Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Berani! Jerman Bawa Satu Striker Murni ke Brasil

Kompas.com - 02/06/2014, 18:54 WIB
Okky Herman Dilaga

Penulis

Sumber DFB
MUENCHEN, KOMPAS.com - Pelatih tim nasional Jerman, Joachim Loew, telah menentukan 23 pemain yang akan berlaga di Piala Dunia 2014. Loew mengaku kesulitan saat memutuskan mencoret tiga pemain, yakni Marcel Schmelzer, Kevin Volland, dan Shkodran Mustafi.

Di lini depan, Loew hanya membawa satu striker yang bertipe sebagai striker murni, yakni Miroslav Klose. Keputusan itu dinilai berani, mengingat Loew telah mencoret Volland yang memiliki kemampuan bermain sebagai ujung tombak.

Namun, keputusan Loew tidak begitu mengejutkan. Pasalnya, Loew sudah beberapa kali menggunakan strategi "False Nine" dengan menempatkan pemain yang bukan berposisi asli sebagai striker. Strategi tersebut sering membuat Thomas Mueller, Mario Goetze, ataupun Andre Schuerrle menjadi striker dadakan Der Panzer.

"Saya dibuat takjub dengan apa yang diperlihatkan seluruh pemain saat pemusatan latihan di Tyrol. Para pemain melakukan apa yang saya inginkan dan membuat saya kesulitan membuat keputusan," kata Loew.

"Saya dan Hans Flick berbicara secara personal kepada para pemain. Mereka kecewa. Namun, Schmelzer, Volland, dan Mustafi masih berkesempatan mengikuti turnamen besar lain."

"Saya yakin 100 persen kepada para pemain. Kami menggabungkan para pemain muda dan pengalaman. Dengan skuad ini, kami berangkat ke Brasil dengan penuh percaya diri. Kami mempunyai harapan besar," tandasnya.

Berikut ini adalah 23 skuad Jerman di Piala Dunia 2014:

Kiper: Manuel Neuer (Bayern Muenchen), Roman Weidenfeller (Borussia Dortmund), Ron-Robert Zieler (Hannover)

Bek: Jerome Boateng, Philipp Lahm (Bayern Muenchen), Erik Durm, Kevin Grosskreutz (Borussia Dortmund), Benedikt Hoewedes (Schalke 04), Mats Hummels (Borussia Dortmund) Per Mertesacker (Arsenal)

Gelandang: Julian Draxler (Schalke 04), Matthias Ginter (Freiburg), Mario Goetze, Toni Kroos, Bastian Schweinsteiger (Bayern Muenchen), Christoph Kramer (Borussia Moenchengladbach), Sami Khedira (Real Madrid), Mesut Ozil (Arsenal), Marco Reus (Borussia Dortmund), Andre Schurrle (Chelsea)

Striker: Miroslav Klose (Lazio), Thomas Muller (Bayern Muenchen), Lukas Podolski (Arsenal)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Polandia Vs Belanda, Van Dijk Siap Kerja Keras demi Menangi Laga Perdana

Polandia Vs Belanda, Van Dijk Siap Kerja Keras demi Menangi Laga Perdana

Internasional
Ronaldinho Kritik Skuad Brasil, Tim Terburuk di Copa America 2024

Ronaldinho Kritik Skuad Brasil, Tim Terburuk di Copa America 2024

Internasional
Pendekatan Como Dihiraukan Klub, Ali Jasim Luapkan Kekecewaan

Pendekatan Como Dihiraukan Klub, Ali Jasim Luapkan Kekecewaan

Liga Italia
Jadwal Euro 2024 Malam ini: Belanda dan Inggris Akan Turun

Jadwal Euro 2024 Malam ini: Belanda dan Inggris Akan Turun

Internasional
Hasil Jeka Saragih Vs Westin Wilson, Kekalahan Perdana Jeka di UFC

Hasil Jeka Saragih Vs Westin Wilson, Kekalahan Perdana Jeka di UFC

Sports
Spalletti: Italia Unggul Berkat Tim, Bukan Karena Satu Pemain

Spalletti: Italia Unggul Berkat Tim, Bukan Karena Satu Pemain

Internasional
Timnas Italia Cetak Sejarah, Jorginho dan Chiesa Senang Lewati Kejutan

Timnas Italia Cetak Sejarah, Jorginho dan Chiesa Senang Lewati Kejutan

Internasional
Messi Terpesona Talenta Inter: Masa Kini dan Masa Depan Argentina

Messi Terpesona Talenta Inter: Masa Kini dan Masa Depan Argentina

Internasional
Klasemen Grup B Piala Eropa 2024 Setelah Spanyol dan Italia Menang

Klasemen Grup B Piala Eropa 2024 Setelah Spanyol dan Italia Menang

Internasional
Hasil Italia Vs Albania: Gol Tercepat Euro, Barella Lewati Totti, Tripoin Azzurri

Hasil Italia Vs Albania: Gol Tercepat Euro, Barella Lewati Totti, Tripoin Azzurri

Internasional
Alvaro Morata Masuk Jajaran Elite Pencetak Gol Piala Eropa, Siap untuk Italia

Alvaro Morata Masuk Jajaran Elite Pencetak Gol Piala Eropa, Siap untuk Italia

Internasional
Serba-serbi Catatan Bersejarah Lamine Yamal di Piala Eropa

Serba-serbi Catatan Bersejarah Lamine Yamal di Piala Eropa

Liga Spanyol
Spanyol Vs Kroasia, Kabar Terkini Cedera Alvaro Morata dan Rodri

Spanyol Vs Kroasia, Kabar Terkini Cedera Alvaro Morata dan Rodri

Internasional
Italia Vs Albania: Azzurri Jebol dalam 23 Detik, Gol Tercepat Euro Lahir

Italia Vs Albania: Azzurri Jebol dalam 23 Detik, Gol Tercepat Euro Lahir

Internasional
Hasil Spanyol Vs Kroasia: Sejarah Lamine Yamal, La Roja Menang 3-0

Hasil Spanyol Vs Kroasia: Sejarah Lamine Yamal, La Roja Menang 3-0

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com