Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Diky Indriyana, Pelapis Pertama Ravi

Kompas.com - 09/10/2014, 12:05 WIB
KOMPAS.com - Nama Mochammad Diky Indrayana mungkin masih agak asing bagi para pecinta sepak bola Indonesia. Pasalnya, pemain yang berasal dari Citangtu Kabupaten Kuningan ini jarang mendapatkan kesempatan tampil sebagai penjaga gawang Tim Nasional Indonesia U-19.

Meskipun demikian, Diky selalu dalam posisi aman selama mengikuti seleksi Garuda Jaya besutan pelatih Indra Sjafri. Tak heran jika pemain kelahiran 4 Juni 1997 ini pun terpilih untuk bergabung dengan 22 pemain lainnya, yang pergi ke Myanmar untuk memulai misi meraih kejayaan di Piala Asia U-19 yang mulai bergulir 9 Oktober ini.

Memang, nama Ravi Murdianto dan Awan Setho yang kerap mengawal gawang Timnas U-19. Dua pemain tersebut sering secara bergantian menjadi pilihan pelatih ketika mereka melakoni pertandingan, baik uji coba maupun laga resmi, termasuk ketika Evan Dimas dan kawan-kawan menjuarai Piala AFF U-19 tahun lalu, serta selama kualifikasi Piala Asia U-19.

Namun menjelang keberangkatan ke Myanmar, Awan Setho Raharjo mengalami cedera dislokasi kelingking, yang membuatnya terdepak. Artinya, Diky, yang selama ini menjadi kiper nomor tiga, berpotensi menjadi pelapis pertama Ravi selama kompetisi di Myanmar, meskipun dia juga harus bersaing dengan Rully Desrian, yang dipanggil sebagai pengganti Awan Setho.

Diky pernah mendapat kepercayaan untuk mengawal gawang Timnas U-19 saat mereka melakoni uji coba melawan tim Pra-PON DIY pada 7 Februari lalu. Dia masuk menggantikan Ravi pada menit ke-68 dalam laga yang berakhir dengan skor 3-2 untuk Timnas U-19.

Semoga, Diky bisa memberikan yang terbaik bagi Timnas U-19 ketika dia mendapatkan kesempatan bermain, demi meraih tiket menuju Piala Dunia U-20 tahun depan di Selandia Baru. Untuk lolos ke sana (Piala Dunia), Timnas U-19 wajib menembus babak semifinal karena hanya tim yang lolos ke babak empat besar, yang berhak mendapatkan tiket ke Selandia Baru.

Profil singkat

Nama: Mochammad Diky Indrayana
TTL: Ciamis / 04 Juni 1997
Tinggi Badan: 178 cm
Posisi: Penjaga gawang

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Klasemen Grup B Piala Eropa 2024 Setelah Spanyol dan Italia Menang

Klasemen Grup B Piala Eropa 2024 Setelah Spanyol dan Italia Menang

Internasional
Hasil Italia Vs Albania: Gol Tercepat Euro, Barella Lewati Totti, Tripoin Azzurri

Hasil Italia Vs Albania: Gol Tercepat Euro, Barella Lewati Totti, Tripoin Azzurri

Internasional
Alvaro Morata Masuk Jajaran Elite Pencetak Gol Piala Eropa, Siap untuk Italia

Alvaro Morata Masuk Jajaran Elite Pencetak Gol Piala Eropa, Siap untuk Italia

Internasional
Serba-serbi Catatan Bersejarah Lamine Yamal di Piala Eropa

Serba-serbi Catatan Bersejarah Lamine Yamal di Piala Eropa

Liga Spanyol
Spanyol Vs Kroasia, Kabar Terkini Cedera Alvaro Morata dan Rodri

Spanyol Vs Kroasia, Kabar Terkini Cedera Alvaro Morata dan Rodri

Internasional
Italia Vs Albania: Azzurri Jebol dalam 23 Detik, Gol Tercepat Euro Lahir

Italia Vs Albania: Azzurri Jebol dalam 23 Detik, Gol Tercepat Euro Lahir

Internasional
Hasil Spanyol Vs Kroasia: Sejarah Lamine Yamal, La Roja Menang 3-0

Hasil Spanyol Vs Kroasia: Sejarah Lamine Yamal, La Roja Menang 3-0

Internasional
Link Live Streaming Italia Vs Albania, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Italia Vs Albania, Kickoff 02.00 WIB

Internasional
Proliga 2024: Jakarta Pertamina Enduro Jaga Asa ke Final Four, Tuah Malang

Proliga 2024: Jakarta Pertamina Enduro Jaga Asa ke Final Four, Tuah Malang

Sports
Stefano Beltrame Bicara Euro 2024: Inggris-Perancis Favorit, Italia Tetap Italia...

Stefano Beltrame Bicara Euro 2024: Inggris-Perancis Favorit, Italia Tetap Italia...

Internasional
Ahsan/Hendra ke Final Australian Open 2024, Curi Perhatian Media China

Ahsan/Hendra ke Final Australian Open 2024, Curi Perhatian Media China

Badminton
Justin Hubner Sebut Bela Indonesia Jadi Keputusan Terbaik dalam Karier

Justin Hubner Sebut Bela Indonesia Jadi Keputusan Terbaik dalam Karier

Timnas Indonesia
Hasil Euro 2024 Hongaria Vs Swiss 1-3: Sihir Murid Motta, La Nati Menang

Hasil Euro 2024 Hongaria Vs Swiss 1-3: Sihir Murid Motta, La Nati Menang

Internasional
Jadi Official Tea Partner, Teh Pucuk Harum Siap Temani Keseruan Europhoria Piala Eropa 2024

Jadi Official Tea Partner, Teh Pucuk Harum Siap Temani Keseruan Europhoria Piala Eropa 2024

Internasional
Link Live Streaming Spanyol Vs Kroasia, Kickoff Pukul 23.00 WIB

Link Live Streaming Spanyol Vs Kroasia, Kickoff Pukul 23.00 WIB

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com