Napoli ada di posisi keempat dengan nilai 30. 

Ini adalah kemenangan pertama Juventus atas Napoli dalam tiga pertemuan terakhir. Sebelumnya, Juventus kalah 0-2 di pentas Serie-A pada Maret 2014 dan kalah dalam adu penalti pada Piala Super Italia pada Desember 2014.

Kemenangan tim tamu diawali gol Paul Pogba pada menit ke-29. Memanfaatkan umpan Fernando Llorente, Pogba menaklukkan kiper Rafael dengan tendangan kaki kiri dari dalam kotak penalti.

Pada menit ke-64, Napoli menyamakan kedudukan melalui Miguel Britos. Dengan kaki kiri, Britos mengirimkan bola kiriman Dries Mertens dari tengah kotak penalti ke sudut kanan bawah gawang Gianluigi Buffon.

Martin Caceres memulihkan keunggulan Juventus pada menit ke-69. Berawal dari situasi bola mati, Andrea Pirlo melepaskan umpan silang. Bola dari Pirlo diloloskan Caceres ke sudut kiri bawah gawang dengan tendangan kaki kanan dari tengah kotak penalti.

Sesaat sebelum peluit berbunyi panjang, Juventus mendapatkan gol ketiga dari Arturo Vidal. Dari luar kotak penalti, Vidal menembakkan bola kiriman Alvaro Morata ke sudut kiri atas gawang dengan tendangan kaki kiri.

Sepanjang pertandingan, menurut catatan Lega Serie-A, Juventus melepaskan lima tembakan akurat dari delapan usaha, dengan penguasaan bola 53 persen. Adapun Napoli melepaskan dua tembakan titis dari sembilan percobaan. 

Klik tautan ini untuk mengikuti pertandingan antara Napoli dan Juventus itu melalui menu LiveScore Kanal Bola Kompas.com versi mobile.

Napoli: 1-Rafael; 5-Miguel Britos, 11-Christian Maggio, 26-Kalidou Koulibaly, 33-Raúl Albiol; 6-Jonathan de Guzman, 7-José Callejón (23-Manolo Gabbiadini 73), 17-Marek Hamsik (14-Dries Mertens 60), 19-David López, 77-Walter Gargano (91-Duvan Zapata 84); 9-Gonzalo Higuaín

Pelatih: Rafael Benitez

Juventus: 1-Gianluigi Buffon; 3-Giorgio Chiellini, 4-Martín Cáceres (5-Angelo Ogbonna 80), 19-Leonardo Bonucci, 33-Patrice Evrà; 6-Paul Pogba (26-Stephan Lichtsteiner 70), 8-Claudio Marchisio, 21-Andrea Pirlo, 23-Arturo Vidal; 10-Carlos Tevez, 14-Fernando Llorente (9-Álvaro Morata 75)

Pelatih: Massimiliano Allegri

Wasit: Paolo Tagliavento

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Rekap Hasil Malaysia Masters: Indonesia Punya Satu Wakil di Semifinal

Rekap Hasil Malaysia Masters: Indonesia Punya Satu Wakil di Semifinal

Badminton
Prediksi Susunan Pemain Man City Vs Man United Final Piala FA

Prediksi Susunan Pemain Man City Vs Man United Final Piala FA

Liga Inggris
'Obat' Kekecewaan jika Messi Absen Bela Inter Miami

"Obat" Kekecewaan jika Messi Absen Bela Inter Miami

Liga Lain
Rinov/Pitha Melaju ke Semifinal Malaysia Masters 2024 meski Tidak Fit 100 Persen

Rinov/Pitha Melaju ke Semifinal Malaysia Masters 2024 meski Tidak Fit 100 Persen

Badminton
Final Liga 1 2023-2024, Saatnya Persib Akhiri Dahaga Juara 10 Tahun

Final Liga 1 2023-2024, Saatnya Persib Akhiri Dahaga Juara 10 Tahun

Liga Indonesia
Sebelum Berangkat ke Italia, Indra Sjafri Dapat Pesan dari PSSI

Sebelum Berangkat ke Italia, Indra Sjafri Dapat Pesan dari PSSI

Liga Indonesia
 Siap Gantikan Xavi, Barcelona Capai Kesepakatan Lisan dengan Flick

Siap Gantikan Xavi, Barcelona Capai Kesepakatan Lisan dengan Flick

Liga Spanyol
Toulon Cup Jadi Ajang Uji Kekuatan Timnas U20 Indonesia, Siap Berangkat TC ke Como

Toulon Cup Jadi Ajang Uji Kekuatan Timnas U20 Indonesia, Siap Berangkat TC ke Como

Timnas Indonesia
Man City Vs Man United: Maguire Absen, Mount dan Martial Diragukan

Man City Vs Man United: Maguire Absen, Mount dan Martial Diragukan

Liga Inggris
Hasil Malaysia Masters 2024, Rehan/Lisa Takluk dari Wakil Tuan Rumah

Hasil Malaysia Masters 2024, Rehan/Lisa Takluk dari Wakil Tuan Rumah

Badminton
Olimpiade Paris Spesial, Mbappe Ingin Main untuk Timnas Perancis

Olimpiade Paris Spesial, Mbappe Ingin Main untuk Timnas Perancis

Internasional
Barito Putera Perpanjang Kontrak Rahmad Darmawan dan 4 Pemain

Barito Putera Perpanjang Kontrak Rahmad Darmawan dan 4 Pemain

Liga Indonesia
Hasil Malaysia Masters 2024: Bekuk Dejan/Gloria, Rinov/Pitha ke Semifinal

Hasil Malaysia Masters 2024: Bekuk Dejan/Gloria, Rinov/Pitha ke Semifinal

Badminton
Sean Gelael Ucapkan Terima Kasih kepada Fans Tanah Air

Sean Gelael Ucapkan Terima Kasih kepada Fans Tanah Air

Sports
Burnley Jual Mahal, Vincent Kompany Tak Akan Dilepas Mudah

Burnley Jual Mahal, Vincent Kompany Tak Akan Dilepas Mudah

Bundesliga
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com