Kontrak Vidic bersama Manchester United (MU) akan berakhir pada musim ini. Sampai saat ini, belum ada pembicaraan perpanjangan kontrak pemain berusia 32 tahun itu.
Hal tersebut membuat Inter pasang ancang-ancang. Inter diperbolehkan melakukan negosiasi demi mendapatkan Vidic secara gratis pada musim panas mendatang.
"I Nerazzurri menunjukkan minat kepada klien saya. Paling tidak, itu yang terjadi saat ini," beber Martina kepada InterLive.
Kapten MU itu jarang tampil pada musim ini. Vidic baru bermain sebanyak 21 pertandingan bersama MU di berbagai ajang. Jarangnya Vidic bermain karena sering mengalami cedera dan sanksi larangan bertanding. Terakhir, Vidic menerima kartu merah saat MU berhadapan dengan Chelsea, beberapa pekan lalu.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanSegera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.