Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mourinho Senang Kembali ke Liga Inggris

Kompas.com - 10/05/2014, 04:47 WIB
Ary Wibowo

Penulis

Sumber Sky Sports

LONDON, KOMPAS.com
 — Manajer Chelsea Jose Mourinho mengatakan, ada beberapa pertandingan timnya pada musim ini yang tidak sesuai dengan konsepnya tentang Premier League. Meski begitu, ia mengaku gembira bisa kembali ke Premier League.

"Jelas, saya menikmati sebagian besar hal-hal yang telah terjadi. Saya tidak menyukai kekalahan, tetapi saya harus mengatakan, misalnya, kalah di Crystal Palace adalah sepak bola Inggris. Kalah di Newcastle, meski bermain bagus pada babak pertama, itu adalah sepak bola. Itu adalah sepak bola Inggris," ujar Mourinho.

"Namun, kalah seperti yang kami alami saat melawan Sunderland atau melawan Aston Villa, bukanlah sepak bola Inggris dan saya menyukai sepak bola Inggris. Saya tak menyukai yang bukan sepak bola Inggris."

"Apa pun, itu sudah terjadi. Masa lalu bukan cara terbaik untuk menyiapkan diri menghadapi masa depan. Saya ingin bersiap untuk masa depan. Saya tak ingin terus-menerus memikirkan apa yang terjadi musim ini," lanjutnya.

Mourinho pertama kali datang ke Premier League ketika pindah dari FC Porto ke Chelsea pada 2004. Setelah dipecat pada 2007, Mourinho tak melatih klub mana pun hingga bergabung dengan Inter Milan pada 2008.

Pada 2010, Mourinho meninggalkan Inter untuk bergabung dengan Real Madrid dan pada 2013 kembali menangani Chelsea.

Selama di Chelsea, Mourinho beberapa kali terlibat kasus disiplin. Pada Oktober 2013, Mourinho didenda 8.000 poundsterling atau sekitar Rp 155 juta karena menerima kartu merah pada pertandingan Premier League, melawan Cardiff City, yang dimenangi Chelsea 4-1, di Stamford Bridge, pada Oktober 2013.

Belum lama ini, ia didenda 10.000 poundsterling atau sekitar Rp 195 juta karena komentarnya setelah Chelsea kalah 1-2 dari Sunderland, di Stamford Bridge, 19 April 2014. Itu adalah kekalahan pertama Mourinho dalam 78 pertandingan di Stamford Bridge.

"Musim ini, saya kalah di Stamford Bridge untuk pertama kali. Saya kalah karena gol kedua dan bagi saya, itulah hal terpenting musim ini," ujar Mourinho.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Rencana Persib Bidik Pemain Timnas U23 Indonesia

Rencana Persib Bidik Pemain Timnas U23 Indonesia

Liga Indonesia
Elkan Baggott dan Alfeandra Dewangga, Opsi untuk Laga Kontra Guinea

Elkan Baggott dan Alfeandra Dewangga, Opsi untuk Laga Kontra Guinea

Timnas Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Thomas dan Uber Cup, Indonesia Berburu Tiket Final

Jadwal Siaran Langsung Thomas dan Uber Cup, Indonesia Berburu Tiket Final

Badminton
Apa Itu Clairefontaine, Lokasi Laga Indonesia Vs Guinea

Apa Itu Clairefontaine, Lokasi Laga Indonesia Vs Guinea

Timnas Indonesia
Daftar Juara Piala Asia U23: Jepang Tim Tersukses, Punya 2 Gelar

Daftar Juara Piala Asia U23: Jepang Tim Tersukses, Punya 2 Gelar

Internasional
Indonesia Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Senam 2025

Indonesia Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Senam 2025

Sports
Daftar Peraih Penghargaan Piala Asia U23 2024: Pembobol Gawang Indonesia Top Skor

Daftar Peraih Penghargaan Piala Asia U23 2024: Pembobol Gawang Indonesia Top Skor

Internasional
Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Internasional
Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Internasional
VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

Internasional
Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Internasional
Hasil Thomas Cup 2024: Semifinal Ke-6 Beruntun Indonesia, Denmark Tersingkir

Hasil Thomas Cup 2024: Semifinal Ke-6 Beruntun Indonesia, Denmark Tersingkir

Badminton
Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

Badminton
Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com